Istilah anti-hero sangat sering dipakai dalam jagat Marvel Cinematic Universe (MCU), yaitu seorang karakter yang sebetulnya baik tapi tidak memperlihatkan nilai-nilai seorang pahlawan tersebut. Dalam jagat MCU, ada sejumlah karakter anti-hero yang justru ikut bertarung bersama para hero yang lain untuk mengalahkan penjahat. Berikut ini adalah 5 karakter MCU yang tergolong anti-hero.
1. Moon Knight
Marc beserta kepribadiannya yang lain, yaitu Steven sebagai avatar dari Moon Knight usai dibiarkan mati pada makam Dewa Mesir Khonsu. Segala hal yang dilakukan Marc atau Steven ketika jadi Moon Knight karena dorongan yang besar dari Khonsu.
Dewa Bulan ini mungkin mempunyai sisi baik, tapi kalau dilihat dari latar belakang dan cara dirinya menghadapi musuh dengan membunuhnya sehingga membuat Moon Knight lebih pantas masuk dalam kategoti anti-hero.
2. Loki
Loki memang menjadi villain saat pertama kali masuk ke MCU, sebetulnya ia antara ingin menjadi superhero atau anti-hero. Loki beberapa kali berpihak pada kebaikan cuma untuk egonya sendiri, begitu pun sebaliknya. Momen tersebut bisa dilihat saat dirinya berperan dalam film Thor: Ragnarok (2017).
3. Scarlet Witch
Sama halnya dengan Loki, Scarlet Witch dapat dikatakan anti-hero dengan memiliki perjalanan hidup yang sangat rumit. Ia awalnya menjadi villain, tapi akhirnya gabung bersama Avengers untuk menaklukkan Ultron dan Thanos.
Berawal dari peristiwa Infinity War dan Doctor Strange in the Multiverse of Madness (2022), ia balik lagi ke jalan yang gelap untuk memenuhi egonya sendiri.
BACA JUGA: Susul BLACKPINK, aespa Raih Gelar Double Million Seller Lewat My World
4. Hulk
Bukannya hero, Hulk pun lebih tepatnya masuk dalam kategori yang menjadi anti-hero. Hulk adalah kekuatan yang cukup destruktif sebelum Bruce Banner dapat mengontrol kekuatan tersebut. Memang dirinya ada di pihak baik untuk menghadapi villain, tapi Hulk sebagai monster tidak memedulikan terhadap konsekuensi atas perbuatannya itu.
5. Bucky Barnes
Awalnya Bucky Barnes memang bukan seorang villain hingga akhirnya Hydra menangkapnya dan mengubah kepribadiannya sebagai prajurit dengan kekuatan super, Bucky mulai memperoleh ingatannya lagi dengan berjalannya waktu.
Ia mulai bergabung di pihak baik dan ingin membayar kesalahan yang dilakukan sebelumnya, seperti yang tampak dalam serial Falcon and the Winter Soldier (2021). Itulah 5 karakter MCU yang tergolong anti-hero, sejumlah anti-hero tersebut memang telah berubah dan bertekad bakal selalu berada di pihak yang benar.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
3 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jeon Do-Yeon, Ada Kill Boksoon
-
3 Rekomendasi Anime yang Berlatar pada Abad ke-20, Kisahkan tentang Sejarah
-
3 Rekomendasi Anime Bertema Mafia, Salah Satunya Spy x Family
-
3 Rekomendasi Anime Gore Tayang di Netflix, Mana yang Paling Sadis?
-
3 Rekomendasi Film Bertema Bom Atom, Gambarkan Dampak Buruk Perang Nuklir
Artikel Terkait
Entertainment
-
Rush Hour 4 Resmi Diproduksi Paramount Usai Adanya Permintaan dari Trump
-
Alyssa Daguise Beberkan Rencana Babymoon hingga Umrah di Masa Kehamilannya
-
NOWZ Ubah Masa Depan Tak Pasti Jadi Peluang di Lagu Terbaru 'HomeRUN'
-
Kembali Bermusik, Mahalini Akui Dibayangi Tekanan Ekspektasi Publik?
-
Ibu Virgoun Kejang-Kejang Tahu Kabar Inara Rusli Dinikahi Suami Orang
Terkini
-
Ulasan Novel Pusaka Candra: Kisah Politik, Mitos, dan Cinta Keraton Abad 17
-
4 Sunscreen Vitamin C Non-Comedogenic untuk Kulit Cerah Tanpa Clogged Pores
-
Review Film The Voice of Hind Rajab: Pedih dan Mengguncang Nurani
-
Review Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Tawa dari Awal sampai Akhir, Pecah!
-
Di Balik Penyesalan Menkes, Ada PR Besar Layanan Kesehatan Papua