Nikita Mirzani sempat melaknat putrinya Lolly karena dinilai sudah fitnah kepada dirinya. Usai melontarkan pernyataan tersebut, tak sedikit warganet yang menghujat Nikita Mirzani dan mengasihani Lolly.
Ibu tiga anak itu tampaknya geram dengan banyak orang yang merasa iba kepada Lolly. Oleh sebab itu, Nikita Mirzani langsung menyemprot warganet untuk membayari sekolah anaknya.
"Kasihan aja sama itu anak. Kalau perlu kalian buka open donasi deh. Daripada itu anak main handphone mulu, ditegur terus sama gurunya, sama sekolahannya. Mending kalian open donasi sekalian ya," ujar Nikita Mirzani seperti dikutip melalui unggahan akun Instagram @lambe__danu, Kamis (08/06/2023).
"Daripada kasihan kasihan. Kalau kalian kasihan kalian bantuin bayarin sekolahnya itu baru betul," sambungnya.
Nikita Mirzani juga membeberkan bahwa Lolly sebetulnya sedang stress lantaran tak memiliki uang.
"Dia itu stress karena nggak punya uang. Dia itu bingung nggak punya uang. Saya tahu betul anak saya," ungkap Nikita Mirzani.
Ucapan Nikita Mirzani itu seketika mengundang beragam tanggapan di kolom komentar. Pernyatan mantan istri Antonio Dedola itu langsung dibanjiri cibiran dari warganet hingga menuai pro kontra.
"Kemarin anaknya coba mandiri dengan endorse, yang ngasih kerjaan dimaki-maki. Sekarang udang nggak mau biayain lagi, eh bilang suruh itu anak biayain sendiri," tulis @_d35***.
"Loly kalau kayak gitu ngapain kemarin cari ribut sm ibu mu. Toh ujung2nya kamu masih butuh bantuan dari ibumu kan. Dah Loly, kamu kerja aja sesuai keinginan kmu di UK. Biar gak bikin ribet," timpal @rah***.
"Nggak begitu caranya bu Niki, itu nggak bisa sama sekali," komentar @cint***.
Sebelumnya, Lolly mengaku ingin hidup mandiri dan tanpa menjadi beban bagi ibunya.
Demi menjalankan tujuannya tersebut, Lolly berusaha untuk membuka endorsement untuk mencari penghasilan.
Akan tetapi, tindakan Lolly tersebut justru membuat Nikita Mirzani geram lantaran putrinya masih di bawah tahun dan dirinya lah yang berkewajiban menafkahi anak-anaknya.
Baca Juga
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
Artikel Terkait
-
Diduga Hasut Teman Pilih Antara Dirinya dan Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru Berakhir Di-Unfollow
-
Istri Razman Nasution Tak Sudi Anaknya Dijodohkan dengan Vadel Badjideh: Putri Saya Anak Baik-Baik
-
Apa Produk Shella Saukia? Bisa Hasilkan Rp15 Miliar Sehari, Kini Diduga Dihempas Nikita Mirzani
-
Nikita Mirzani Murka Fitri Salhuteru Posting Lagi Video Bayi Arkana: Tapi Lu Bully Anak Gue!
-
Dituding Tukang Tipu, Fitri Salhuteru Minta Korban Laporkan Dirinya ke Polisi
Entertainment
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Terkini
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung