Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Muhammad Hafizh Ramadhan
Annabelle (warnerbros.com)

Bagi kamu penggemar film horor, gore, atau thriller yang menampilkan adegan sadis dan menyeramkan, film horor tentang boneka bisa menjadi rekomendasi tontonan untukmu. 

Berikut ini adalah 4 rekomendasi film horor tentang boneka yang akan membuatmu merinding hingga overthinking.

BACA JUGA: 5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama Korea Bitch and Rich, Banyak Angkat Isu Sosial!

1. M3GAN (2022)

M3GAN (blumhouse.com)

Film ini dimulai dengan kisah insinyur robotika bernama Gemma sebagai wali dari keponakannya, ia pun melepaskan robot boneka buatannya agar mengawasi sang keponakan. Namun, robot M3GAN lama-kelamaan berubah sangat protektif dan tidak dapat dikendalikan, film yang bergenre horor dan fiksi ilmiah ini digarap oleh Gerard Johnstone. 

Film M3GAN pun diperankan oleh Jenna Davis, Allison Williams, dan Violet McGraw, film ini cocok untukmu yang suka genre horor.

BACA JUGA: Reuni dengan Suzy, Kim Woo Bin akan Jadi Jin dalam Drama Fantasi Terbaru

2. The Boy (2016)

The Boy (stxentertainment.com)

Film ini tayang pertama kali pada tahun 2016 lalu yang disutradarai oleh William Brent Bell, film ini juga salah satu film horor tentang boneka yang menjadi alur ceritanya. The Boy menceritakan tentang Greta Evans (Lauren Cohan) yang bekerja menjadi babysitter

Pada suatu hari, ia mendapatkan pekerjaan untuk merawat suatu boneka porselen yang dinamakan Brahms. Kemudian, kejanggalan demi kejanggalan juga terus muncul menimpanya.

3. Dead Silence (2007)

Dead Silence (universalpictures.com)

Pada film ini, Jamie dan Lisa yang merupakan seorang suami istri mendapatkan paket berisi boneka yang dinamakan Billy. Tidak lama setelah itu, istrinya mendadak meninggalkan dengan menyeramkan. Jamie pun mendapati petunjuk yang membawanya kepada Billy dan hubungannya dengan Mary Shaw.

Dead Silence digarap James Wan dan diproduksi oleh Universal Pictures, film ini adalah film dengan genre horor-supernatural yang tayang pada tahun 2007.

BACA JUGA: Mendebarkan, D.O. EXO Terdampar di Bulan untuk Teaser Terbaru Film The Moon

4. Annabelle (2014)

Annabelle (warnerbros.com)

Annabelle merupakan film yang disutradarai oleh John R. Leonetti yang menampilkan kisah suatu boneka bernama Annabelle, film ini adalah bagian dari film populer yang berjudul The Conjuring. Annabelle mengisahkan tentang Mia dan John yang merupakan sepasang suami istri dengan latar pada tahun 1967. 

Sejak boneka porselen yang memakai pakaian indah dengan ukuran sangat besar dibawa pulang oleh mereka, kejadian-kejadian tidak terduga mulai berdatangan menakuti pasangan itu. Itulah 4 rekomendasi film horor tentang boneka, sederet film tersebut akan membuat pengalaman menontonmu semakin menantang.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Muhammad Hafizh Ramadhan