Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Ernik Budi Rahayu
Potret aktris Jin Ki Joo (Soompi)

Jin Ki Joo adalah aktris asal Korea Selatan. Ia lahir pada 26 Januari 1989. Jin Ki Joo mengawali karirnya di dunia hiburan dengan menjadi reporter di saluran ternama SBS.

Baru-baru ini namanya sering disorot berkat membintangi drama populer yang berjudul 'My Perfect Stranger'. Dalam drama tersebut Jin Ki Joo berperan sebagai Baek Yoon Yong. Seorang anak perempuan yang datang ke masa lalu untuk mencegah pernikahan orang tuanya.

Jika kamu ingin melihat akting Jin Ki Joo yang memukau sebelum drama Korea 'My Perfect Stranger', inilah 4 rekomendasi drama Korea yang pernah ia bintangi.

1. From Now On, Show Time!

Drama From Now On, Show Time! (mydramalist)

Drama 'From Now On Showtime' adalah drama yang mengisahkan seputar kehidupan seorang pesulap yang bernama Cha Cha Woong. Dirinya yang sudah lama berkarir sebagai seorang pesulap tiba-tiba terkejut dengan adanya sebuah helm berkamera merekam rahasia sulap miliknya. Saat mengetahui hal tersebut, ia mulai panik dan berusaha untuk menemukan helm berkamera tersebut.

Dalam deama yang tayang perdana tahun 2022 ini, Jin Ki Joo dipercaya berperan sebagai pemeran utama yang bernama Go Seul He. Ia adalah seorang perempuan rajin dan penuh semangat yang berkarir sebagai polisi. 

2. Homemade Love Story

Drama Homemade Love Story (mydramalist)

Drama 'Homemade Love Story' adalah drama yang mengangkat tentang keluarga. Drama ini mengikuti kisah hidup dari tiga keluarga tinggal di bawah satu atap di rumah kos bernama Samkwang Villa. Keluarga pertama adalah Keluarga Soon Jung menjalani kehidupan yang murni dan sederhana dan tidak memiliki banyak uang. Keluarga kedua adalah keluarga Jung Ho kaya tapi jauh dari damai. Keluarga ketiga adalah keluarga Jung Won terlihat sempurna dari luar tapi sebenarnya cukup berbatu. Yang lain bergabung dengan keluarga-keluarga ini di Samgwang Villa, masing-masing dengan cerita mereka sendiri. 

Dalam drama yang disutradarai Heong Sook Goo ini, Jin Ki Joo berperan sebagai pemeran utama bernama Lee Bit Chae Woon. Drama ini tayang perdana pada bulan september 2020 hingga resmi berakhir pada 7 maret 2021 dengan jumlah 100 episode. 

3. The Secret Life of My Secretary

Drama The Secret Life of My Secretary (mydramalist)

Drama 'The Secret Life of My Secretary' adalah yang bergenre komedi romantis. Drama ini mengisahkan tentang kehidupan Do Min Yik (yang diperankan oleh Kim Young Kwang), seorang bos yang mengalami kesulitan untuk mengingat dan mengenali wajah seseorang. Dia punya sekretaris bernama Jung Gal Hee yang mulai menjalani kehidupan ganda saat bosnya salah mengira dirinya sebagai orang lain. 

Dalam drama yang tayang perdana tahun 2019 silam ini, Jin Ki Joo berperan sebagai pemeran utama wanita yaitu, Jung Gal Hee. Sosok sederhana yang berdedikasi pada pekerjaannya hingga berhasil membuat bosnya jatuh cinta. Akting Kim Young Kwang dan Jin Ki Joo dalam drama ini juga berhasil mendapat reaksi yang positif dari netizen. 

4. Come and Hug Me

Drama Come and Hug Me (Soompi)

Drama 'Come and Hug Me' adalah drama yang bergenre thriller. Drama ini mengisahkan kisah cinta tragis yang berlangsung selama 12 tahun. Dimana Yoon Na Moo dan Gil Nak Won adalah cinta pertama satu sama lain. Namun mereka terpaksa berpisah saat ayah Na Moo yang bernama Yoon Hee Jae diketahui sebagai seorang pembunuh berantai yang membunuh orang tua Nak Won.

Dalam drama yang tayang pada 2018, Jin Ki Joo berperan sebagai tokoh utama wanita bernama Gil Nak Won,yang kemudian dikenal dengan nama panggung Han Jae Yi. Ia adalah seorang calon aktris yang mengikuti jejak ibunya. Dia menderita gangguan panik tetapi masih memiliki pandangan hidup yang baik. 

Itulah 4 drama Korea yang pernah dibintangi oleh Jin Kin Joo yang kini populer lewat drama 'My Perfect Stranger'. Apakah kalian sudah nonton?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Ernik Budi Rahayu