Kim Dong Wook adalah aktor ternama Korea Selatan. Ia lahir pada 29 Juli 1983.Baru-baru ini namanya sering disorot berkat membintangi drama populer yang berjudul Delightfully Deceitful.
Dalam drama tersebut Kim Dong Wook berperan sebagai Han Moo Young. Seorang pengacara tampan yang punya empati yang berlebihan atau Hyper-Empathy Syndrome.
Penasaran apa saja drama yang dibintangi oleh Kim Dong Wook sebelum drama Korea 'Delightfully Deceitful'? Disadur dari mydramalist, ini 4 rekomendasi drama Korea yang pernah dibintangi oleh aktor yang satu ini.
1. My Perfect Stranger
Drama 'My Perfect Stranger' adalah drama Korea yang bergenre fantasi. Drama ini berkisah tentang kejadian aneh yang terungkap saat dua tokoh utama kembali ke masa lalu. Keduanya pemeran utama tersebut akhirnya terjebak pada tahun 1987 dan harus menghadapi serangkaian misteri tentang pembunuhan terjadi.
Dalam drama yang tayang tahun 2023 ini, Kim Dong Wook beperan sebagai pemeran utama bernama Yoon Hae Joon. Ia bekerja sebagai pembawa acara untuk program berita akhir pekan dan merupakan pembawa berita termuda yang pernah bekerja di stasiun penyiaran.
2. The King of Pigs
Drama 'The King of Pigs' adalah drama yang bergenre thriller. Drama ini menceritakan kisah hidup Hwang Kyung Min. Ia adalah seorang laki-laki korban dari pembullyan dan kekerasan yang terjadi di sekolahnya.
Dalam drama yang tayang pada bulan maret 2022 ini, Kim Dong Wook berperan sebagai pemeran utama yang bernama Hwang Yung Min. Ia adalah sosok yang pandai menyembunyikan masalah dan trauma dengan kekerasan sekolah yang terjadi 20 tahun yang lalu.
Dia berpura-pura menjadi orang yang bahagia dan berusaha menikmati hidup bersama istrinya. Menariknya drama 'The King of Pigs' adalah remake dari film animasi tahun 2011 dengan judul yang sama.
3. You Are My Spring
Drama 'You Are My Spring' adalah drama yang menceritakan kisah cinta seorang manajer hotel dengan psikiater cantik. Keduanya terlibat kasus pembunuhan di apartemen yang mereka tinggali.
Drama 'You Are My Spring' merupakan drama Korea yang rilis pada tahun 2021 lalu. Dalam drama ini Kim Dong Wook berperan sebagai pemeran utama bernama Ju Young Do. Ia adalah seorang psikiater yang berupaya untuk menyelamatkan nyawa orang lain dan mendahulukan orang lain dibandingkan dirinya.
4. Find Me in Your Memory
Drama Korea 'Find Me in Your Memory' adalah drama yang mengisahkan tentang kehidupan seorang pria yang menderita hyperthymesia (kondisi yang membuat orang mempunyai ingatan dalam jumlah besar terkait pengalaman hidup mereka dengan detail dan tidak wajar). Kemudian ia bertemu dengan seorang perempuan yang mudah untuk melupakan masa terpenting dihidupnya.
Dalam drama yang dirilis tahun 2020 di saluran penyiaran MBC TV ini, Kim Dong Wook berperan sebagai pemeran utama bernama Jung Hoon. Ia adalah seorang pembawa acara berita yang memiliki peringkat tertinggi. Berkat drama ini namanya dan lawan mainnya yakni, Moon Ga Young mendapatkan atensi para penonton. Chemistry dan skill akting mereka juga banyak dipuji oleh warganet.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ulasan Drama Korea Good Partner, Duet Nam Ji Hyun dan Jang Na Ra Jadi Pengacara
-
3 Rekomendasi Drama Korea yang Dibintangi Han Seok Kyu, Terbaru Ada Doubt
-
Marak Tren Pernikahan Dini di Media Sosial, Stop Romantisasi!
-
Ulasan Drama Korea Your Honor: Kisah Hakim yang Melupakan Keadilan demi sang Anak
-
Deepfake Pornografi: Penyalahgunaan Teknologi sebagai Alat Kekerasan Seksual
Artikel Terkait
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Drama Love Scout Umumkan Jajaran Pemain Utama
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
Entertainment
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
G-Dragon Ekspresikan Ikatan Kuat dengan Fans di Lagu Baru 'Home Sweet Home'
-
Raih Piala di MAMA Awards 2024, Pidato RIIZE Bikin Nangis Penggemar
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
Terkini
-
Ulasan Novel Hotel Royal Costanza: Kisah Seorang Jurnalis yang Disandera
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Ulasan Novel Dari Arjuna untuk Bunda, Kisah Luka Seorang Anak
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas