Aktris Lee Ji Ah dan aktor Kang Ki Young telah dikonfirmasi akan membintangi drama Korea baru yang berjudul Great Problem Solver (judul literal) garapan JTBC.
Dilansir dari Soompi (5/7/2023), tim produksi drama "Great Problem Solver" mengumumkan bahwa Lee Ji Ah dan Kang Ki Young telah didapuk sebagai pemeran utama dari drama baru tersebut. Drama ini menceritakan tentang pemecah masalah perceraian terbesar Korea yang melakukan pencarian solusi untuk menghukum para "pasangan yang buruk" dan kemudian mengakhiri pernikahan klien mereka.
Menurut tim produksi, "Great Problem Solver" adalah sebuah drama tentang pahlawan yang memberikan "pengobatan menyakitkan" bagi pasangan di seluruh dunia.
Aktris Lee Ji Ah berperan sebagai Kim Sa Ra, yang merupakan pemimpin tim dari perusahaan penyelesaian perceraian bernama Solution. Kim Sa Ra adalah menantu keluarga pemilik firma hukum terbaik di Korea, tetapi ia kehilangan segalanya dalam sekejap setelah dikhianati oleh suaminya.
Setelah pengkhianatan itu, Kim Sa Ra bertransformasi menjadi pemecah masalah perceraian yang memberikan solusi sempurna bagi orang-orang yang dirugikan dalam pernikahan dan ingin menghukum pasangan mereka.
Aktor Kang Ki Young berperan sebagai Dong Ki Joon yang merupakan mitra bisnis Kim Sa Ra sekaligus penasihat perusahaan Solution. Sebelum bergabung dengan Solution, ia bekerja sebagai jaksa hebat yang mendapat julukan "German Shepherd". Julukan itu disematkan padanya karena ia sangat gigih dan memiliki intuisi yang tajam.
Meski memiliki kinerja yang bagus, namun Dong Ki Joon akhirnya mundur dari pekerjaannya sebagai jaksa karena alasan yang tidak diketahui, menimbulkan rasa penasaran terhadap latar belakangnya.
Saat keduanya menyelesaikan kasus bersama, Kim Sa Ra dan Dong Ki Joon perlahan menjadi semakin dekat, menciptakan ketegangan yang romantis bersama dengan chemistry yang apik dalam drama yang mengusung tema perceraian dan balas dendam tersebut.
Lee Ji Ah merupakan aktris yang dikenal melalui berbagai judul drama Korea, di antaranya "Me Too, Flower!", "My Mister", "The Penthouse", "Pandora: Beneath the Paradise", dan masih banyak lagi.
Sementara itu, aktor Kang Ki Young juga banyak mendapatkan perhatian melalui aktingnya yang memukau dalam drama Korea "Weighlifting Fairy Kim Bok Joo", "Tunnel", "While You Were Sleeping", "What's Wrong With Secretary Kim", "Extraordinary Attorney Woo", dan masih banyak lagi.
Hingga saat ini, pihak JTBC belum mengumumkan lebih lanjut terkait proses syuting maupun jadwal penayangan drama "Great Problem Solver". Nantikan informasi lebih lanjut tentang drama ini, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
4 Drama Korea Bergenre Misteri, Alurnya Tak Bisa Ditebak
-
Fakta Menarik Peran Yook Sung Jae di Drama The Haunted Palace
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an