Perbincangan film Oppenheimer yang dibintangi Cillian Murphy sempat masuk trending topic Twitter pada 14 Juli 2023 lalu dengan jumlah cuitan lebih dari 152 ribu. Film garapan Christopher Nolan ini dijadwalkan tayang di seluruh bioskop di Indonesia pada 19 Juli 2023 mendatang.
Dalam film ini, Cillian Murphy yang sempat kondang dengan peran cool-nya dalam serial Peaky Blinders akan berubah menjadi seorang fisikawan bernama J. Robert Oppenheimer. Selain Cillian Murphy, film Oppenheimer juga dibintangi oleh Robert Downey Jr., Emily Blunt, Florence Pugh, Matt Damon dan lagi sebagainya.
Film Oppenheimer mengisahkan perjalanan hidup seorang ahli bom nuklir yang terlibat dalam Manhattan Project dan terkenal dengan sebutan Bapak Bom Atom. Manhattan Project sendiri adalah proyek pemerintah Amerika yang mengakibatkan meninggalnya jutaan jiwa dalam ledakan bom atom di Hiroshima dan Nagasaki saat Perang Dunia II terjadi.
Pria tampan asal Irlandia ini telah membintangi banyak film lainnya, seperti 28 Days Later, Dunkirk, Inception, Quiet Place 2, Batman Begins dan masih banyak lagi lainnya. Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini deretan fakta seru tentang Cillian Murphy dan kiprahnya di dunia sinema Hollywood:
Main Film Sampai Depresi
1. Lelaki kelahiran 25 Mei 1976 ini mengawali perkenalannya dengan dunia hiburan dengan membentuk band rock bersama saudaranya.
Pemeran Jim dalam film 28 Days Later ini bahkan nyaris dikontrak label rekaman Acid Jazz Records gara-gara lagu garapannya yang berjudul The Sons of Mr. Greengenes.
2. Suami Yvonne McGuinness ini sama sekali tidak mempunyai akun media sosial. Oleh karena itu kalau kamu scroll timeline, akun-akun yang ada di sana bukanlah miliknya tapi hasil bikinan fans.
3. Pemeran film Oppenheimer yang lain mengungkapkan bahwa ayah dari 2 anak remaja ini nyaris tidak mau bersinggungan dengan pemeran lainnya.
Emily Blunt pemeran Katherine Oppenheimer membeberkan bahwa aktor berzodiak Gemini itu tidak pernah kumpul dengan yang lain bahkan hanya untuk makan malam.
Lain lagi pengakuan Robert Downey Jr. yang merasa selalu diacuhkan selama proses syuting berlangsung karena Cillian Murphy berubah menjadi orang super cuek.
Testimoni pemain lain itu bisa jadi karena Cillian Murphy merasa depresi akibat memikul tanggung jawab besar dari peran yang dilakoninya.
Sutradara Anti CGI
4. Adegan ledakan bom nuklir dalam film Oppenheimer disebut-sebut tidak menggunakan CGI sama sekali. Ini adalah kebiasaan Christopher Nolan yang tidak suka menggunakan efek visual berlebihan dalam produksi filmnya.
5. Film yang menampilkan Cillian Murphy sebagai tokoh sentral ini adalah sebuah adaptasi dari buku biografi peraih penghargaan Pulitzer pada 2006 lalu.
Buku itu berjudul American Prometheus: The Triumph and Tragedy of J. Robert Oppenheimer yang disusun oleh duo penulis Martin Sherwin dan Kai Bird.
6. Film besutan Christopher Nolan kali ini dikabarkan telah melahap biaya produksi sebesar Rp1,4 triliun atau US$100 juta.
Biaya ini tergolong fantastis tapi wajar mengingat filmnya tanpa CGI dan disebut-sebut menerapkan pemakaian teknologi terbarukan.
Selain itu, film ini juga memajang deretan bintang film kelas A yang beberapa diantaranya merupakan penyabet Piala Oscar.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kenalan Sama Ryan Reynolds Pemeran Deadpool, Anti-Hero dari Marvel Comics
-
8 Fakta Seru Hugh Jackman Pemeran Wolverine Lawan Ryan Reynolds Si Deadpool
-
17 Fakta Unik Simon Cowell, Juri AGT yang Beri Golden Buzzer untuk Putri Ariani
-
Awas! Ini 10 Merek Motor Incaran Maling dan 5 Tips Mudah Hindari Curanmor
-
Raline Shah Ada di Festival Cannes, Ini 5 Filmnya yang Bikin Lelaki Gelisah
Artikel Terkait
-
Kehidupan Lina Mukherjee Selama di Penjara, Duit Ratusan Juta Rupiah Sampai Ludes
-
Kabar Duka, Komedian Sung Yong Meninggal Dunia
-
Nia Ramadhani Spill Uang Jajan Anak di Sekolah, Nominalnya Disorot Netizen: Murah Lho Itu
-
Profil Mega Aulia, Mantan Artis yang Tolak Sinetronnya Ditayangkan Ulang
-
Adu LHKPN Pasutri Artis Jadi Anggota DPR, Ahmad Dhani - Mulan Jameela Paling Kaya?
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Scrambled: Journeylism, Misteri Dokumen yang Hilang dan Musuh dalam Selimut
-
Pujian Berkelas Legenda Inggris ke Timnas Indonesia: Sedang Naik Daun
-
Gegara Belanda, Jayden Oosterwolde Masih Tunda Tawaran Timnas Indonesia dan Suriname
-
Ulasan Novel If You Need Me, Cerita Cinta Palsu yang Jadi Nyata
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier