Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Gigi Ann
ZEROBASEONE (soompi.com)

Berita tak menyenangkan baru saja datang dari salah satu boyband K-pop, ZEROBASEONE (ZB1) yang mengambil tindakan hukum atas ancaman dari netizen di media sosial. 

Dilansir dari Soompi pada Sabtu (29/7/2023), berbagai komentar jahat sekaligus ancaman terus dilayangkan kepada grup beranggotakan sembilan pemuda berbakat tersebut.

WAKEONE Entertainment selaku agensi yang mendebutkan ZEROBASEONE pada 10 Juli kemarin segera angkat suara. Pada 29 Juli, WAKEONE Entertainment merilis pernyataan terkait pengambilan tindakan tegas kepada oknum-oknum yang telah mengirimkan berbagai ujaran kebencian dan ancaman terhadap seluruh member ZEROBASEONE. 

Melalui keterangan resminya, WAKEONE Entertainment telah mengajukan tuntutannya ke sebuah firma hukum pada Kamis (27/7/2023) waktu KST. 

"Pada 27 Juli, kami mengajukan pengaduan pidana melalui firma hukum SHIN&KIM terhadap pelaku postingan yang membuat ancaman," tulis WAKEONE Entertainment, dikutip dari Soompi, Sabtu (29/7/2023).

"Kami memberi tahu Anda bahwa kami akan mengambil tindakan hukum yang kuat melalui semua cara yang tersedia sebagai respon atas kata-kata atau tindakan apa pun yang menyebabkan ketakutan atau kecemasan, termasuk tindakan yang dapat membahayakan keamanan pribadi artis kami,” lanjutnya lagi.

WAKEONE Entertainment turut meminta partisipasi dari penggemar yang biasa dijuluki ZEROSE untuk secara aktif melaporkan seluruh komentar jahat, ancaman, ataupun rumor palsu yang bisa berdampak negatif pada ZEROBASEONE. 

"Kami meminta Anda untuk terus mengirimkan laporan secara aktif ke alamat email resmi WAKEONE, dan kami akan melakukan yang terbaik untuk melindungi hak artis kami. Terima kasih," tutup WAKEONE Entertainment dalam pengumumannya.

ZEROSE dapat mengirimkan laporan mereka ke alamat resmi WAKEONE Entertainment agar agensi dapat mengambil tindakan serius ke depannya. 

ZEROBASEONE sendiri adalah boygroup K-pop baru yang debut dari acara survival Mnet bertajuk "Boys Planet". Boyband yang dibentuk pada 20 April 2023 lalu ini secara resmi beranggotakan sembilan orang, di antaranya ada Kim Ji Woong, Zhang Hao, Sung Han Bin, Seok Matthew, Kim Tae Rae, Kim Gyu Vin, Ricky, Park Gun Wook, dan Han Yu Jin.

Debut di tanggal 10 Juli lalu, ZEROBASEONE merilis album debut Youth in the Shade dengan title track bertajuk "In Bloom". Kini mereka tengah disibukkan dengan berbagai jadwal promosi album yang akan ditampilkan di acara-acara musik.

Selain itu, ZEROBASEONE diketahui juga tengah mempersiapkan acara fancon atau jumpa fans sekaligus konser yang akan diselenggarakan di Korea Selatan. 

Gigi Ann