Jika beberapa menantu perempuan sering kali tidak akur dengan mertuanya, maka hal berbeda justru terjadi pada Nagita Slavina. Nagita malah mengaku bersyukur memiliki ibu mertua seperti Amy Qanita alias Mama Amy.
Pengakuan tersebut disampaikannya baru-baru ini saat mengobrol berdua bersama Mama Amy di podcast YouTube Rans Entertainment.
Di awal obrolan mereka, ibu Rafathar dan Rayyanza tersebut bahkan tak ragu menyebut Mama Amy sebagai mertua kesayangannya.
"Di episode kali ini seperti tadi yang aku sudah bilang aku akan menyambut mama mertua kesayangan aku, Mama Amy. Halo Mama, boleh nggak halo halo gitu?" tutur Nagita Slavina dikutip dari kanal YouTube Rans Entertainment, Minggu (30/7/2023).
"Halo halo, Mama lagi sama Gigi mantu kesayangan," timpal Mama Amy yang membuat Nagita tertawa malu-malu.
Berikutnya, Nagita mengungkapkan rasa syukurnya memiliki ibu mertua seperti Mama Amy. Menurutnya, ibunda Raffi Ahmad tersebut merupakan sosok mertua yang asyik.
Ia lanjut menyinggung permasalahan terkait menantu perempuan yang kerap takut tidak akur dengan mertuanya. Nagita lantas meminta pendapat Mama Amy terkait itu.
"Aku bersyukur banget ya punya mama mertua tuh asyik banget. Salah satu ketakutan seorang perempuan itu adalah nggak bisa akur sama mertuanya. Bener nggak sih, Ma?" ujar Nagita.
Mendengar pertanyaan tersebut, Mama Amy lalu menyampaikan pandangannya sebagai mertua yang juga pernah berposisi sebagai menantu perempuan. Ia pun mengaku banyak belajar dari pengalamannya di masa lalu.
Mama Amy juga mengatakan bahwa ia merupakan tipe mertua yang santai. Ia tidak ingin terlalu membebani menantu-menantunya dengan banyak aturan agar bisa tetap nyaman antara satu sama lain.
"Iya bener, rata-rata kan seperti itu. Tapi kan Mama juga belajar, sosok mertua tuh kan males lah gitu ya kalau sama mantu-mantu dan Mama juga merasakan dulu punya suami yang harus berhadapan dengan mertua seperti apa. Jadi, dari situ juga banyak pelajaran, dari situ tuh mikir gitu kalau mertua tuh kayaknya nggak boleh gitu deh, nggak boleh gitu," terang Mama Amy.
"Jadi, dalam proses ketika kita punya mantu-mantu ya Mama ya udah gitu. Terserah deh mantu mau gimana yang penting dia senang gitu. Terus kalau ada Mama juga nggak usah gimana-gimana ya nyaman-nyaman aja. Di situ Mama udah mindset-nya ya easy going aja. Mama juga aduh bodo amat deh gitu," imbuhnya lagi.
Setuju dengan perkataan yang disampaikan oleh ibu mertuanya, Nagita pun tampak membenarkan hal tersebut.
"Iya, bener bener," sahut Nagita.
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Raffi Ahmad Berduka Titiek Puspa Meninggal Dunia, Ingat Satu Momen Ini: Kenangan yang Sangat Berarti
-
Potret Terbaru Baby Lily Curi Perhatian, Disebut Makin Mirip Raffi Ahmad
-
Manisnya Rafathar Keloni Rayyanza Tidur, Ternyata Ini 7 Karakter Anak Pertama
-
Nagita Slavina Kecolongan, Momen Lily Diasuh Geng Mama Rieta Jadi Sorotan
-
Nagita Slavina Masak Risol Pakai Kompor Rp1 M, Netizen Kaget Soroti Satu Hal Ini: Ternyata ...
Entertainment
-
Asyik Buat Dance, Kai EXO Bagikan Detail 2 B-side Track di Album Wait On Me
-
Rilis sejak Libur Lebaran, Box Office Indonesia Diisi Pabrik Gula dan Jumbo
-
Sinopsis Drama Speak for the Dead, Dibintangi Lu Xiao Lin dan Wang Zhen
-
NEXZ Pamer Kemampuan Rap yang Meledak-ledak di Lagu Pra-rilis 'Simmer'
-
3 Drama Lu Yangyang yang Tayang di WeTV, Genre Romance
Terkini
-
Malut United akan Kerja Cerdas Hadapi Persis Solo, Persiapan Sudah Matang?
-
Ulasan Novel 14 Ways to Die: Mencari Pembunuhan Berantai 'Magpie Man'
-
Fakta Unik 4 Wakil Asia Tenggara di Piala Asia U-17: Semua Hasil Terwakili!
-
Collective Moral Injury, Ketika Negara Durhaka pada Warganya
-
Ulasan Novel Clans The Revenge, Perjalanan Baru Jack di Kota Penyihir Udgar