Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Syifa Sihrien
Potret aktris Enzy Storia (Instagram/enzystoria)

Pemeran keturunan Aceh dan Polandia Enzy Storia tengah berulang tahun hari ini. Di umur yang ke-31 ini, Enzy telah membintangi berbagai macam film dan series. Namanya melejit kala membintangi sinetron fenomenal Ganteng-Ganteng Serigala.

Setelah itu, kariernya semakin melambung hingga terakhir menjadi presenter di acara Tonight Show sebelum pindah ke Amerika. Berikut 5 film dan series terbaik Enzy Storia:

1. Drama Ratu Drama (2022)

Poster web series Drama Ratu Drama (Instagram/vidiooriginals)

Berperan menjadi aktris spesialis antagonis, Julieta atau Ijul (Enzy Storia) berusaha mencari peran protagonis untuk memperbaiki citranya di masyarakat.

Insiden kecelakaan di lokasi syuting yang berhasil membungkus sinetron yang Ijul mainkan menjadi kesempatan Ijul untuk mencari peran baru.

Bukan hal yang mudah, Ijul berjuang melalui berbagai proses casting dengan semua orang yang sudah terlanjur membenci karena citranya yang buruk.

2. Zodiac: Apa Bintangmu? (2023)

Cuplikan adegan film Zodiac: Apa Bintangmu? (cinemagz.com)

Hidup dalam lilitan hutang, perempuan bernama Ariel (Enzy Storia) terpaksa mengikuti perlombaan vlog dengan tema tertentu untuk memenangkan hadiah ratusan juta.

Dibantu sahabatnya Anggun (Karina Nadila), Ariel membuat vlog dengan tema zodiak untuk membuktikan kecocokannya dengan zodiak tertentu. Ariel pun berkencan dengan berbagai macam lelaki untuk menentukan zodiak mana yang paling cocok dengannya.

3. Sabtu Bersama Bapak (2023)

Potret Enzy Storia sebagai pasangan dari Satya yang diperankan oleh Adipati Dolken (YouTube/primevideoindonesia)

Berperan sebagai istri dari Adipati Dolken, Rissa (Enzy Storia) kerap berselisih perihal cara mendidik anak dengan suami. Hal itu disebabkan sang suami yang terlalu kaku pada pendidikan yang diturunkan dari ayahnya, tanpa mempelajari apa yang paling cocok untuk sang buah hati.

Rissa yang kerap mengurus ketiga anaknya seorang diri lantaran sang suami sering pergi ke luar kota, mulai lelah dengan berbagai perselisihan ini.

4. Hello Ghost (2023)

Cuplikan adegan film Hello Ghost (Instagram/falconpictures_)

Film Indonesia hasil adaptasi Korea ini bercerita tentang Kresna (Onadio Leonardo) yang berusaha melakukan percobaan bunuh diri saat di rumah sakit. Alih-alih berhasil, tiba-tiba Kresna diberi kemampuan untuk melihat 4 hantu dengan karakter yang berbeda-beda.

Mereka memberi Kresna misi untuk menggagalkan rencana bunuh diri Kresna. Dalam perjalanan menyelesaikan misi, Kresna jatuh cinta pada suster yang merawatnya, Suster Linda (Enzy Storia).

5. Ketika Tuhan Jatuh Cinta (2014)

Poster film Ketika Tuhan Jatuh Cinta (duniadianita.files.wordpress.com)

Beradu peran dengan Reza Rahadian, Aulia Sarah, dan Renata Kusmanto, Enzy berperan sebagai Shira, seorang gadis berkerudung yang sukses membuat Fikri (Reza Rahadian) jatuh cinta pada pandangan pertama.

Namun Shira bukanlah perempuan satu-satunya yang hadir dalam hidup Fikri, ada dua perempuan lain yang sangat mencintai sang seniman pasir ini.

Itulah 5 film dan series terbaik yang dibintangi Enzy Storia. Sudah nonton yang mana?

Syifa Sihrien