Baru saja melakukan comeback pada 7 Agustus lalu, nama Jeon Somi terseret isu plagiarisme dalam salah satu music videonya yang bertajuk "Fast Forward".
Dilaporkan oleh Allkpop pada Rabu (9/8) waktu malam KST, THEBLACKLABEL sebagai agensi dari penyanyi kelahiran 2001 itu baru saja memberikan pernyataan maaf atas isu yang menimpa sang musisi.
Dalam pernyataan resminya, THEBLACKLABEL meninjau kemiripan dari salah satu animasi yang muncul dalam MV "Fast Forward" terhadap karya lain dari sebuah manga Jepang. Menindaklanjuti kejadian tersebut, THEBLACKLABEL memutuskan untuk menghapus dan memodifikasi karakter yang terdapat dalam MV milik Jeon Somi.
"Setelah merilis video musik untuk lagu utama album EP Jeon So Mi 'Fast Forward', kami segera meninjau karakter animasi dalam video tersebut dan memutuskan untuk menghapus dan memodifikasi adegan tersebut," tulis THEBLACKLABEL, dilansir dari Allkpop pada Rabu (9/8).
Mereka turut meminta maaf atas kelalaian yang baru terjadi dan berjanji agar lebih berhati-hati untuk mencegah kejadian serupa terjadi di masa depan.
"Sebagai agensi, kami ingin menyampaikan permintaan maaf kami yang sebesar-besarnya atas kekhawatiran yang disebabkan karena tidak memeriksa proyek lebih dekat. Kami akan lebih berhati-hati untuk tidak membiarkan hal itu terjadi lagi di masa depan. Terima kasih," tutup THEBLACKLABEL.
Pemilik dari nama asli Ennik Somi Douma tersebut baru saja merilis mini album bertajuk Game Plan pada 7 Agustus lalu dengan turut menghadirkan music video untuk lagu utama "Fast Forward" di hari yang sama.
Saat perilisannya, MV "Fast Forward" mendulang perhatian publik hingga berhasil menduduki posisi teratas dalam chart tren dunia Youtube sekaligus memecahkan rekor terbaru sebagai MV yang paling banyak ditonton di Youtube dalam kurun waktu 24 jam sejak perilisan.
Isu plagiarisme yang dilakukan sang musisi pertama kali terendus ketika memunculkan sebuah karakter dalam MV yang dinilai mirip dengan sebuah karakter dari serial berjudul "Urusei Yatsura", atau sebuah manga terkenal dari seniman Jepang bernama Takahashi Rumiko.
Sang seniman turut dikenal di Korea Selatan melalui karya-karya besar lainnya, seperti "Ranma 1/2" dan Inuyasha".
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis Now You See Me 3, Hadirnya The Four Horsemen Generasi Baru
-
Timothee Chalamet Mengaku Kecewa Tak Jadi Best Actor di Ajang Besar
-
Resmi Rilis Teaser, The Devil Wears Prada 2 Siap Tayang Mei 2026
-
Rilis Teaser, Toy Story 5 Hadirkan Ancaman Baru untuk Woody dan Buzz
-
Sinopsis Dear X, Ungkap Sisi Kelam Artis yang Tersembunyi
Artikel Terkait
Entertainment
-
6 Karakter Penting di Drama Legend of The Female General, Siapa Favoritmu?
-
Rilis Teaser, The Hunger Games: Sunrise on the Reaping Tayang November 2026
-
Sinopsis Film India '120 Bahadur', Dibintangi Farhan Akhtar
-
So Sweet, Omara Esteghlal Dedikasikan Piala Citra Pertamanya untuk Prilly!
-
Segera Menikah dengan Shin Min Ah, Kim Woo Bin Tulis Pesan untuk Penggemar
Terkini
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Bukan Cuma Soal Diet, Ini 7 Langkah Simpel Biar Pola Makan Jadi Lebih Sehat
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
Saat Emosi Mengendalikan Ingatan: Mengenal Fenomena Mood-Congruent Memory
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI