Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Dini Sukmaningtyas
Song Hye Kyo (Allkpop)

Aktris Song Hye Kyo kembali memberikan kontribusi yang besar dengan mendonasikan hasil kerja kerasnya. Untuk memperingati Hari Kemerdekaan Korea yang ke-78, aktris Song Hye Kyo dan Profesor Universitas Wanita Sungshin, Seo Kyung Deok, bersama-sama menyumbangkan buku panduan untuk memperkenalkan Gerakan Kemerdekaan Korea di situs bersejarah di Hawaii, Amerika Serikat.

10.000 eksemplar buku panduan ini memiliki penjelasan dengan bahasa Korea dan Inggris, kemudian disumbangkan ke Pusat Studi Korea Universitas Hawaii dan memungkinkan pengunjung untuk menggunakannya secara gratis.

Buku panduan ini memberikan penjelasan komprehensif tentang Gerakan Kemerdekaan Korea di Hawaii, serta detail tentang lokasi, seperti Balai Asosiasi Rakyat Korea di Honolulu, Gedung Asosiasi Nasional Korea, dan Pemakaman Oahu. Proyek tersebut secara khusus direncanakan oleh Profesor Seo Kyung Deok.

“Merupakan ide bagus untuk mengunjungi tempat-tempat wisata terkenal di Hawaii untuk merayakan ulang tahun ke-12 Imigrasi Korea ke Amerika. Namun, saya memutuskan untuk menerbitkan buku panduan untuk mendorong pengunjung juga mengunjungi situs sejarah yang berkaitan dengan Gerakan Kemerdekaan Korea,” tutur Profesor Seo Kyung Deok seperti dikutip dari KBIZoom (15/8/2023).

BACA JUGA: Farel Aditya Akui Tak Punya Teman di Kelas: Semuanya Tidak Respons

Ia melanjutkan, “Karena masa pandemi Covid-19 yang panjang, situasi situs sejarah Korea di luar negeri sangat baik. Minat dan kunjungan warga Korea yang berkelanjutan menambah kekuatan terbesar dalam mempromosikan dan melestarikan situs sejarah luar negeri yang tersisa setelah Gerakan Kemerdekaan.”

Selain itu, orang yang tidak dapat mengunjungi situs sejarah di Hawaii dapat mengunduh file asli buku panduan dari situs web yang disebut "History of Korea".

Sementara itu, buku panduan Korea, papan nama Korea, dan pahatan relief telah disumbangkan ke 34 situs sejarah Korea yang masih berada di luar negeri di bawah rencana Profesor Seo Kyung Deok dan disponsori oleh aktris Song Hye Kyo.

Sementara itu, pada bulan lalu, Song Hye Kyo meraih penghargaan Daesang (Grand Prize) dalam ajang Blue Dragon Series Awards 2023 berkat aktingnya dalam serial Netflix "The Glory". Hal itu semakin membuktikan bahwa Song Hye Kyo merupakan aktris veteran yang kariernya semakin bersinar.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Dini Sukmaningtyas