Menjadi film yang paling diantisipasi tahun ini, tak aneh rasanya jika Barbie berhasil menjadi salah satu film yang sukses menjadi box office di dunia. Meski dilarang di beberapa negara, pendapatan Barbie tetap cemerlang dengan menghasilkan lebih dari 1 miliar dollar hingga saat ini.
Jika dihitung secara terpisah, Barbie telah menghasilkan lebih dari 500 juta dollar secara domestik. Sementara itu, secara internasional film ini telah mendapatkan lebih dari 600 juta dollar dan kemungkinan besar akan terus bertambah.
Angka tersebut akhirnya membuat Barbie menjadi film tersukses Warner Bros di posisi kedua mengalahkan “Aquaman”. Bahkan dengan angka yang tak kunjung turun secara signifikan, ada kemungkinan jika film ini akan menggeser “Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 2” yang menduduki posisi pertama.
BACA JUGA: 3 Alasan Harus Menonton Delightfully Deceitful, Drama tentang Balas Dendam
Tak hanya itu, Greta Gerwig selaku sutradara juga memecahkan rekor sebagai sutradara wanita dengan film yang mendapatkan pendapatan tertinggi, setelah rekor sebelumnya dipegang oleh Jennifer Lee yang menyutradarai Frozen 2.
Dengan kesuksesan sebesar itu, apakah kamu penasaran berapa gaji yang didapatkan oleh pemeran utamanya yakni Margot Robbie?
Dilansir dari Variety.com, menurut beberapa orang yang mengetahui kesepakatannya, Margot Robbie mendapatkan gaji sekitar 50 juta dollar serta bonus untuk box office. Gaji tersebut mungkin sepadan dengan penampilannya memerankan karakter Barbie yang dinilai penonton menakjubkan.
BACA JUGA: Ini Rekomendasi 4 Drama Korea Komedi yang Humornya di Luar Nalar
Selain sebagai pemeran utama, dalam filmnya kali ini Margot Robbie juga turut andil duduk di kursi produser.
Bahkan film ini diproduksi oleh perusahaan produksi Margot sendiri yakni LuckyChap Entertaiment yang dia dirikan bersama Tom Ackerly, Josey McNamara dan Sophia Kerr pada tahun 2014. Sejauh ini, film-film yang dihasilkan oleh perusahaan produksinya masih terhitung sedikit, beberapa diantaranya adalah "Promissing Young Woman" dan "Bird of Prey" serta serial Netflix berjudul "Maid".
Jadi bagaimana menurut kamu yang sudah menonton film Barbie, apakah penampilan Margot Robbie dalam film tersebut sepadan dengan gaji yang dia terima?
Nah, untuk kamu yang masih belum menonton film Barbie, tenang saja karena film tersebut masih mempunyai banyak layar di bioskop-bioskop Indonesia.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
JKIND Pamerkan Inovasi Kaca Film dan Paint Protection di GJAW 2024
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
-
Reaksi Umi Pipik Lihat Abidzar Al Ghifari Beradegan Intim di Film Guna-Guna Istri Muda
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?