Baru-baru ini, Sora Amamiya turut berperan menjadi seiyu untuk karakter Saori Ootori dalam anime yang berjudul Zom 100: Zombie ni Naru made ni Shitai 100 no Koto. Dalam anime ini, dia berperan sebagai karakter pendukung. Dia digambarkan sebagai gadis cantik yang tampak ramah dan penyayang.
Setelah perkenalannya, banyak penikmat anime Zom 100 percaya bahwa Saori merupakan protagonis wanita utama. Anggapan itu muncul karena dia menambahkan warna pada kehidupan karakter utama yang suram. Namun, siapa yang menyangka ada fakta mengejutkan yang disembunyikan olehnya.
Seperti sebelum-sebelumnya, Sora telah berhasil menghidupkan karakter yang dia lakoni. Selain karakter Saori, dia pun pernah menjadi seiyu untuk beberapa karakter anime lain, loh! Nah, bagi kamu yang penasaran dengan karakter lain yang dia perankan, kamu bisa menonton tiga anime terbaiknya yang ada di bawah ini. Jadi, simak daftar berikut, yuk!
1. Yofukashi no Uta sebagai Nazuna Nanakusa (2022)
Nazuna Nanakusa ialah salah satu karakter utama Yofukashi no Uta yang rilis tahun 2022 lalu. Sebab berperawakan pendek dan berkepribadian riang, dia dianggap sebagai pribadi yang imut. Rambutnya yang berwarna ungu pucat dan matanya yang berwarna biru tajam pun berhasil menciptakan pesona yang cantik.
Yofukashi no Uta sendiri menyajikan kisah romansa antara Nazuna Nanakusa dengan siswa menengah yang bernama Kou Yomori. Kisahnya dimulai dengan pertemuan tak terduga di antara mereka di suatu malam. Mengetahui bahwa Kou menderita insomnia, dia memutuskan untuk memberikan bantuan agar laki-laki itu dapat tertidur lelap.
Melalui bantuan yang diberikannya kepada Kou, Nazuna tak sengaja membocorkan fakta menarik tentang dirinya kepada laki-laki itu. Dia sebenarnya bukan manusia, melainkan vampir. Meskipun demikian, dia memiliki sifat yang baik, berbeda dengan vampir lainnya. Lantas, dia membuat kesepakatan dengan Kou, yang tertarik untuk menjadi vampir.
2. Mieruko-chan sebagai Miko Yotsuya (2021)
Menjadi karakter utama Mieruko-chan yang dirilis pada tahun 2021 lalu, Miko Yotsuya diperlihatkan sebagai gadis remaja. Tepat saat dia duduk di bangku sekolah menengah atas, dia bisa melihat makhluk halus. Bakat yang dia miliki pun seakan didukung dengan penampilannya: berambut hitam dan bermata kuning yang sayu.
Mieruko-chan sendiri menyuguhkan kisah Miko yang mengalami perubahan sejak dia mendapatkan kemampuan spiritualitas. Tak ada yang mengetahui bagaimana dia mendapatkan kemampuan itu, bahkan dirinya sendiri. Dia mulai menyadari kemampuan itu saat dia berjalan pulang, lalu melihat makhluk aneh yang berjalan bebas di antara manusia.
Miko akhirnya membuat keputusan. Dia bertekad akan mengabaikan kehadiran makhluk-makhluk mengerikan yang dilihatnya dalam kondisi apapun, alih-alih melarikan diri atau menghadapi mereka. Dia juga akan melindungi orang-orang di sekitarnya dari gangguan makhluk-makhluk itu, bagaimanapun caranya.
3. Kanojo, Okarishimasu sebagai Chizuru Mizuhara (2020)
Chizuru Mizuhara ialah salah satu protagonis utama dalam anime Kanojo, Okarishimasu yang rilis pada tahun 2020 lalu. Dia digambarkan sebagai gadis berambut cokelat kastanye dengan kepangan kuncir kuda kecil di bagian belakang. Matanya yang berwarna cokelat muda dan tubuhnya yang ideal membuat dirinya terlihat memukau.
Mengisahkan Chizuru Mizuhara yang menjadi pacar sewaan Kazuya Kinoshita, anime Kanojo, Okarishimasu sendiri telah memasuki musim ketiga. Kisah anime ini dimulai saat Chizuru mendapatkan orderan sebagai pacar rental Kazuya. Sikapnya yang perhatian dan perilakunya yang manis berhasil mencuri kasih sayang laki-laki itu. Namun, semua yang dilakukannya hanyalah akting.
Konflik-konflik kecil pun mulai terjadi di antara Chizuru dan Kazuya. Hubungan palsu yang mereka jalin menjadi semakin rumit, bahkan identitas asli Chizuru terungkap. Mereka menyadari bahwa mereka berkuliah di universitas yang sama dan tinggal di tempat yang berdekatan. Karena suatu hal, hubungan palsu mereka pun dipertaruhkan.
Sebab tak menjadi protagonis utama dalam Zom 100: Zombie ni Naru made ni Shitai 100 no Koto, kamu mungkin ingin mendengar suara Sora Amamiya lebih sering. Jika benar, maka tiga anime yang sudah tertera di atas pun sangat cocok untuk menjadi pilihanmu. Jadi, kamu sudah menentukan pilihanmu, belum?
Baca Juga
-
5 Anime Politik Terbaik Sepanjang Masa Patut Ditonton Sekali Seumur Hidup
-
3 Hunter Cewek Terkuat di Anime Solo Leveling, Badass Abis!
-
5 Rekomendasi Manga Romance Era 80 yang Patut Dibaca, Tak Kalah Menarik dengan Karya Baru!
-
5 Legenda Pengguna Buah Iblis Terkuat di One Piece yang Telah Tiada
-
5 Anime Hidden Gem yang Cocok Ditonton Pemula, Dijamin Bikin Candu!
Artikel Terkait
-
Review Anime Ranma 1/2, Komedi Klasik dengan Sentuhan Modern
-
6 Karakter Anime Isekai Ini Buktikan Kekuatan Tak Selalu Soal Bertarung
-
Review Anime My Stepmoms Daughter Is My Ex: Ketika Mantan Jadi Saudara Tiri
-
Review Anime Yuru Camp, Menjelajahi Keindahan Alam Jepang
-
Bangkit dari Kematian, 4 Karakter Anime Ini Jadi Sosok yang Tak Tertandingi
Entertainment
-
Kalahkan LE SSERAFIM dan Jennie, KiiiKiii Menang di Music Core Lewat I DO ME
-
Imbas Capaian Snow White, Produksi Live-Action Tangled Resmi Ditunda
-
Mark NCT Kisahkan Perjalanan Hidup dan Ambisi di Lagu Debut Solo '1999'
-
Masuk BaekSang Awards 2025, When Life Gives You Tangerines Raup 8 Nominasi
-
Sidang Perdana, NewJeans Tolak Tawaran Lanjut di ADOR Tanpa Min Hee-jin
Terkini
-
Piala Asia U-17: Hadapi Yaman, Pasukan Garuda Muda Harus Waspadai Overconfidence
-
Lawan Yaman U-17 Tanpa Gentar, Ini 3 Pemain Indonesia yang Diramal Bersinar
-
3 Pemain Kunci Timnas Yaman U-17 yang Perlu Diwaspadai oleh Skuad Indonesia
-
Lebaran Lebih Berwarna dengan Arisan Keluarga, Ada yang Setuju?
-
Menghadapi Mental Down setelah Lebaran, Mengapa Itu Bisa Terjadi?