Secara tidak langsung, setiap member BTS membagikan preferensi pribadi mereka yang berkaitan dengan makanan favorite mereka di berbagai siaran, seperti V Live dan Run BTS.
Makanan-makanan khas Korea favorite member BTS mulai dari makanan berbahan dasar mi hingga daging. KPOPOST melansir pada Sabtu (19/08/2023), berikut tujuh makanan Korea favorite member BTS yang wajib ARMY cicipi.
1. Naengmyeon
Semua member BTS, terutama Jin, sangat menyukai naengmyeon. Naengmyeon adalah hidangan mi dingin dengan kentang, mentimun, dan beberapa lauk lainnya. Naengmyeon memiliki mi yang tipis.
Hidangan ini biasanya disajikan saat cuaca hangat karena makanan ini disajikan dalam kuah kaldu sedingin es. Bisa juga menikmati naengmyeon sebagai hidangan pre-dessert setelah menyantap BBQ Korea.
2. Kalguksu
RM BTS lebih memilih kalguksu daripada naengmyeon. Kalguksu adalah mi buatan tangan yang dipotong dengan pisau. Minya memiliki tekstur yang kenyal dan berbentuk pipih dan tipis.
Kalguksu adalah hidangan sup mi hangat dengan rasa yang menyegarkan sehingga cocok disajikan dengan kimchi lobak potong dadu atau disebut ggakdugi.
Karena kalguksu adalah makanan hangat, maka cocok untuk menikmatinya saat musim hujan. Makanan ini akan menghangatkan perut dan tubuhmu.
3. Ramyeon
Semua member BTS menyukai ramyeon. Sebagaimana yang terlihat di berbagai acara di V Live, seperti Burn The Stage, Memories, dan Bon Voyages, semua member BTS tampak menikmati ramyeon.
Terlebih Jungkook BTS yang sangat menyukai ramyeon. Dia bahkan sanggup menghabiskan enam mangkok ramyeon sendirian.
4. Kimchi
J-Hope BTS suka nasi goreng kimchi, Jin BTS suka kimchiguk, lalu Jimin BTS adalah penggemar berat kimchi jjigae. Semua anggota BTS menyukai semua jenis kimchi.
5. Samgyeopsal
Samgyeopsal adalah makanan berupa BBQ perut babi. Ini adalah hidangan yang sangat umum di Korea Selatan. Samgyeopsal adalah salah satu makanan favorite RM BTS. Sebenarnya, semua member BTS juga menyukai samgyeopsal.
Biasanya, orang Korea memakan samgyeopsal bersama kenalan dekat. Cara memakan samgyeopsal adalah dengan membungkus daging dengan selada. Bisa juga menambahkan ssamjang agar hidangannya lebih nikmat.
6. Japchae
Makanan khas Korea ter-favorite V BTS adalah japchae. Japchae adalah makanan berupa mi. Sekilas, japchae mirip dengan bihun. Namun, jenis mi yang digunakan berbeda. Mi japchae terbuat dari tepung ubi jalar dan teksturnya lebih kenyal.
Kata japchae sendiri secara harfiah berarti sayuran campur. Oleh karena itu, perlu menambahkan sayuran, selain daging, ke dalam japchae untuk menyantap hidangan ini.
7. Galbi
Galbi adalah makanan khas Korea kesukaan BTS, terlebih Suga. Saking menyukainya, Jungkook sampai memiliki keinginan untuk membuka restoran yang khusus menyajikan galbi demi Suga.
Galbi adalah makanan yang terdiri dari iga babi atau sapi. Ini adalah sejenis hidangan BBQ Korea yang biasanya dinikmati bareng kenalan dekat.
Itulah tujuh makanan khas Korea favorite member BTS. Di antara tujuh makanan ini, mana yang ingin kamu cicipi?
Baca Juga
-
Review Anime Ramen Akaneko: Pelajaran Dunia Kerja dari Toko Ramen yang Dikelola Kucing
-
Perempuan yang Menangis kepada Bulan Hitam: Melawan Tradisi Kawin Tangkap
-
From Pesantren with Laugh: Tawa dan Persahabatan dalam Kehidupan Pesantren
-
Dua Muka Daun Pintu: Sebuah Ulasan Novel tentang Kebebasan dan Kemanusiaan
-
Hidup Damai Tanpa Berpikir Berlebihan: Strategi Praktis Atasi Overthinking
Artikel Terkait
-
Tiko Anak Ibu Eny Tolak Pekerjaan Bergaji Besar, Alasannya Bikin Salut: Mental Orang Kaya
-
Filosofi Mendalam di Balik Papeda, Makanan Khas Nusantara yang Memikat Hati Kevin Diks
-
Selain Nasi Liwet, Fefe Slinkert Pacar Nathan Tjoe-A-On Pernah Cicipi Kuliner Langka Indonesia Ini
-
Menjadi Pemuda yang Semangat Bekerja Keras dalam Buku Kakap Merah Ajaib
-
Han Ga In Dilarikan ke RS Usai Tantangan Buldak Pedas Berakhir Fatal
Entertainment
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
Terkini
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Ulasan Komik Three Mas Getir, Tingkah Random Mahasiswa yang Bikin Ngakak
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat