Agensi hiburan ATTRAKT yang dikenal sebagai agensi FIFTY FIFTY, baru-baru ini secara resmi mengumumkan bahwa mereka akan segera meluncurkan proyek girl group baru. Berita itu muncul setelah kemenangan CEO Jeon Hong Joon melawan girl grup FIFTY FIFTY di persidangan.
Dalam pernyataan sebelumnya, CEO ATTRAKT, Jeon Hong Joon, meminta anggota FIFTY FIFTY untuk kembali dan berdamai dengan agensi. Namun, keempat anggota FIFTY FIFTY lebih memilih untuk mengajukan bandingsetelah kalah di pengadilan.
Postingan yang diunggah melalui Instagram @attrakt_audition tersebut mendapat banyak perhatian, mengingat penggemar K-Pop di Korea dan di seluruh dunia telah mengikuti pertarungan hukum antara ATTRAKT dan FIFTY FIFTY yang berlangsung dengan sengit selama berbulan-bulan.
Sementara itu, Pada tanggal 31 Agustus, Jeon Hong Joon mengungkapkan bahwa ATTRAKT telah menandatangani kesepakatan investasi dengan CEO Evergreen Group Holdings Singapura, David Yong. Hankook Ilbo melaporkan, David Yong “bertemu CEO ATTRAKT Jeon Hong Joon untuk menandatangani perjanjian investasi dan menyelesaikan transfer dana.
Netizen pun berasumsi bahwa CEO Jeon Hong Joon memulai pencarian girl group baru menggunakan dana investasi tersebut, sehingga mereka menyatakan dukungan penuh untuk ATTRAKT.
“Saat girl group barunya sudah debut, saya yakin para anggotanya akan mendapatkan perhatian yang banyak. Bahkan penggemar non-K-Pop pun akan mendengarkannya,” tulis salah satu netizen seperti dikutip dari Koreaboo (4/9/2023).
BACA JUGA: Sule Ngaku Tersindir Sentilan soal Pelawak Senior Sombong di OVJ: Jadi Saling Jotosan
“Grup yang baru ini akan menarik banyak perhatian sejak awal,” sahut netizen lainnya.
“CEO pasti mengalami masa-masa sulit baik secara finansial maupun mental. Aku harap dia menemukan anggota yang layak dia dapatkan dan agar mereka menjadi sukses besar,” netizen lain menimpali.
“Berdasarkan lagu-lagu FIFTY FIFTY, serta kualitas album dan promosi mereka, saya rasa CEO tahu apa yang dia lakukan. Aku berharap dia menemukan trainee berbakat yang tepat untuk berubah menjadi girl group super berikutnya. IMO, anggota FIFTY FIFTY kurang memiliki pesona. Saya menyukai mereka karena lagunya,” tulis salah satu netizen lain.
“Saat grup baru debut, saya akan memberi mereka semua dukungan streaming,” sahut yang lain.
Sementara itu, Pengadilan Distrik Pusat Seoul telah menolak permintaan FIFTY FIFTY untuk menangguhkan keabsahan kontrak eksklusif mereka dengan ATTRAKT. Namun, FIFTY FIFTY melalui perwakilan hukum mereka mengumumkan akan mengajukan banding atas putusan pengadilan.
Bagaimana menurutmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
IVE Jadi Girl Group K-Pop Pertama yang Akan Tampil di Lollapalooza Paris
-
SM Entertainment Jadwalkan Debut Girl Group Baru pada 2025
-
Izna, Girl Group Jebolan I-Land 2: N/a Bakal Debut Akhir Bulan November
-
Rugi Rp225 Miliar, Agensi FIFTY FIFTY Ajukan Gugat Warner Music Korea
-
ITZY Bersinar Seperti Emas di Video Musik Lagu Terbaru Bertajuk Gold
Entertainment
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
G-Dragon Ekspresikan Ikatan Kuat dengan Fans di Lagu Baru 'Home Sweet Home'
-
Raih Piala di MAMA Awards 2024, Pidato RIIZE Bikin Nangis Penggemar
Terkini
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia