Sejak pertengahan bulan ini, Lisa BLACKPINK diisukan tidak akan memperpanjang kontrak dengan YG Entertainment. Namun hingga saat ini belum ada yang bisa dipastikan terkait perpanjangan kotrak Lisa dengan agensi. Namun pada tanggal 24 September Lisa melakukan perjalanan sendiri ke Paris dan kembali menguatkan rumor tentang dirinya yang tidak melanjutkan bekerja bersama YG Entertainment.
Melansir dari Star News, Selasa (26/9/2023) bahwa Lisa BLACKPINK didapati meninggalkan negara itu tanpa staf YG Entertainment. Hal ini menjadi pemicu rumor ‘masalah perpanjangan kontrak’. Atas situasi ini, sekali lagi menimbulkan keyakinan tentang 'teori meninggalkan YG Entertainment'.
Diketahui bahwa Lisa berangkat dari Bandara Internasional Incheon pada tanggal 24 menuju Paris, Prancis. Kepergiannya kali ini adalah untuk menghadiri pertunjukan Crazy Horse di Paris yang merupakan salah satu dari tiga kabaret terbaik di Paris.
Aktivitas Lisa ke luar negeri tanpa ditemani staf dari agensi menarik perhatian. Karena yang biasanya terjadi setiap kali ada jadwal keberangkatan terkait aktivitas artis maka perwakilan agensi akan menemani sang seleb. Namun di hari ini Lisa berbeda karena ia hanya sendirian.
Bahkan setelah Lisa tiba di Paris, hanya beberapa pengawal lokal yang menemaninya. Hal ini menambah rasa penasaran para reporter dan penggemar. Publik masih terus tidak dapat menebak langkah apa yang akan diputuskan Lisa. Hal ini terjadi karena Lisa tidak secara jelas menyatakan posisinya mengenai pembaruan kontrak setelah kontrak eksklusifnya dengan YG berakhir pada tanggal 8 bulan lalu. Sehingga setiap keputusannya dan aktivitasnya diartikan sendiri oleh publik hingga menimbulkan kecurigaan dan spekulasi tentang keputusannya meninggalkan YG Entertainment.
Pada tanggal 21 September, dilaporkan bahwa hanya Rosé yang memperbarui kontraknya dengan YG Entertainment. Sedangkan Jisoo dan Lisa masing-masing menerima pembayaran kontrak puluhan miliar won dan ditransfer ke agensi lain. Kemudian pada tanggal 25 September, tersiar kabar bahwa Jisoo dan Jennie masing-masing telah mendirikan agensi yang beranggotakan satu orang.
Namun terkait pemberitaan simpang siur di berbagai media YG Entertainment juga masih tetap bungkam, dan mengatakan, "Belum ada yang dikonfirmasi mengenai pembaruan kontrak BLACKPINK dan aktivitasnya di masa depan."
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Choi Hyun Wook Tak Sengaja Bagikan Foto Tanpa Busana, Agensi: No Comment
-
Drama Namib Rilis Teaser, Pertemuan Go Hyun Jung dan Ryeo Un Penuh Makna
-
Woo Do Hwan Akui Kepribadiannya 100% Berbeda dari Perannya di Mr. Plankton
-
Segera Syuting, Yeri Red Velvet Kembali Bintangi 'Bitch and Rich' Season 2
-
Perankan Juru Bahasa Isyarat di Drama Terbarunya Chae Soo Bin Banjir Pujian
Artikel Terkait
-
Keseruan Fan Meet Up Lisa BLACKPINK di Jakarta, Cicipi Rendang di Atas Panggung
-
Antusias Nonton Fan Meet Up Lisa BLACKPINK, Fans Ini Rela Datang Sendiri dari Tangerang
-
Unik Banget, Fans Pakai Outfit Penuh Kupu-Kupu Saat Nonton Fan Meet Up Lisa Blackpink di Jakarta
-
Hotman Paris Bakal Bantu Siswa yang Disuruh Sujud dan Menggongong oleh Ivan Sugianto: Tenang Bu!
-
Makan Enak di Paris Baguette Lebih Hemat! Promo Spesial untuk Nasabah BRI
Entertainment
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk
-
Tambah Keseruan Cerita, Ini 4 Pemeran Pendukung Drama Korea Love Your Enemy
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
Terkini
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!