Nancy MOMOLAND akhirnya secara resmi telah bergabung dan menjadi rekan satu label dengan mantan anggota NMIXX JINI, yang bernama ATOC!
Melansir dari media Soompi pada Sabtu (23/9/2023) Agensi bernama 'ATOC' yang sebelumnya bernama UAP (United Artist Production) membagikan pengumuman yang menggembirakan untuk para penggemar Nancy MOMOLAND. ATOC mengumumkan sang artis telah menandatangani kontrak eksklusif dengan agensi tersebut pada tanggal (21/9).
Pada pengumumannya agensi ATOC mengatakan bahwa pihaknya merasa sangat senang untuk menyambut Nancy. Mereka juga mengatakan bahwa Nancy adalah sosok yang luar biasa berbakay dan telah menerima banyak cinta dari para penggemar.
“Kami sangat senang menyambut Nancy, yang telah menerima banyak cinta dari masyarakat atas beragam bakat dan pesonanya, termasuk kemampuan vokal dan menarinya yang luar biasa, sebagai anggota baru keluarga kami." Ujar agensi ATOC
Lebih lanjut pihak agensi kemudian menambahkan, "Mengingat semangatnya yang luar biasa, kami berencana untuk memberikan dukungan tanpa henti agar dia dapat bersinar melalui berbagai aktivitas.”
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Film Preity Zinta yang Paling Sedih dan Menguras Air Mata
Sebagai informasi tambahan, Nancy Jewel McDonie atau yang lebih dikenal Nancy adalah seorang penyanyi Korea-Amerika. Ia lahir pada 13 April 2000. Nancy memulai kariernya dengan girl grup MOMOLAND pada tahun 2016 dibawah naungan MLD Entertainment.
Dalam grup tersebut Nancy berada untuk posisi vokalis utama, penari utama, center dan anggota termuda dari girl grup tersebut. Setelah 7 tahun berkarier bersama, Nancy dan MOMOLAND memutuskan untuk berpisah dengan MLD Entertainment setelah kontraknya berakhir hingga kini ia bergabung dengan agensi ATOC.
ATOC sendiri adalah perusahaan agensi dari mantan anggota NMIXX, yaitu JINI. JINI bergabung dan menandatangani kontrak ekslusifnya dengan agensi baru, ATOC (saat itu disebut UAP) pada awal tahun ini. Berbeda dengan Nancy yang baru saja bergabung, saat ini JINI justru tengah bersiap untuk melakukan debut solonya pada 11 Oktober 2023 mendatang.
Sementara itu, menanggapi kabar bergabungnya Nancy dengan agensi JINI eks NIMXX, para penggemar menyambutnya dengan penuh antusias dan suka cita. Mereka berharap JINI akan segera merilis musik baru setelah bergabung dengan ATOC.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ulasan Drama Korea Good Partner, Duet Nam Ji Hyun dan Jang Na Ra Jadi Pengacara
-
3 Rekomendasi Drama Korea yang Dibintangi Han Seok Kyu, Terbaru Ada Doubt
-
Marak Tren Pernikahan Dini di Media Sosial, Stop Romantisasi!
-
Ulasan Drama Korea Your Honor: Kisah Hakim yang Melupakan Keadilan demi sang Anak
-
Deepfake Pornografi: Penyalahgunaan Teknologi sebagai Alat Kekerasan Seksual
Artikel Terkait
-
Choi Hyun Wook Tak Sengaja Bagikan Foto Tanpa Busana, Agensi: No Comment
-
IVE Jadi Girl Group K-Pop Pertama yang Akan Tampil di Lollapalooza Paris
-
When I'm With You: NCT Dream dan Konsep Lagu Mereka yang Menarik Hati
-
Gejolak Asmara, BLACKPINK Tunjukan Daya Tarik Cinta Lewat Lagu Whistle
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
Entertainment
-
3 Series Maxime Bouttier yang Tayang Tahun 2024, Temanya Dark!
-
Taron Egerton Dipastikan Jadi Bintang Film Apex Bersama Charlize Theron
-
Jadi Detektif, Yuri SNSD Ungkap Latihan Demi Peran di Parole Examiner Lee
-
3 Series Indonesia Tayang November 2024, Seru dan Menegangkan!
-
Bertabur Bintang, Film Wife & Dog Resmi Umumkan Jajaran Pemain
Terkini
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita
-
Menggali Makna Mahasiswa 'Abadi': Antara Idealisme dan Keterlambatan Lulus
-
Keputusan Kontroversial Ubisoft terhadap Prince of Persia: The Lost Crown