Nancy MOMOLAND akhirnya secara resmi telah bergabung dan menjadi rekan satu label dengan mantan anggota NMIXX JINI, yang bernama ATOC!
Melansir dari media Soompi pada Sabtu (23/9/2023) Agensi bernama 'ATOC' yang sebelumnya bernama UAP (United Artist Production) membagikan pengumuman yang menggembirakan untuk para penggemar Nancy MOMOLAND. ATOC mengumumkan sang artis telah menandatangani kontrak eksklusif dengan agensi tersebut pada tanggal (21/9).
Pada pengumumannya agensi ATOC mengatakan bahwa pihaknya merasa sangat senang untuk menyambut Nancy. Mereka juga mengatakan bahwa Nancy adalah sosok yang luar biasa berbakay dan telah menerima banyak cinta dari para penggemar.
“Kami sangat senang menyambut Nancy, yang telah menerima banyak cinta dari masyarakat atas beragam bakat dan pesonanya, termasuk kemampuan vokal dan menarinya yang luar biasa, sebagai anggota baru keluarga kami." Ujar agensi ATOC
Lebih lanjut pihak agensi kemudian menambahkan, "Mengingat semangatnya yang luar biasa, kami berencana untuk memberikan dukungan tanpa henti agar dia dapat bersinar melalui berbagai aktivitas.”
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Film Preity Zinta yang Paling Sedih dan Menguras Air Mata
Sebagai informasi tambahan, Nancy Jewel McDonie atau yang lebih dikenal Nancy adalah seorang penyanyi Korea-Amerika. Ia lahir pada 13 April 2000. Nancy memulai kariernya dengan girl grup MOMOLAND pada tahun 2016 dibawah naungan MLD Entertainment.
Dalam grup tersebut Nancy berada untuk posisi vokalis utama, penari utama, center dan anggota termuda dari girl grup tersebut. Setelah 7 tahun berkarier bersama, Nancy dan MOMOLAND memutuskan untuk berpisah dengan MLD Entertainment setelah kontraknya berakhir hingga kini ia bergabung dengan agensi ATOC.
ATOC sendiri adalah perusahaan agensi dari mantan anggota NMIXX, yaitu JINI. JINI bergabung dan menandatangani kontrak ekslusifnya dengan agensi baru, ATOC (saat itu disebut UAP) pada awal tahun ini. Berbeda dengan Nancy yang baru saja bergabung, saat ini JINI justru tengah bersiap untuk melakukan debut solonya pada 11 Oktober 2023 mendatang.
Sementara itu, menanggapi kabar bergabungnya Nancy dengan agensi JINI eks NIMXX, para penggemar menyambutnya dengan penuh antusias dan suka cita. Mereka berharap JINI akan segera merilis musik baru setelah bergabung dengan ATOC.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ramai Seruan Bubarkan DPR: Ekspresi Marah atau Alarm Bahaya Demokrasi
-
Ulasan Film Virus: Saat Wabah Virus Menyebar dan Menyebabkan Jatuh Cinta
-
Merdeka dari Energi Fosil: Menyelamatkan Bumi dengan Energi Terbarukan
-
Bumi Tak Perlu Berteriak: Saatnya Kita Lawan Krisis Air dari Sekarang
-
Polusi di Kota Besar: Penjajahan Baru yang Membelenggu Kehidupan
Artikel Terkait
Entertainment
-
Sidang Cerai Andre Taulany Kembali Tertunda karena Erin Absen? Ini Sebabnya
-
Lesti Kejora Diisukan Hamil, Reaksi Ambigu Rizky Billar Jadi Sorotan
-
Jalani Sidang Cerai Keempat, Andre Taulany Ngaku Mantap Pisah Sejak Lama
-
Masih Tahap Produksi, Ini Bocoran Detail Cerita Film Highlander
-
EYES CLOSED Jisoo BLACKPINK dan Zayn Malik Tampilkan Preview, Kapan Rilis?
Terkini
-
Lagu Timur Lagi Ngehits! Tren Musik yang Bikin Anak Muda Ikut Bergoyang
-
Makan Enak Sekarang, Pendek Umur Kemudian? Bahaya Makanan Ultra Proses Terungkap!
-
Investasi Bikin Deg-degan? Taklukkan Pasar Modal di ISTC 2025 dan Raih Hadiah 20 Juta!
-
War Tiket Anti Gagal: 7 Jurus Jitu Biar Gak Cuma Dapet Tulisan Sold Out
-
Laga Penentuan Lawan Arab Saudi, Kluivert Tak Perlu Paksakan Maarten Paes untuk Turun