Drama Korea “Castaway Diva” telah meluncurkan poster dan potongan gambar baru yang menampilkan Park Eun Bin sebagai pemeran utamanya.
Dikutip dari Soompi, “Castaway Diva” adalah drama komedi romantis yang menceritakan kisah seorang gadis yang terdampar di pulau terpencil tak berpenghuni saat dalam perjalanan ke Seoul untuk mengikuti audisi menjadi penyanyi.
Park Eun Bin berperan sebagai Seo Mok Ha, seorang gadis yang terdampar di pulau tak berpenghuni dan berhasil diselamatkan setelah 15 tahun lamanya. Meski demikian, mimpinya menjadi seorang diva tidak pernah surut.
Selain Park Eun Bin, drama ini juga dibintangi oleh Chae Jong Hyeop, Cha Hak Yeon, Kim Hyo Jin, dan Kim Joo Heon. Drama ini digarap oleh Sutradara Oh Choong Hwan dan penulis Park Hye Ryun, yang sebelumnya bekerja sama dalam “While You Were Sleeping” dan “Start-Up”.
Potongan gambar yang dirilis melalui Instagram @tvn_drama menunjukkan gambaran sekilas tentang kehidupan sehari-hari dan mimpi Seo Mok Ha, yang berakhir sendirian di pulau terpencil karena sebuah kecelakaan.
Ia mengasah kapasitas dan kekuatan paru-parunya dengan berenang di laut dan memanfaatkan sampah yang terbawa arus ke tepi pantai demi memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Seo Mok Ha sekilas terlihat telah beradaptasi secara sempurna dengan kehidupan di pulau terpencil, namun dia menyimpan mimpi menjadi seorang diva seperti Yoon Ran Joo (diperankan oleh Kim Hyo Jin), penyanyi yang dia kagumi.
Sorot mata Seo Mok Ha yang berbinar serta teks bertuliskan, “Sebuah cerita yang akan menyelamatkan impianmu agar tidak hanyut,” dalam poster tersebut membuat pemirsa menantikan apakah Seo Mok Ha akan mampu menjadi harapan bagi orang-orang yang terjebak di pulau-pulau terpencil mereka sendiri.
Potongan gambar yang dirilis tersebut meningkatkan antisipasi terhadap penampilan Park Eun Bin, setelah sebelumnya sang aktris berhasil membuat pemirsa terpukau melalui aktingnya dalam drama "Extraordinary Attorney Woo".
“Castaway Diva” akan tayang perdana pada 28 Oktober pukul 21.20 waktu setempat dan akan menggantikan slot drama Sabtu-Minggu "Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun". Jangan sampai ketinggalan, ya!
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Sinopsis Drama China The Shiny Group, Dibintangi Nine Kornchid
-
3 Alasan Wajib Nonton 'The Escape Of The Seven', Dijamin Bikin Misuh-misuh!
-
4 Fakta Menarik Shin Se Kyung, Pengganti Kim Ji Won di Arthdal Chronicles 2
-
Spoiler Drama Twinkling Watermelon Episode 2: Perjalanan ke Tahun 1995 Dimulai!
-
4 Rekomendasi Drama Korea Survival Penuh Ketegangan, Terbaru '7 Escape'
Entertainment
-
Sukses Lambungkan Namanya, Idris Elba Justru Belum Pernah Nonton Serial The Wire
-
Mau Nonton Jurassic World Rebirth? Ini Urutan Nonton Saga Jurassic World!
-
My Chemical Romance Konser di Jakarta pada 3 Mei 2026, Tiket Dijual 9 Juli
-
Sedot 31 Ribu Fans, RIIZE Sukses Buka Konser Solo RIIZING LOUD di Seoul
-
Cetak Rekor Lagi, F1 Jadi Film Apple Pertama yang Tembus 250 Juta Dolar
Terkini
-
Achmad Jufriyanto Alami Patah Tulang Rusuk, Pelatih Persib Bandung Buka Suara
-
Lebih dari Sekadar Istirahat, Ini Makna Lagu SEVENTEEN "Healing"
-
Guncang Stadion Jepang, ENHYPEN Kukuhkan Reputasi Powerhouse Performance
-
Ulasan How Can I Be Grateful When I Feel So Resentful? Berdamai dengan Masa Lalu
-
Ikon Wi-Fi di Windows 11 Ngilang? Tenang! Ini Cara Mengembalikannya