Lisa BLACKPINK baru-baru ini menghebohkan publik dengan kemunculannya di Crazy Horse Paris, Prancis. Mungkin sebagian besar dari publik belum mengetahui apa itu Crazy Horse Paris.
Di sisi lain, banyak warga Paris penikmat teater pasti mengetahui betul apa itu Crazy Horse Paris. Bagaimana pun, ini adalah salah satu pertunjukan kabaret paling terkenal. Bagi kamu yang masih asing dengan Crazy Horse Paris, berikut tiga fakta tentang Crazy Horse Paris untuk menambah pengetahuanmu seperti dilansir dari Koreaboo.
1. Crazy Horse Paris adalah pertunjukan kabaret
Crazy Horse Paris adalah pertunjukan kabaret semata-mata hanya untuk hiburan yang sebagian besar menampilkan nyanyian dan tarian. Pertunjukan ini dimulai pada tahun 1951 oleh pengusaha Alain Bernardin. Pada saat itu, Crazy Horse Paris mencakup permainan sulap dan pantomim di sela-sela tarian.
Saat ini, Crazy Horse Paris terkenal dengan pertunjukan panggung yang dibawakan oleh para penari wanita setengah telanjang dan ada permainan sulap di antara setiap set.
2. Crazy Horse Paris berbeda dengan pertunjukan kabaret lainnya
Crazy Horse Paris terkenal sebagai pertunjukan kabaret dengan perpaduan unik antara keindahan dan keanggunan yang membuatnya berbeda dari pertunjukan kabaret lainnya. Hiburan ini dengan bangga menonjolkan keindahan artistik para penarinya.
Meskipun para penari ini tampil topless di sebagian besar pertunjukan, tetapi mereka melakukannya dengan cara yang tidak menjadikan mereka objektif.
3. Tidak boleh mengambil foto maupun video saat menonton Crazy Horse Paris
Penonton Crazy Horse Paris tidak diperkenankan mengambil foto maupun video dalam pertunjukan tersebut. BLINK (sebutan penggemar BLACKPINK) berbagi pengalaman mereka saat menonton Crazy Horse Paris. Saat hendak menonton Crazy Horse Paris, ponsel mereka disita oleh penjaga keamanan dan dimasukkan ke dalam kotak magnet hingga pertunjukan yang berdurasi 90 menit selesai.
Crazy Horse Paris terletak di 12 Avenue George V, Paris, Prancis menghadap menara Eiffel dan Champs-Élysées. Satu tiket non-dining dibanderol mulai dari 115 EUR atau hampir Rp2 juta. Sementara tiket untuk pengalaman pribadi dikenakan biaya sebesar 295 EUR atau hampir Rp5 juta.
Baca Juga
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Salaryman's Club: Anime Sports Kombinasi Olahraga dan Kehidupan Kantoran
-
Review Anime Ramen Akaneko: Pelajaran Dunia Kerja dari Toko Ramen yang Dikelola Kucing
-
Perempuan yang Menangis kepada Bulan Hitam: Melawan Tradisi Kawin Tangkap
-
From Pesantren with Laugh: Tawa dan Persahabatan dalam Kehidupan Pesantren
Artikel Terkait
-
Detik-Detik Bruno Mars Ngomong Pakai Bahasa Korea, Raih Penghargaan Bareng Rose BLACKPINK di MAMA Awards 2024
-
Dinilai Terlalu Kurus, Penampilan Terbaru Lucinta Luna Bikin Khawatir: Tinggal Kulit dan Tulang
-
Catat Tanggalnya! Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Bertajuk Alter Ego pada 2025 Mendatang
-
Kejagung Kembali Periksa Pengacara Lisa Rahmat Terkait Kasus Pemufakatan Jahat Perkara Ronald Tannur
-
Melihat Perbandingan Penampilan Lisa BLACKPINK Fan Meetup di 3 Negara, di Indonesia Paling Sopan Tertutup!
Entertainment
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Intip Harga Tiket Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta, Mulai Rp1,35 Juta
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
Terkini
-
Generasi Alpha dan Revolusi Parenting: Antara Teknologi dan Nilai Tradisional
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Kurang Menit Bermain, Apakah Sandy Walsh Ikuti Nasib Shayne Pattynama?
-
3 Fakta Menarik F1 GP Las Vegas 2024, Max Verstappen Sah Jadi Juara Dunia
-
Piala AFF 2024: Vietnam Girang, Maarten Paes Tidak Perkuat Timnas Indonesia