Drama The Worst of Evil selain dibintangi oleh Wi Ha Joon dan Ji Chang Wook juga dibintangi oleh Im Se Mi. Dalam drama ini Im Se Mi berperan sebagai Yoo Ui Jeong, istri Park Jungmo yang diperankan oleh Ji Chang Wook.
Bagi pecinta drama Korea, nama Im Se Mi mungkin bukan nama yang asing, beberapa drama yang ia perankan sukses menyita perhatian penonton, sebut saja True Beauty dan Duty After School. Sudah berkarir sejak lama, yuk, simak profil lengkapnya di bawah ini.
1. Biodata umum
Nama asli : Lim Se Mi / Im Se Mi
Tempat lahir : Seoul, Korea Selatan
Tanggal lahir : 29 Mei 1987
Golongan darah : B
Zodiak : Gemini
Kewarganegaraan : Korea Selatan
Pendidikan : Dongduk Women’s University (Broadcasting Entertainment)
Pekerjaan : Aktris
Tahun aktif : 2006 - sekarang
Agensi : Noon Company
Instagram : susemee
2. Perjalanan karir
Im Se Mi memulai karirnya sebagai model majalah di tahun 2004. Lalu ia debut dalam drama berjudul Sharp 2 di tahun 2006. Tahun berikutnya, Im Se Mi bermain dalam film berjudul Highway Star dan sejak saat itu Im Se Mi semakin aktif dalam industri hiburan.
Namanya mulai mencuri perhatian ketika ia bermain dalam drama berjudul True Beauty di tahun 2021. Dalam drama itu, ia berperan sebagai Im Hee Kyung. Namanya semakin melejit berkat perannya sebagai Park Eun Yong dalam drama Duty After School dan saat ini berperan sebagai Yoo Ui Jeong dalam drama The Worst of Evil.
3. Daftar film dan drama
Sudah berkarir sejak lama, nama Im Se Mi memang baru melejit beberapa tahun lalu. Namun, kamu bisa nonton beberapa film dan dramanya di bawah ini, nih.
Film :
- Awake (2022)
- Money (2019)
- Highway Star (2007)
Drama :
- The Worst Of Evil (Disney+ / 2023)
- Duty After School (TVING / 2023)
- The Empire (JTBC / 2022)
- X in Crisis (Wavve / 2022)
- True Beauty (tvN / 2020-2021)
- When the Weather is Fine (JTBC / 2020)
- My Secret, Terrius (MBC / 2018)
- Mr. Sunshine (tvN / 2018)
- About Time (tvN / 2018)
- Two Cops (MBC / 2017-2018)
Itu dia profil lengkap dan perjalanan karir Im Se Mi yang namanya kian melambung berkat drama The Worst of Evil. Semoga karir Im Se Mi semakin melejit di proyek drama-drama selanjutnya, ya.
Baca Juga
-
5 Girly Outfit ala Eunchae LE SSERAFIM, Gemes & Easy Ditiru!
-
5 Inspirasi Gaya Girly nan Elegan ala Youngseo ADP, Pancarkan Aura Mahal!
-
5 Ide Outfit ala Bailey Sok ADP, Bikin Penampilanmu Jadi Pusat Perhatian!
-
5 Outfit Street Style ala I.N Stray Kids, Cocok buat Daily Look!
-
5 Inspirasi Outfit Kasual ala Seungmin SKZ, Simpel dan Nyaman Dipakai
Artikel Terkait
-
6 Drama Korea Tayang November 2023, Ada Nam Joo Hyuk di Drama Vigilante!
-
12 Quotes dalam Drama 'My Lovely Boxer', Penuh Petuah Bangkitkan Semangat
-
Teaser 'Castaway Diva': Park Eun Bin Dilindungi Dua Pria saat Mengejar Mimpi
-
4 Kanal YouTube Ini Bisa Bantu Kamu Pecinta Drakor Mahir Bahasa Korea
-
Sinopsis 'Song of the Bandits' Episode 3: Rencana Pencurian yang Sempurna
Entertainment
-
Sinopsis People We Meet on Vacation, Lika-liku Sahabat Jadi Cinta
-
Bosan dengan Drakor? Simak 5 Novel Mandarin Terjemahan dengan Plot Twist Luar Biasa
-
The Kampret Rilis "Sambatku": Anthem Baru bagi Pejuang 14 Jam Kerja
-
Ada Rio Dewanto, Sinopsis Kuyank: Petaka Cinta dan Teror di Kalimantan
-
4 Film yang Membuka Mata tentang Bahaya Child Grooming
Terkini
-
Menenangkan Diri Sejenak dari Dunia yang Riuh Lewat Novel Di Waktu Duha
-
5 Girly Outfit ala Eunchae LE SSERAFIM, Gemes & Easy Ditiru!
-
Menemukan Uang di Jalan dan Ujian Kejujuran di Tengah Kesepian
-
Anti Ribet! 4 Rekomendasi Sampo dan Conditioner 2 in 1 yang Praktis dan Hemat
-
Sinopsis Monolog Hanya Orang Gila: Refleksi Luka Bangsa di Gedung Militaire Societeit