Drama Korea masih menjadi tontonan favorit bagi sebagian banyak orang. Hal ini bukan hanya saja karena visual para aktor yang memainkan, namun juga alur cerita yang beragam. Bahkan di setiap bulannya selalu menghadirkan judul yang baru.
Selain itu, cerita yang ada dalam drakor juga penuh syarat akan makna. Tidak hanya menampilkan happy ending saja, terkadang beberapa drakor juga tidak segan-segan menghadirkan sad ending. Terlebih drama dengan latar belakang sejarah atau saeguk.
Sehingga wajar apabila drama saeguk dengan sad ending membuat penontonnya dibuat gagal move on. Berikut deretan drama Korea kolosal saeguk yang berakhir sad ending. Yuk simak di bawah ini!
1. Mr. Sunshine
Mr. Sunshine memiliki sad ending yang cukup emosional dengan akhir yang tak dilupakan para penonton. Terlebih para karakter yang kuat dalam alur cerita ini.
Drama ini mengambil latar belakang sejarah Korea pada abad ke-20. Mengikuti kisah romansa yang terjalin antara mantan budak yang kemudian menjadi Marinir Amerika, bernama Eugene Choi dengan seorang gadis bangsawan, bernama Go Ae Shin.
2. Six Flying Dragons
Six Flying Dragons memiliki sad ending yang cukup menguras emosi dengan menghadirkan alur cerita yang epik. Terlebih adanya kompleksitas sifat manusia antara kebaikan dan keburukan masih dipertanyakan.
Drama ini menceritakan pembentukan Dinasti Joseon dengan segudang ambisi, intrik politik hingga peperangan dan pedang menjadi satu. Terlebih perang batin yang dilakukan oleh karakter utamanya, yakni Yi Bang Woon.
3. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo
Siapa yang masih gagal move on dengan drama satu ini, hingga menantikan musim keduanya? Ya, Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo memiliki sad ending yang cukup membuat emosional. Selain menceritakan romansa, juga adanya plot cerita intrik politik di istana yang cukup rumit.
Drama ini menceritakan tentang kisah seorang perempuan yang melakukan perjalan waktu ke Dinasty Goryeo, dan menjadi pelayan di dalam istana Kerajaan Wang.
4. Rebel: Thief Who Stole the People
Salah satu drama Korea kolosal saeguk yang menghadirkan sad ending menawarkan roller coaster emosi menjadi satu, yakni Rebel: Thief Who Stole the People. Karena drama ini menggambarkan perjuangan antara kebaikan dan kejahatan dan mempertanyakan kepimpinan kerajaan yang penuh tirani.
Drama ini mengikuti kisah heroik seorang pria dari kalangan budak, kemudian menjadi pahlawan di masyarakat, yang bernama Hong Gil Dong. Selain menceritakan intrik, drama ini juga diselipi dengan romansa tipis hingga membuat penonton gagal move on.
5. The Princess' Man
Drama Korea kolosal saeguk dengan alur cerita sad ending yang terakhir adalah The Princess' Man. Para penonton akan diajak melihat kompleksitas emosi, intrik politik di kerajaan, hingga romansa yang terjalin diantara karakter utama.
The Princess' Man mengikuti kisah cinta yang mendalam antara Putri Se Ryung dengan Kim Seung Yoo, dimana ia terjebak dalam pusaran intrik politik untuk naik tahta menjadi raja. Nah, dari kelima drama Korea saeguk diatas, kamu sudah nonton yang mana nih!
Baca Juga
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Usung Genre Youth Romance, Ini 5 Pemain Utama Drakor Social Savvy Class 101
-
Jadi Biksu Superstar, Ini Karakter Lee Seung Gi di Film Korea About Family
-
Lee Dong Gun dan Park Ha Sun Akan Bintangi A Love That's Completely Useless
-
4 Pemain Utama Drama Korea Parole Examiner Lee, Ada Go Soo hingga Yuri SNSD
Artikel Terkait
-
Usung Genre Youth Romance, Ini 5 Pemain Utama Drakor Social Savvy Class 101
-
Drama Korea Parole Examiner Lee Rilis Poster Baru Karakter 4 Pemeran Utama
-
Lee Dong Gun dan Park Ha Sun Akan Bintangi A Love That's Completely Useless
-
4 Pemain Utama Drama Korea Parole Examiner Lee, Ada Go Soo hingga Yuri SNSD
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Jo Soo Min, Terbaru Ada Marry YOU
Entertainment
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
-
Denny Cagur Akui Ada 27 Artis Diperiksa Bareskrim Terkait Kasus Dugaan Judi Online
-
Jessi Dinyatakan Tak Bersalah Terkait Kasus Penyerangan Terhadap Penggemar
-
BamBam GOT7 Mundur dari Program Bam House, Digantikan Natty Kiss of Life
Terkini
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
-
Indonesia vs Jepang, GBK yang Tidak Asing bagi Kubo dan Sugawara
-
Review Webtoon Pasutri Gaje, Drama Kehidupan Rumah Tangga yang Relate!