Drama Korea "The Matchmakers" telah menarik banyak perhatian meskipun belum resmi dirilis. Drama yang dibintangi Rowoon dan Cho Yi Hyun ini digadang-gadang akan memberikan angin segar untuk para pencinta drama Korea.
Memiliki judul lain "Wedding Battle", "The Matchmakers" merupakan drama garapan sutradara Hwang Seung Ki dan Kim Soo Jin, dengan naskah yang ditulis oleh Ha Soo Jin. Sebelum dramanya tayang, yuk simak 3 fakta menarik dari drama Korea "The Matchmakers" berikut ini.
1. Mengusung genre rom-com
"The Matchmakers" mengambil genre rom-com atau komedi romantis yang menceritakan tentang seorang duda bernama Shim Jung Woo (diperankan oleh Rowoon) dan seorang janda bernama Jung Soon Deok (diperankan oleh Cho Yi Hyun) yang bekerja sama sebagai mak comblang di era Joseon.
Shim Jung Woo adalah seorang pria muda dengan otak yang sangat cerdas. Ia terpilih sebagai suami putri, namun sang putri tiba-tiba meninggal secara misterius saat upacara pernikahan berlangsung.
Sementara itu, Jung Soon Deok merupakan seorang janda yang mendiang suaminya adalah putra kedua dari wakil perdana menteri pertama. Ia menjalani kehidupan lain sebagai mak comblang dengan nama samaran Yeojoo-daek.
2. Kolaborasi pertama Rowoon dan Cho Yi Hyun
Drama "The Matchmakers" merupakan proyek kolaborasi pertama yang melibatkan Rowoon dan Cho Yi Hyun. Dikutip dari Soompi, Cho Yi Hyun memuji Rowoon dan menyebutnya sebagai aktor yang telah memerankan berbagai genre drama.
Mengaku senang bekerja sama dengan Rowoon, Cho Yi Hyun merasa terbantu dengan sikap Rowoon di lokasi syuting dan menciptakan suasana yang nyaman. Pemirsa dapat menantikan chemistry yang hangat antara keduanya.
3. Gantikan slot drama "My Lovely Boxer"
"The Matchmaker" dijadwalkan untuk menggantikan slot drama KBS2 sebelumnya, yaitu "My Lovely Boxer". Drama ini akan mengudara mulai 30 Oktober, setiap Senin dan Selasa pukul 21.50 waktu setempat.
Itulah 3 fakta menarik dari drama Korea "The Matchmakers". Bagi kamu yang menyukai drama bertema kerajaan dan sejarah yang dipadukan dengan genre romantis, drama ini adalah tontonan yang sangat pas. Jangan lupa untuk menyaksikan penayangan perdananya, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Fakta Menarik Performa 'Calon Klub' Pratama Arhan Masih Lemas di BRI Liga 1, Ini 2 Penyebabnya!
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?