Drama Korea terbaru KBS 2 TV bertajuk 'The Matchmakers' kembali membagikan video teaser terbaru jelang penayangan pada akhir bulan Oktober ini.
Mengutip dari Soompi pada Selasa (17/10/2023), 'The Matchmakers' mengisahkan pertemuan antara duda muda bernama Shim Jung Woo (diperankan Rowoon) dengan seorang janda muda bernama Jung Soon Deok (diperankan Cho Yi Hyun).
Keduanya menghadapi kesulitan dan tantangan bersama untuk menikahkan para lajang di Joseon yang dianggap telah melewati standar umur untuk menikah.
Cho Yi Hyun berperan sebagai Jung Soon Deok, menantu perempuan kedua dari keluarga wakil perdana menteri pertama. Ia menjalani kehidupan ganda sebagai Mrs. Yeo Joo, mak comblang paling terkenal di kota Hanyang.
Dari teaser video yang telah dibagikan oleh tim produksi, menampilkan adegan Jung Soon Deok sebagai seorang menantu keluarga terpandang. Ia memancarkan aura yang elegan dan rapi, dengan gaya rambut yang diikat secara elegan, dan memakai make up yang minimalis.
Jung Soon Deok memperkenalkan diri dengan mengatakan, "Pasangan yang aku jodohkan terkenal dengan kecocokan yang luar biasa dan memiliki keturunan yang subur. Itu sebabnya orang tua yang memiliki anak perempuan sering mencariku untuk menjodohkan anak-anak mereka."
Di adegan lainnya, Jung Soon Deok bertransformasi ke dalam karakternya yang lain, yakni seorang dewi perjodohan bernama Mrs.Yeo Joo.
Berbeda jauh dengan image yang ia tampilkan sebelumnya sebagai seorang menantu perempuan yang santun dan sederhana, Mrs.Yeo Joo tampil memakai gache (wig tradisional Korea), serta make up yang tebal. Ia juga memakai tahi lalat di bawah matanya.
Dengan kepercayaan diri yang tinggi, ia menawarkan jasa mencarikan jodoh dengan mengatakan, "Haruskah aku menjodohkan mereka?"
Meski tampil penuh percaya diri, Mrs.Yeo Joo mendapati dirinya terintimidasi ketika Shim Jung Woo medekatinya. Duda yang juga menantu raja tersebut tanpa terduga meminta Mrs.Yeo Joo untuk membantunya mencari jodoh.
"Apa kamu memiliki anak yang sudah masuk umur untuk menikah?" tanya Mrs.Yeo Joo kepada Shim Jung Woo dengan penuh hati-hati.
Shim Jung Woo menjawab, "Anak? Aku tidak punya anak!"
Setelah sampai ke rumah, Jung Soon Deok membongkar kemampuan luar biasa yang ia miliki. Ia mengaku, "Aku bisa melihatnya, apakah 2 orang benar-benar berjodoh. Aku pikir aku kerasukan."
Ia melanjutkan, "Dengan kekuatan Tuhan aku bisa melihat takdir pertemuan manusia."
Di adegan selanjutnya, menampilkan plot twist yang tak terduga, Shim Jung Woo dan Jung Soon Deok terlibat dalam percakapan serius dengan atmosfer romantis di antara keduanya.
Shim Jung Woo kemudian bertanya, "Lalu, bagaimana denganku? Wanita seperti apa yang cocok denganku?" kepada Jung Soon Deok sembari berbagi tatapan manis untuk satu sama lain.
Drama Korea 'The Matchmakers' akan tayang perdana pada tanggal 30 Oktober 2023, pukul 21.45 KST.
Baca Juga
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
-
Powerful Abis! EXO Resmi Comeback Lewat Lagu Terbaru Bertajuk 'Crown'
-
Hello Mellow oleh NCT Wish: Ubah Momen Suka dan Duka Jadi Kenangan Hangat
-
Total 6 Hari, NCT Dream Rilis Jadwal Konser Final The Dream Show 4 di Seoul
-
CERPEN: Aku Percaya Karma Itu Ada
Artikel Terkait
Entertainment
-
4 Drama Kolaborasi Artis Korea dan Jepang yang Tayang di Netflix
-
Cha Eun Woo ASTRO Diselidiki Dugaan Penggelapan Pajak, Fantagio Buka Suara
-
Resmi, Sydney Sweeney Main Film Adaptasi Novel The Custom of the Country
-
Sontek 4 OOTD Kekinian ala Ella MEOVV, Cocok Buat Aktivitas Sehari-hari
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
Terkini
-
4 Serum Polyglutamic Acid untuk Hidrasi Intensif dan Perkuat Skin Barrier
-
500 Days of Summer: Mengapa Cinta Saja Tidak Pernah Cukup
-
5 Body Lotion Susu Kambing, Bikin Kulit Auto Cerah dan Lembap
-
Menelusuri Misteri Buku dan Literasi dalam Perpustakaan Ajaib Bibbi Bokken
-
Penerbangan Terakhir: Antara Lelaki Judol dan Wanita Korban Manipulasi