Sempat melakukan hiatus dari aktivitas grup LE SSERAFIM akibat terkena flu, kini Kim Chaewon siap kembali menyapa para penggemar dan menjalankan aktivitas seperti biasanya.
Mengutip dari Soompi pada Kamis (26/10/2023), pihak agensi SOURCE MUSIC menyampaikan secara resmi mengenai kondisi kesehatan terbaru dari Kim Chaewon, dan menyatakan bahwa sang idola telah sembuh dari Influenza Tipe A.
Berikut isi surat pernyataan dari pihak SOURCE MUSIC mengenai kondisi kesehatan terbaru Kim Chaewon.
“Halo, ini SOURCE MUSIC. Kami ingin memberitahukan kabar terbaru mengenai aktivitas terbaru member LE SSERAFIM, Kim Chaewon. Kim Chaewon baru-baru ini melakukan istirahat dari kegiatan grup setelah terkena Influenza Tipe A yang berlangsung selama satu minggu terakhir,” ungkap pihak agensi.
Mereka menambahkan, “Kami dengan gembira menyampaikan bahwa Kim Chaewon telah sembuh. Mengikuti saran dari staf medis, ia akan dapat kembali beraktivitas mulai hari Rabu, tanggal 1 November 2023.”
Pihak agensi menegaskan lebih lanjut bahwa mereka berjanji akan terus memberikan dukungan kepada artis mereka, hingga mereka dapat kembali menyapa para penggemar dalam keadaan sehat.
“Perusahaan kami berkomitmen untuk mendukung artis kami, hingga ia dapat menyapa penggemar dalam keadaan sehat. Terima kasih,” tutup pihak SOURCE MUSIC.
BACA JUGA: Lolly Disentil Usai Nikita Mirzani Pamer Wajah Pasca Oplas: Fix Anaknya Nyesel
Sebelumnya, LE SSERAFIM telah membatalkan konser mereka bertajuk ‘FLAME RISES’ di Bangkok yang dijadwalkan pada tanggal 7 dan 8 Oktober 2023, setelah ketiga member meliputi Kim Chaewon, Huh Yunjin, dan Kazuha didiagnosa dengan Influenza Tipe A.
Sementara kedua member yakni Huh Yunjin dan Kazuha melanjutkan aktivitasnya bersama LE SSERAFIM setelah sembuh, member Kim Chaewon membutuhkan waktu sedikit lebih lama dan terpaksa absen dari kegiatan grup LE SSERAFIM untuk seminggu terakhir.
Namun, kini para penggemar tidak perlu merasa khawatir dengan kondisi kesehatan sang idola, setelah ia dinyatakan sembuh dan akan kembali beraktivitas dalam waktu dekat.
Para penggemar pun sudah tidak sabar untuk kembali menyaksikan penampilan Kim Chaewon bersama member LE SSERAFIM lainnya, dan menantikan promosi terbaru mereka.
Sekali lagi, selamat kembali beraktivitas untuk Kim Chaewon LE SSERAFIM.
Bagaimana menurut kalian?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
Artikel Terkait
Entertainment
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Housemaid hingga Modual Nekad
-
Aurelie Moeremans Buka Pengalaman Grooming di Usia Remaja Lewat Buku Memoar
-
Menuju 5 Tahun, Kouji Miura Sebut Akhir Cerita Manga Blue Box Kian Dekat
-
Profil Milo Manheim, Pemeran Flynn Rider di Tangled Live Action
Terkini
-
Film We Bury the Dead: Duka di Tanah Penuh Zombie yang Mengerikan!
-
4 Mix and Match Daily OOTD ala Wooyoung ATEEZ, Street Style ke Formal Look
-
Drama China A Romance of the Little Forest: Cinta Tumbuh Seperti Tanaman
-
Tikno dan Bengkel yang Ia Takuti Seumur Hidup
-
Kesurupan Massal di Malam Upacara Api Unggun