Kasus yang menyeret G-Dragon BIGBANG atas dugaan narkoba semakin memuncak ketertarikan publik. Namun ada hal menarik yang terjadi. Netizen justru dibuat salah fokus pada pilihan kendaraan dan gaya berpakaian sang idol saat mengunjungi kantor polisi pada 6 November lalu.
Bahkan dilaporkan jika kacamata hitam yang dikenakan G-Dragon saat itu telah ludes terjual. Setelah ditelusuri ternyata harganya gak main-main! Penasaran? Selengkapnya simak artikel berikut.
Idol legendaris asal Korea Selatan, G-Dragon, diketahui telah menjalani pemeriksaan secara sukarela terkait dengan kasus dugaan penyalahgunaan narkoba di kantor Kepolisian Metropolitan Incheon pada Senin (6/11/2023).
G-Dragon menyatakan bahwa dia merasa perlu untuk membersihkan namanya dari tuduhan yang dia anggap tidak berdasar.
Berdasarkan laporan dari Allkpop, hasil awal pemeriksaannya menunjukkan bahwa dia negatif narkoba.
Namun kasus tersebut rupanya tidak menyurutkan perhatian netizen dari item fashion yang dikenakan G-Dragon. Tak hanya itu, mobil yang dikendarainya pun juga tak luput dari sorotan.
G-Dragon menyambangi kantor polisi dengan mengendarai BMW 'i7 xDrive 60' hitam, yang kini banyak menyebutnya sebagai 'mobil GD'. Mobil mewah ini dibandrol dengan harga 225 juta KRW (Rp2,7 miliar).
Meski telah dihapus dari kanal YouTube BMW Korea pasca-tuduhan, G-Dragon tetap memilih BMW sebagai kendaraan pilihannya. Pilihan ini terjadi meskipun sebelumnya ia sempat menjadi brand Ambassador 'New XM' BMW yang baru diluncurkan.
Tak hanya mobilnya, penampilan G-Dragon saat itu juga turut mencuri perhatian. Kacamata hitam merek Jacques Marie Mage yang dikenakannya viral hingga langsung terjual habis. Soal harga, kacamata tersebut ditaksir fantastis senilai 1,3 juta KRW (Rp15 juta).
Terkait pemberitaan ini, sejumlah netizen pun memberikan tanggapannya. Ada yang berkomentar meskipun idol K-POP satu ini diterpa rumor, popularitasnya tak akan luntur begitu saja dan ia akan selalu tetap menjadi trendsetter.
"Dapet rumor gak mengenakan gak bikin popularitasnya menurun," tulis seorang warganet berkomentar
"Ini orang bener-bener ye, apa yang dipake pasti sold out," ujar lainnya.
"Cuma dipake loh bukan endorse keren bangettt bang nagaa," tukas yang lain.
Baca Juga
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Donnie Yen Siap Lawan Puluhan Musuh di Film The Prosecutor, Ini Trailernya
-
Sutradara Beber Alasan Kirsten Dunst Tak Digaet Main di Sekuel Film Jumanji
-
Trailer Film Live Action How to Train Your Dragon: Mason Thames Jadi Hiccup
Artikel Terkait
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
G-Dragon Ekspresikan Ikatan Kuat dengan Fans di Lagu Baru 'Home Sweet Home'
-
Raih Piala di MAMA Awards 2024, Pidato RIIZE Bikin Nangis Penggemar
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
-
Jejak Karier dan Spiritual Mega Aulia: Nangis-nangis Minta Tukang Bubur Naik Haji Tak Diputar Ulang
Entertainment
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
G-Dragon Ekspresikan Ikatan Kuat dengan Fans di Lagu Baru 'Home Sweet Home'
-
Raih Piala di MAMA Awards 2024, Pidato RIIZE Bikin Nangis Penggemar
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
Terkini
-
Review Film Role Play, Menjelajahi Dunia Karakter dan Narasi
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Ulasan Novel Hotel Royal Costanza: Kisah Seorang Jurnalis yang Disandera
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?