Li Mozhi berada di bawah naungan Gramarie Entertainment. Aktris lulusan Akademi Teater Shanghai ini resmi memasuki dunia hiburan pada tahun 2015 dengan berperan di drama urban Hot Girl.
Lebih dari sepuluh tahun berkarier, Li Mozhi telah membintangi belasan drama yang tayang di berbagai platform. Nah, berikut ini 4 rekomendasi drama China Li Mozhi yang dapat kamu saksikan melalui iQIYI.
1. Romance on the Farm (2023)
Romance on the Farm mengisahkan Lian Man’er (Tian Xiwei) yang masuk ke dunia game pertanian untuk uji coba. Untuk dapat kembali ke dunia asalnya, ia harus menyelesaikan misi atau mati.
Di dunia game itu, Lian Man’er bersepupu dengan Lian Hua’er (Li Mozhi) yang licik. Ia juga bertemu dengan Shen Nuo (Zeng Shunxi) yang asal-usulnya misterius. Mereka saling membantu dan mengatasi krisis bersama.
2. Renascence (2020)
Diceritakan Permaisuri Yao Moxin diracuni dan mati. Jiwanya berpindah ke tubuh adik perempuannya, Yao Mowan (Li Mozhi), yang berhasil lari dari musuh.
Dia bertemu dengan adik Kaisar, Pangeran Ye Junqing (Chen Zheyuan), dan keduanya saling jatuh cinta. Berniat balas dendam, Yao Moxin membantu Ye Junqing menggulingkan takhta Kaisar jahat.
3. My Lethal Man (2023)
Shen Man Ning (Li Mozhi) yang memiliki kemiripan dengan pewaris LH Group diculik. Merasa bersalah, Zhuang Xin Yan menyelamatkan Shen Man Ning. Saat mencoba melarikan diri, mereka terlibat kecelakaan dan Zhuang Xin Yan meninggal.
Yan Xing Cheng (Fan Zhixin) tiba-tiba datang dan meminta Shen Man Ning mengambil identitas Zhuang Xin Yan. Ia setuju masuk ke keluarga Zhuang untuk membalas jasa Zhuang Xin Yan yang telah menyelamatkannya. Bahaya mengintai karena identitasnya berisiko terbongkar.
4. A Camellia Romance (2021)
Keluarga Zhou yang terkenal sebagai pedagang teh nomor satu berniat menikahkan dengan putra mereka, Zhou Jun Jue (Guo Zifan), dengan Xu Chun Chun (Li Mozhi), putri tunggal dari keluarga pedagang sutra.
Xu Chun Chun selama ini ditindas oleh ibu tirinya dan untuk melepaskan diri dari cengkeraman ibu tiri, ia menerima lamaran keluarga Zhou. Ketika mereka mulai jatuh cinta, pihak ketiga yang cemburu mencoba memisahkan mereka.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Tag
Baca Juga
-
Tayang di iQIYI, Ini 3 Rekomendasi Drama China Garapan Sutradara Guo Hu
-
Sinopsis Drama China Filter, Dibintangi Li Landi dan Tan Jianci
-
Sinopsis Drama China A Moment But Forever, Tayang Hari Ini
-
3 Drama China Genre Romance yang Dibintangi Gao Hanyu, Terbaru Filter
-
4 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Vivienne Tien
Artikel Terkait
-
Kenalan Sama Kechun, Bintang Drama Pendek yang Jadi Sensasi di TikTok
-
4 Karakter Wanita dalam Drama China yang Badass Abis, Anti Menye-Menye
-
4 Rekomendasi Short Drama China Buat yang Suka Cerita Padat Bikin Nagih
-
Sinopsis Drama Almost Lover, Zhao Lusi Dilema Antara Cinta atau Impian
-
3 Drama China yang Dijadwalkan Tayang April 2025, Mana yang Kalian Tunggu?
Entertainment
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
-
4 Drama Korea Terbaru di Netflix April 2025, Dari Thriller hingga Romansa!
-
5 Rekomendasi Film Baru dari Netflix untuk Rayakan Libur Lebaran 2025
-
4 Film Adaptasi Novel Stephen King yang Bisa Kamu Tonton di Netflix
Terkini
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Ulasan Film 4PM, Ketika Premis Sederhana Dieksekusi dengan Membahana
-
AI Ghibli: Inovasi atau Ancaman Para Animator?