Film Korea yang rilis pada tahun 2019 satu ini nampaknya sengaja diramu untuk mengaduk-aduk perasaan penontonnya. Semesta film 'A Diamond in the Rough' begitu selaras menampilkan kisah seorang pemuda yang hidup dalam kemelaratan dan gelimang dosa, lengkap dengan penggambaran cinta kasih seorang ibu yang tiada ada habisnya.
Alkisah, seorang pemuda bernama Gi Kang (Son Ho Jun) bersama temannya Jin Shik (Kang Gi Doong) memilih memutuskan meninggalkan kampung halaman demi mencapai impian sukses di ibukota.
Kepergian mereka hanya bermodalkan nekat, tanpa pendidikan mumpuni ataupun keahlian khusus yang mendukung.
Sebelumnya di desa, mereka hanyalah remaja nakal yang selalu terlibat huru-hara, namun meski demikian pada dasarnya mereka bukan kriminal, melainkan hanya pemuda berjiwa bebas yang tengah menikmati masa muda.
Di kota, mereka ditempa keras oleh kenyataan tentang peliknya mencari uang halal. Hingga satu waktu, mereka mencoba pekerjaan kotor untuk pertama kalinya, merampok pria mabuk dan menikmati hasil rampasannya. Dan mula saat itu, keduanya mantap mengambil jalan salah untuk mencapai kesuksesan finansial.
Singkat cerita, dalam aksi perampokan besar yang mereka lakukan, seorang pria terbunuh setelah berusaha melawan. Atas perbuatan keji itu, keduanya ditangkap dan ditetapkan sebagai tahanan terpidana mati.
Kabar menakutkan itu tentu sampai ke telinga ibu Gi Kang, Soon Oke (Kim Hae Sook), sang ibu yang siang malam mengkhawatirkan nasib putranya itu, mendadak bak tersambar petir saat mendapati kabar tentang perkara hukum yang membelit tali nyawa putranya.
Sebagai ibu, ia menolak untuk menyerah, sang wanita paruh baya yang bahkan buta huruf itu tertatih-tatih meniti jalan hukum demi meminta pengampuan atas nyawa sang putra.
BACA JUGA: Lee Se Young Gabung dengan Sakaguchi Kentaro di Drama "What Comes After Love"
Sewaktu menonton film ini, saya pribadi dibuat hanyut dalam perjalanan kehidupan Gi Kang, si fokus utama dalam cerita.
Kim Hae Sook, aktris senior yang berperan sebagai ibu dari Gi Kang juga tampil dengan performa paripurna dan sukses mencuri simpati para penontonnya.
Tak hanya kedua pelakon tokoh utama saja, segenap cast dalam film ini begitu baik berlakon peran dan memancarkan chemistry mereka satu sama lain.
Pun dengan sinematografinya, film ini dikemas apik ke dalam segenap teknik pengambilan gambar yang menarik, sehingga alur cerita didukung baik oleh latar tempat, waktu sampai suasana yang tepat.
Secara keseluruan, alur cerita film ini sarat akan pesan kehidupan dan berisikan sederet momen yang dapat menghangatkan hati penontonnya.
Saya rasa, film ini cukup berhasil mempengaruhi emosi penonton dan akan sangat cocok disaksikan oleh para penonton yang menyukai jenis tontonan yang mengharu biru bernuansa kekeluargaan. Nah, tunggu apa lagi segera saksikan film a Diamond in the Rough di layanan streaming resmi, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Jang Gyuri, Terbaru Ada When The Phone Rings
-
Ulasan Film The King's Letters, Sejarah di Balik Penciptaan Alfabet Korea
-
Ulasan Film Forbidden Dream, Kisah Sejarah Dua Pemimpi Hebat Era Joseon
Artikel Terkait
-
Kisah Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Diduga Bakal Difilmkan, Gelagat Sang Ibu Disorot
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
Review Novel 'Iyan Bukan Anak Tengah', Ketika Anak Merasa Tidak Diprioritaskan
-
Haru Biru! Sinopsis Film 'Bila Esok Ibu Tiada' Bikin Mewek!
-
Nantikan! Film Mendiang Song Jae-rim Dijadwalkan Rilis pada Januari 2025
Entertainment
-
Tiket Ludes Terjual, SEVENTEEN Tambah Konser di Jakarta pada 9 Februari
-
Min Hee-jin Tuntut Saham ADOR Miliknya Dibeli HYBE
-
Teror Hiu Belum Berakhir, Netflix Kembangkan Sekuel Film Under Paris
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
Terkini
-
Ulasan Novel 'Nebula', Persahabatan yang Diuji Egoisme dan Pengkhianatan
-
Dibekuk Jepang, Media Asing Sebut Timnas Indonesia Dapat Peringatan Keras
-
Pidato Erick Thohir di Ruang Ganti Jadi Kode Keras bagi Shin Tae-yong
-
Dua Wakil Indonesia Hari Ini Akan Berburu Gelar di Kumamoto Masters 2024
-
Ulasan Novel Penaka: Kisah Istri Menghadapi Suami yang Kecanduan Game