Rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan kini tengah diterpa isu miring. Hubungan pernikahan keduanya dirumorkan tengah tidak baik-baik saja, bahkan muncul isu perceraian.
Di tengah isu miring yang beredar, Ria Ricis sempat keciduk mengomentari soal masalah nafkah suami di postingan warganet.
Dalam tangkapan layar yang diunggah kembali akun @lambegosiip, memperlihatkan Ria Ricis yang menyinggung kalau suami harus memberi nafkah kepada istri. Bahkan, menurut Ria Ricis, suami seharusnya bisa memberi nafkah sebelum istri memintanya.
"Ya harusnya sebagai suami tau dan paham kewajibannya sebelum istri 'ngemis' ke suami yaa," komentar Ria Ricis dalam tangkapan layar yang diunggag, Selasa (5/12/2023).
Buntut hal tersebut, banyak yang menduga bahwa masalah rumah tangga Ria Ricis terjadi karena nafkah Teuku Ryan.
Terbaru ini, Ria Ricis diketahui liburan ke luar negeri tanpa didampingi oleh Teuku Ryan.
Melalui akun Instagramnya, Ria Ricis membagikan foto-foto dirinya bersama dengan sang anak, Moana, di Thailand.
Dalam foto tersebut, Ria Ricis tampak mengenakan dress ungu muda dan dipadukan hijab motif berwarna senada.
Di sisi lain, Moana memakai atasan putih dengan motif dan celana oranye. Keduanya tampak foto-foto bersama dengan begitu ceria, meskipun tak didampingi oleh Teuku Ryan.
"Hidup kadang di atas kadang digidaw," tulis Ria Ricis di caption unggahannnya, dikutip pada Kamis (07/12/2023).
Sementara itu, Teuku Ryan yang tak ikut dalam liburan sang istri dan anak hanya bisa mendoakan di kolom komentar.
"Hati-hati yah," balas Teuku Ryan.
Absennya Teuku Ryan di liburan Ria Ricis dan Moana ke Thailand itu seketika menjadi gunjingan. Momen tersebut seolah semakin menguatkan isu bahwa rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan memang tidak baik-baik saja.
Baca Juga
- 
                      
              Sea Games 2025: Menanti Kembali Tuah Indra Sjafri di Kompetisi Level ASEAN
- 
                      
              Gawai, AI, dan Jerat Adiksi Digital yang Mengancam Generasi Indonesia
- 
                      
              Effortlessly Feminine! 4 Padu Padan OOTD ala Mina TWICE yang Bisa Kamu Tiru
- 
                      
              Married to the Idea: Relevankah Pernikahan untuk Generasi Sekarang?
- 
                      
              Relate Banget! Novel Berpayung Tuhan tentang Luka, Hidup, dan Penyesalan
Artikel Terkait
- 
                
              Beda dengan Cleopatra Djapri, Deretan Artis Ini Berikan Gaji Fantastis untuk ART
- 
                
              Atta Halilintar Ledek Aaliyah Massaid Ikut Kajian Rumah Tangga tapi Belum Menikah
- 
                
              Rekomendasi 4 Tempat Liburan Akhir Tahun Untuk Rayakan Hari Ibu, Jangan Lewatkan Promonya!
- 
                
              5 Potret Cleopatra Djapri Pelesiran Bareng Suami, Tapi Gaji ART Cuma 1,7 Juta
- 
                
              Koleksi 6 Tas Mewah Cleopatra Djapri Tembus Rp 177 Juta, Tapi Viral karena Mau Gaji ART Rp 1,7 Juta
Entertainment
- 
                      
              Jadi Tontonan Populer, Dokumenter The Perfect Neighbor Raih 16,7 Juta Views
- 
                      
              Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
- 
                      
              Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
- 
                      
              Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
- 
                      
              Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
Terkini
- 
           
                            
                    
              Sea Games 2025: Menanti Kembali Tuah Indra Sjafri di Kompetisi Level ASEAN
- 
           
                            
                    
              Gawai, AI, dan Jerat Adiksi Digital yang Mengancam Generasi Indonesia
- 
           
                            
                    
              Effortlessly Feminine! 4 Padu Padan OOTD ala Mina TWICE yang Bisa Kamu Tiru
- 
           
                            
                    
              Married to the Idea: Relevankah Pernikahan untuk Generasi Sekarang?
- 
           
                            
                    
              Relate Banget! Novel Berpayung Tuhan tentang Luka, Hidup, dan Penyesalan