Konflik dugaan Sarah Sechan menyindir adab Nagita Slavina terus memanas. Akibat dari sindiran tersebut Sarah sampai mendapat komentar kurang menyenangkan seperti dinyinyiri sepi job.
Sarah Sechan pun buka suara mengenai pemberitaan tentangnya yang tidak benar. Melalui story Instagram pribadi, ia mengklarifikasi empat hal kurang tepat berseliweran seputar dirinya.
BACA JUGA: Sule Menangis Jauh dari Adzam, Takut Sang Anak Tak Mengenalnya Sebagai Ayah
Presenter kondang ini menyatakan bahwa tidak benar soal ayahnya berprofesi sebagai diplomat. Sebab sang ayah bekerja sebagai bankir.
"Ayahnya diplomat (salah). Almarhum papa dulunya bankir, kerja di Bank Bumi Daya dan pernah ditempatkan di US dan Inggris untuk manage BBD cabang New York dan London," tulis Sarah Sechan.
Ia juga meluruskan kalau pernah kuliah di Universitas Trisakti tetapi pernah mengenyam pendidikan di Akademi Akuntansi Trisakti.
"Sarah Sechan kuliah di Universitas Trisakti (salah). Sempat kuliah di Akademi Akuntansi Trisakti, sebetulnya sudah diterima di salah satu universitas di New York. Pas liburan ke Jakarta tiba-tiba pengen kuliah di sini," ungkap Sarah.
"Daftar iseng-iseng ke AAT, diterima tapi gak selesai karena disodorin kontrak MTV Asia dan pindah ke Singapura," sambungnya.
BACA JUGA: Fuji Merasa Difitnah Azizah Salsha Jika Dirinya Pacaran dengan Asnawi: Perempuan Kurang Ajar
Lebih lanjut, Sarah Sechan membantah tudingan kalau ia sepi job. Ia lantas membeberkan banyaknya bekerjaan yang dilakukan mulai dari akting film sampai menjadi MC.
"Sepi job (salah). Alhamdulillah dari awal 2022 sejak pandemi beres dan bisa travel lagi sudah shooting 3 film (2 belum tayang), 2 series (1 sedang tayang). kerjasama dengan Singapore Tourism Board, dan job mc beberapa event di Indonesia dan Singapura," katanya.
Wanita 49 tahun itu juga menyinggung soal tuduhan kalau ia pansos. Ia membalas dengan candaan mengartikan pansos sebagai panggang sosis bukan panjat sosial.
"Pansos? PANnggang SOSis? Sudah lama gak makan processed meat," beber Sarah Sechan.
"Beritain ini dong Sarah Sechan di-follow Ellen di X. Ini akurat walaupun bisa jadi dia follow karena salah pencet (emoji tertawa)" pungkasnya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sea Games 2025: Menanti Kembali Tuah Indra Sjafri di Kompetisi Level ASEAN
-
Gawai, AI, dan Jerat Adiksi Digital yang Mengancam Generasi Indonesia
-
Effortlessly Feminine! 4 Padu Padan OOTD ala Mina TWICE yang Bisa Kamu Tiru
-
Married to the Idea: Relevankah Pernikahan untuk Generasi Sekarang?
-
Relate Banget! Novel Berpayung Tuhan tentang Luka, Hidup, dan Penyesalan
Artikel Terkait
Entertainment
-
Jadi Tontonan Populer, Dokumenter The Perfect Neighbor Raih 16,7 Juta Views
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
Terkini
-
Sea Games 2025: Menanti Kembali Tuah Indra Sjafri di Kompetisi Level ASEAN
-
Gawai, AI, dan Jerat Adiksi Digital yang Mengancam Generasi Indonesia
-
Effortlessly Feminine! 4 Padu Padan OOTD ala Mina TWICE yang Bisa Kamu Tiru
-
Married to the Idea: Relevankah Pernikahan untuk Generasi Sekarang?
-
Relate Banget! Novel Berpayung Tuhan tentang Luka, Hidup, dan Penyesalan