Bunga Citra Lestari alias BCL baru-baru ini mengenang kembali sosok Ashraf Sinclair. Hal itu merupakan kali pertama bagi BCL menggunggah tentang mantan suami pertamanya setelah menikah dengan Tiko Aryawardhana.
Wanita yang akrab disapa Unge tersebut mengingat mendiang Ashraf Sinclair karena melihat Noah sang anak sematawayang. Ia mengungkapkan kenangan itu melalui story Instagram.
BACA JUGA: Sule Menangis Jauh dari Adzam, Takut Sang Anak Tak Mengenalnya Sebagai Ayah
BCL membagikan foto Noah duduk berdampingan dengan Soraya, anak dari Aishah Sinclair, adik kandung Ashraf. Menurutnyaa, Noah dan Soraya seperti duplikat dari Ashraf dan Aishah kecil.
Tak lain karena para dua anak ini sangat mirip dengan orangtua mereka.
"Little Ashraf & Little Aishah," tulis BCL sebagai keterangan unggahannya dengan menandai akun Instagram Aishah Sinclair, Senin (18/12/2023).
Dalam foto itu terlihat Noah tersenyum lebar ke arah kamera. Caranya tersenyum dengan menyipitkan mata identik dengan senyuman almarhum Ashraf Sinclair.
BACA JUGA: Fuji Merasa Difitnah Azizah Salsha Jika Dirinya Pacaran dengan Asnawi: Perempuan Kurang Ajar
Sebagai informasi, BCL ditinggal pergi oleh Ashraf Sinclair untuk selama-lamanya pada 18 Februari 2020. Ia kembali menikah setelah 3 tahun meninggalnya ayah dari anak sematawayangnya ini.
BCL menikah dengan Tiko Aryawardhana di Amankila, Bali pada Sabtu (2/12/2023). Pernikahan mereka digelar tertutup dengan dihadiri oleh keluarga serta sahabat.
Keluarga dari Ashraf Siclair pun menghadiri cara pernikahan BCL dan Tiko. Diungkapkan oleh ibu serta adik Ashraf bahwa mereka telah merestui BCL menikah lagi dengan Tiko.
Bahkan mereka menyambut baik Tiko Aryawardhana menjadi anggota baru dalam keluarga Sinclair. Ibu Ashraf juga sudah menganggap Tiko sebagai anaknya sendiri.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
Artikel Terkait
Entertainment
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
Terkini
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda