Yasmine Ow mendadak sentil sang suami Aditya Zoni secara blak-blakan di media sosial. Ia meminta agar adik Ammar Zoni tersebut untuk berubah menjadi laki-laki yang bertanggung jawab.
"Eh tolong @real_aditya1 berubahlah jadi laki-laki yang benar dan tanggungjawab. Aku udah capek," tulis Yasmine Ow dilansir dari instastory Instagramnya pada Kamis (11/1/2024).
BACA JUGA: Andre Taulany Spill Pengeluaran untuk Anak Sekolah: Setara Harga Alphard Baru
Yasmine Ow membeberkan alasannya sampai curhat di media sosial karena Aditya Zoni selalu mengabaikannya. Hal ini dilakukannya demi mendapat perhatian sang suami.
"Capek banget aku kalau curhat, ngomongin masalah itu selalu diputerin lagi. Gue ngommong di chat malah disepelein. Gak dipeduliin. Sekalian aja di sini. Ya Allah apakah harus gini biar dapat perhatian suami? @real_aditya1," ucapnya.
Lebih lanjut, wanita berusia 22 tahun tersebut mengaku ingin bicara jujur tentang apa yang dirasakannya. Namun, ia bingung karena merasa sudah capek secara mental.
"Pengen banget ngomong sejujurnya tapi gak bisa takut nyesel daripada hancur. Ngerti gak sih. Bingung banget karena udah capek mental banget," ujar Yasmine Ow.
Di sisi lain, adik ipar Ammar Zoni ini merasa kalau menyimpan semua sendiri membuatnya marah ke diri.
BACA JUGA: Sikap Pinkan Mambo Tak Beda-bedakan Anak Arya Khan dengan Anak Sendiri Bikin Warganet Salut
"Tapi kalau gak bisa ngomong itu jadinya dendam dan capek sendiri pada akhirnya marah diri sendiri," katanya.
"Ibaratnya dikurung dalam penjara (penjara pikiran). Lama kelamaan overthinking dan jadi beban yang bisa menghancurkan semuanya. Pengin curhat tapi gak pengin jelekin orang gimana ya?" tandas Yasmine Ow.
Sebelum nya berdekatan dengan momen Ammar Zoni ditangkap ketiga kali, rumah tangga Aditya Zoni dan Yasmine Ow sempat diterpa isu tidak sedap. Isu tersebut muncul lantaran Yasmine Ow meng-unfollow dan menghilangkan foto bersama Aditya Zoni.
Aditya Zoni saat itu mengklarifikasi kalau rumah tangganya dengan Yasmine Ow baik-baik saja. Ia membenarkan kalau sempat cekcok dengan istri tetapi masih terkondisikan.
"Ya doain yang terbaik. Kita baik-baik kok, nggak masalah," kata Aditya Zoni dalam tayangan kanal YouTube Was Was dikutip pada Rabu (27/12/2023).
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
Artikel Terkait
Entertainment
-
Jogja Jadi Bagian Perjalanan Raissa Anggiani Perkenalkan Album Perdananya
-
Film Anime 100 Meters Tembus Top 10 Global Netflix Kategori Non-Inggris
-
Penuh Chemistry! 3 Rekomendasi Drama Korea Go Yoon Jung di Netflix yang Bikin Baper
-
Anime Coming-of-age The Ramparts of Ice Siap Tayang April di Netflix
-
Terseret Isu Penelantaran Anak, Denada Unggah Pesan Haru untuk Mendiang Ibu