Ibra Azhari kini mendekam di penjara karena terjerat kasus narkoba kelima kalinya. Sayangnya, di tengah masalah yang sedang dihadapi Ibra muncul kabar bahwa ia merasa dibuang oleh keluarga.
Kabar tersebut berhembus lantaran Ibra Azhari belum dijenguk oleh keluarganya sejak ditangkap.
BACA JUGA: Andre Taulany Spill Pengeluaran untuk Anak Sekolah: Setara Harga Alphard Baru
Sarah Azhari membantah kabar miring itu tetapi membenarkan kalau keluarga memang belum menjenguk Ibra. Alasannya lantaran ini adalah permintaan sendiri sang kakak yang tak ingin merepotkan keluarga.
"Kalau jenguk, Ibra sendiri nggak mau. Nggak perlu dijenguk yang penting urus dia aja katanya. Kalau dibilang ditinggal sama keluarga, nggak. Kita urus saja kebutuhan dia," kata Sarah Azhari dalam tayangan Pagi Pagi Ambyar dikutip dari kanal YouTube Trans TV Official, Kamis (11/1/2024).
“Karena dia nggak mau (dijenguk). Jauh katanya tempatnya, dia nggak mau merepotkan keluarga. Kita urus dari segi kebutuhan dia," imbuhnya.
BACA JUGA: Sikap Pinkan Mambo Tak Beda-bedakan Anak Arya Khan dengan Anak Sendiri Bikin Warganet Salut
Lebih lanjut, Sarah Azhari mengatakan kalau hubungan bintang sinetron Terlanjur Sayang tersebut dengan keluarga baik-baik saja. Mereka juga masih menjalin komunikasi melalui sambungan telepon.
"Keluarga alhamdulillah baik-baik saja, kita selalu komunikasi. Sebagian besar keluarga saya nggak tinggal di Indonesia tapi kita selalu komunikasi lewat telepon, ngobrol, berembuk," tutur adik Ibra Azhari ini.
Menurut wanita 46 tahun tersebut, pemberitaan Ibra dibuang keluarga hanya rumor asal-asalan. Ia justru merasa jika kakak keduanya ini malu dengan kondisi sebagai pecandu narkoba.
"Kalau dibilang dibuang sama keluarga itu nggak, kayaknya nggak mungkin Ibra bilang gitu. Kayaknya itu cuma berita, dia nggak penting juga ngomong gitu. Mungkin dia agak malu iya, dengan kondisi dia yang sekarang karena dia adalah orang yang sudah bertahun-kena kena adiktif," tutup Sarah Azhari.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Review Anime Mob Psycho 100 Season 2, Kekuatan Esper Bukanlah Segalanya
-
Ulasan Buku Terapi Luka Batin: Menemukan Kembali Diri Kita yang Belum Utuh
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Ini 5 Pemeran Drama Labor Attorney Noh Moo Jin
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
Artikel Terkait
-
Beda Silsilah Keluarga Luna Maya dan Maxime Bouttier: Sama-Sama Blasteran!
-
Keluarga Besar Jokowi Kumpul di Solo Hari Kedua Lebaran, Gibran Sempat Tampung Aspirasi Warga
-
7 Momen Menarik Lebaran Artis di Kampung Halaman, Ada Arief Muhammad Hingga Uya Kuya
-
Kreatif dan Mandiri: Panduan Praktis Bisnis Keluarga untuk Ibu Rumah Tangga
-
Tak Mudik, Inul Daratista Boyong Keluarga di Kampung Lebaran ke Jakarta
Entertainment
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Ini 5 Pemeran Drama Labor Attorney Noh Moo Jin
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Kim Soo-hyun Gugat Ganti Rugi Rp135 Miliar kepada Keluarga Kim Sae-ron
Terkini
-
Review Anime Mob Psycho 100 Season 2, Kekuatan Esper Bukanlah Segalanya
-
Ulasan Buku Terapi Luka Batin: Menemukan Kembali Diri Kita yang Belum Utuh
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
-
Indonesia Krisis Inovasi: Mengapa Riset Selalu Jadi Korban?