Ivan Gunawan mencurahkan isi hati secara mendalam tentang teguran Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) terhadap dirinya. Seperti diketahui KPI menegur Igun sapaan akrabnya karena penampilannya dinilai bergaya perempuan di acara Brownis.
Teguran KPI tersebut membuat Ivan Gunawan memutuskan hengkang dari acara Brownis. Ia juga merasa terpukul sekaligus terintimidasi karena teguran terbuka KPI menyebut dengan gamblang namanya.
BACA JUGA: Nathalie Holscher Ngaku Mimpi Sule Minta Balikan di Tengah Isu Putus dari Ladislao Camara
"Dua minggu terakhir aku memang memutuskan untuk tidak ada di tayangan regular aku di Brownis. Karena kemarin sempat mendapatkan teguran dan di mana aku merasa sangat terpukul," ungkap Ivan Gunawan dalam kanal YouTube pribadinya dikutip pada Sabtu (20/1/2024).
"Teguran tersebut lebih kepada mengintimidasi karakter seseorang. Jadi di postingan itu mereka dengan jelas menulis Ivan Gunawan. Jadi ada namanya, itu yang membuat aku berat," sambungnya.
Artis multitalenta ini kecewa dengan sikap KPI yang menegurnya. Padahal apa yang dipermasalahkan adalah karakternya sejak dulu sebelum lembaga ini ada.
"Sebelum mereka ada, aku udah ada duluan di televisi. Dan aku enggak pernah merubah karakter aku," tutur Ivan Gunawan.
Lebih lanjut, Ivan Gunawan membeberkan bagaimana karakter dirinya di era awal tahun 2000an yang justru lebih mirip perempuan.
"Mungkin di tahun 2005, 2006, 2007, 2008, 2009, 2010 karakter aku di televisi itu perempuan banget. Kayak dulu ada Madam Igun, Nona Igun, dan itu semua aku benar-benar mendapatkan popularitas di situ," ungkapnya.
Seiring berjalannya waktu desainer kondang ini mengklaim sudah memperbaiki penampilannya tak seperti dulu lagi. Ivan tahu bagaimana batasan cara berpakaian yang semestinya.
"Sebenarnya kenapa aku enggak berdandan lagi seperti pada zaman dahulu kala. Ya mungkin semakin usia ya, semakin usia makin tua jadi punya malu juga. Jadi sekarang ini aku kayaknya tahu batasan cara berpakaian aku seperti apa," ujarnya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Review Film Lilim: Teror Sunyi tentang Dosa, Trauma, dan Iman yang Retak
-
4 Cleansing Water Brand Korea Tea Tree Ampuh Hapus Makeup dan Lawan Jerawat
-
Selepas Maghrib, Ada Anak Kecil yang Memanggilku dari Arah Kuburan Tua
-
CERPEN: Tombol Lift ke Lantai Tiga
-
5 Inspirasi OOTD Pakai Boots ala Blue Pongtiwat, Tampil Trendi tanpa Ribet!
Artikel Terkait
Entertainment
-
Trailer Senin Harga Naik Suguhkan Konflik Ibu dan Anak, Tayang Lebaran 2026
-
Kwon Sang Woo dan Moon Chae Won Gabungkan Cinta dan Rock di Film HEARTMAN
-
Resmi! BTS Siap Comeback dengan Album Baru pada 20 Maret Mendatang!
-
Ditunggu ARMY, BTS Siap Comeback 20 Maret 2026
-
5 Drama Korea Populer pada Desember 2025, Ada Pro Bono hingga Taxi Driver 3
Terkini
-
Review Film Lilim: Teror Sunyi tentang Dosa, Trauma, dan Iman yang Retak
-
4 Cleansing Water Brand Korea Tea Tree Ampuh Hapus Makeup dan Lawan Jerawat
-
Selepas Maghrib, Ada Anak Kecil yang Memanggilku dari Arah Kuburan Tua
-
CERPEN: Tombol Lift ke Lantai Tiga
-
5 Inspirasi OOTD Pakai Boots ala Blue Pongtiwat, Tampil Trendi tanpa Ribet!