Drama Korea 'Marry My Husband' terus mempertahankan popularitasnya sejak pekan lalu. Meskipun Park Min Young sebagai pemeran utama kembali diterpa skandal, namun drama ini tidak goyah.
Melansir Soompi, Senin (22/1/2024) selama dua minggu berturut-turut, drama populer 'Marry My Husband' berada di peringkat pertama mingguan drama TV yang paling banyak menarik perhatian.
Peringkat tersebut dikumpulkan Good Data Corporation, yaitu merupakan sebuah perusahaan pengumpul data. Data yang dikelola berasal dari artikel berita, postingan blog, komunitas online, video, dan media sosial tentang drama yang sedang ditayangkan atau akan segera ditayangkan.
Tidak hanya peringkat dramanya yang populer, namun juga para aktor dan aktris yang berperan di dalamnya. Park Min Young, Na In Woo, dan Song Ha Yoon menempati 3 posisi teratas dalam daftar pemeran paling populer minggu ini.
Selanjutnya di posisi kedua ditempati oleh drama sejarah 'Goryeo-Khitan War'. Naiknya drama ini ke posisi kedua juga diikuti oleh pemerannya, Ji Seung Hyun yang masuk di urutan ke 10.
Drama 'Welcome to Samdalri' menampilkan episode terakhir pada tadi malam (21/1/2024). Drama ini mempertahankan posisinya di peringkat ke-3, sama seperti pekan lalu. Sebagai pemerannya Shin Hye Sun berada di peringkat 4 dan Ji Chang Wook nomor 6.
Sama-sama tamat di pekan ini, drama 'My Demon' berhasil menempati peringkat ke-4. Sedangkan pemerannya, Song Kang dan Kim Yoo Jung masing-masing berada di peringkat ke-7 dan ke-8 secara berurutan.
Tampil mengejutkan, drama baru 'Knight Flower' langsung berada di peringkat ke-5 dalam daftar drama. Berhasil menarik perhatian publik, Honey Lee memulai di peringkat ke-9.
Secara lengkap berikut adalah 10 drama TV terpopuler di minggu ini:
- Marry My Husband
- Goryeo-Khitan War
- Welcome to Samdalri
- My Demon
- Knight Flower
- Maestra: Sing of Truth
- Love Song for Illusion
- My Happy Ending
- Like Flower in Sand
- Tell Me You Love Me
Sedangkan berikut adalah 10 daftar aktor dalam drama yang paling banyak menarik perhatian pekan ini:
- Park Min Young (Marry My Husband)
- Na In Woo (Marry My Husband)
- Song Ha Yoon (Marry My Husband)
- Shin Hye Sun (Welcome to Samdalri)
- Lee Young Ae (Maestra: Sing of Truth)
- Ji Chang Wook (Welcome to Samdalri)
- Song Kang (My Demon)
- Kim Yoo Jung (My Demon)
- Honey Lee (Knight Flower)
- Ji Seung Hyun (Goryeo-Khitan War)
Bagaimana, apakah drama dan aktor favorit kalian masuk dalam peringkat terpopuler pekan ini?
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
4 Drama Korea Terbaru di Netflix April 2025, Dari Thriller hingga Romansa!
-
Food Republic: KFC Berada di Posisi Terbawah dalam Daftar Ayam Goreng Terbaik
-
'Weak Hero Class 2' Tayang April, Kelanjutan Kisah Yeon Si Eun di SMA Baru!
-
First Impressions Drama 'Korea The Divorce Insurance', Worth It Gak Sih?
Entertainment
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
-
4 Drama Korea Terbaru di Netflix April 2025, Dari Thriller hingga Romansa!
-
5 Rekomendasi Film Baru dari Netflix untuk Rayakan Libur Lebaran 2025
-
4 Film Adaptasi Novel Stephen King yang Bisa Kamu Tonton di Netflix
Terkini
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Ulasan Film 4PM, Ketika Premis Sederhana Dieksekusi dengan Membahana
-
AI Ghibli: Inovasi atau Ancaman Para Animator?