Sebuah kisah yang menarik tentang persahabatan 5 anak yang telah dimulai sejak kecil dalam drama 'Welcome to Samdalri'. Tinggal di pedesaan memang membuat orang-orang menjadi lebih dekat.
Sama seperti kisah 5 anak yang bertumbuh bersama sejak kecil hingga dewasa. Cho Young Pil, Cho Sam Dal, Wang Gyeong Tae, Bu Sang Do, dan Cha Eun U. Mereka menamai diri mereka sebagai 'Power Rangers'. Karena terdiri dari satu perempuan di antara 4 laki-laki.
Ternyata kelima tokoh tersebut memiliki mimpi yang belum mereka kejar. Mungkin Cho Sam Dal sempat mewujudkan mimpinya. Namun pada akhirnya ia terkena fitnah hingga kariernya hancur.
Tidak patah semangat, Cho Sam Dal berusaha mewujudkan mimpinya sekali lagi dengan dibantu teman-temannya. Sebagai gantinya, Sam Dal juga menyemangati keempat temannya untuk mengejar cita-cita mereka.
Yuk simak mimpi yang berhasil di raih oleh Power Rangers dalam drama Korea 'Welcome to Samdalri'.
1. Cho Young Pil
Selama ini Cho Young Pil dikenal sebagai seorang yang cerdas. Dapat dikatakan ia berbakat dalam meramalkan cuaca. Kemampuannya ini terlalu besar untuk berada di stasiun Meteorologi kecil di Jeju.
Beberapa kali ia diminta untuk bekerja di pusat tapi menolak. Ia punya mimpi untuk bekerja di WMO (World Meteorological Organization) di Swiss.
Tapi ia menepiskan mimpinya karena ingin melindungi ibu Sam Dal yang sudah ia anggap ibunya sendiri. Namun, Sam Dal menguatkan Young Pil untuk mengambil kesempatan tersebut.
Berkat dukungan Sam Dal, Young Pil pergi ke Swiss selama 2 tahun. Setelah itu ia bekerja untuk Badan Meteorologi pusat di Seoul.
2. Cho Sam Dal
Setelah difitnah oleh asistennya, karier Sam Dal hancur. Padahal ia adalah seorang fotografer profesional terkenal di kalangannya. Memutuskan pulang ke Samdal-ri, Cho Sam Dal kembali memulai memotret.
Ini semua berkat Cho Young Pil yang memaksanya mengikuti kontes yang diadakan oleh tempat kerjanya. Hingga Cho Sam Dal mengadakan pameran sendiri.
Seiring waktu berlalu, media mengungkap fakta yang sebenarnya bahwa Cho Sam Dal tidak melakukan perundungan pada Bang Eun Ju. Ia lalu kembali pada profesinya sebagai fotografer profesional di Seoul.
3. Bu Sang Do
Bu Sang Do dulunya merupakan anak dari keluarga miskin. Ia tidak berkuliah dan terus menetap di Samdal-ri hingga dewasa. Sebenarnya ia menyukai Cho Sam Dal sejak lama tapi memilih untuk tidak mengungkapkannya.
Saat dewasa, bisnis rumah makan keluarganya menjadi terkenal. Ia sekarang menjadi yang paling kaya di antara teman temannya. Ia bahkan punya mobil sport mewah.
Setelah dimotivasi Sam Dal, Bu Sang Do nekat berangkat ke Seoul dan mengelola cabang dari rumah makan milik orang tuanya. Meski tidak beruntung dengan percintaan, Bu Sang Do beruntung soal restorannya.
4. Wang Gyeong Tae
Wang Gyeong Tae saat ini bekerja sebagai tim keamanan di Pusat Meteorologi Samdal-ri. Ia juga membantu ibunya menjaga toko kelontong. Sebelumnya ia ikut ke Seoul bersama Young Pil dan Sam Dal yang berkuliah.
Sedangkan Gyeong Tae melakukan berbagai pekerjaan untuk bertahan hidup. Ia pernah bekerja di restoran mewah. Inilah yang menjadi modalnya untuk berani membuka kedai tteokbokki. Berkat keberaniannya, kedai yang ia bangun selalu ramai pengunjung.
5. Cha Eun U
Menjadi satu-satunya member Power Rangers yang telah menikah, Cha Eun U juga bekerja di Pusat Meteorologi. Sebelumnya ia bermimpi menjadi kartunis, tapi ia harus pulang ke Jeju saat Seoul menjadi sangat kejam baginya.
Berkat dukungan dari sahabatnya, ia kembali ke Seoul bersama dengan yang lain. Dua tahun berlalu, saat ini Cha Eun U telah menjadi CEO di sebuah perusahaan webtoon.
Memang usia kelima sahabat tersebut tidak muda lagi untuk mulai dari nol menggapai mimpi mereka. Namun ternyata semuanya terpatahkan dengan semangat mereka untuk berjuang.
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
-
Bertema Olahraga, 9 Karakter Pemain Drama Korea Pump Up the Healthy Love
-
Ada Romcom Hingga Fantasi, 8 Drama Korea yang Tayang di Bulan April
-
Rilis Poster Baru, Ini Peran Yook Sungjae dan Bona di The Haunted Palace
-
MBC Resmi Tunda Penayangan Drama 'Crushology 101', Ternyata Ini Alasannya
-
Lee Shin Young Akan Bergabung dalam Drama 'The Moon Flows Over the River'
Entertainment
-
Bertema Olahraga, 9 Karakter Pemain Drama Korea Pump Up the Healthy Love
-
Liga Film Lebaran Geger! 'Pabrik Gula' Tak Terbendung, Norma Terpeleset?
-
Ada LANY hingga Hearts2Hearts, LaLaLa Festival 2025 Umumkan Daftar Lineup
-
Ada Romcom Hingga Fantasi, 8 Drama Korea yang Tayang di Bulan April
-
Kai EXO 'Adult Swim', Menyelam dalam Perasaan Cinta Tanpa Rasa Takut
Terkini
-
Review Novel 'Kerumunan Terakhir': Viral di Medsos, Sepi di Dunia Nyata
-
Fenomena Pengangguran pada Sarjana: Antara Ekspektasi dan Realita Dunia Kerja
-
Menelaah Film Forrest Gump': Menyentuh atau Cuma Manipulatif?
-
Krisis Warisan Rasa di Tengah Globalisasi: Mampukah Kuliner Lokal Bertahan?
-
Sate Padang Bundo Kanduang, Rasa Asli Minangkabau yang Menggoda Selera