Kiki Narendran merupakan aktor dan musisi asal Indonesia yang mengawali debut aktingnya di layar lebar dengan tampil dalam film Hi5teria tahun 2012. Namanya mulai populer usai berperan dalam film Suzanna: Bernafas dalam Kubur (2018).
Kini, pria yang lahir pada 28 Juni 1979 ini pun diketahui telah membintangi sejumlah film dengan beragam genre termasuk horor. Penasaran film horor apa saja yang sudah dibintanginya? Yuk, langsung simak ulasannya berikut ini.
1. KKN di Desa Penari (2022)
Film horor garapan Awi Suryadi ini mengisahkan tentang sejumlah mahasiswa yang hendak melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) di desa terpencil di daerah Jawa.
Mereka adalah Wahyu (Fajar Nugra), Nur (Tissa Biani), Anton (Calvin Jeremy), Ayu (Aghniny Haque), Widya (Adinda Thomas) dan Bima (Achmad Megantara).
Karena ada mahasiswa yang melanggar aturan di desa tersebut, mereka pun diganggu oleh sosok makhluk halus bernama Badarawuhi. Dalam film KKN di Desa Penari, Kiki Narendra berperan sebagai kepala desa bernama Prabu.
2. Losmen Melati (2023)
Losmen Melati merupakan film horor yang mengisahkan tentang sebuah penginapan yang dikelola oleh seorang wanita misterius. Setiap pengunjung yang datang akan mengalami kejadian aneh dan mengerikan serta sulit untuk keluar dari losmen tersebut.
Dalam film garapan sutradara Mike Wiluan dan Billy Christian ini, Kiki Narendra berperan sebagai dokter bernama Kusno yang kerap melakukan eksperimen pada mayat.
3. Kereta Berdarah (2024)
Film karya sutradara Rizal Mantovani yang dibintangi oleh Hana Malasan, Putri Ayudya, Zara Leola, Kiki Narendra, Fadly Faisal dan Yama Carlos ini telah tayang di bioskop pada 1 Februari 2024.
Kereta Berdarah mengisahkan tentang Purnama yang mengajak adiknya, Kembang untuk liburan sebuah resort alam. Lalu, Purnama dan Kembang pun menumpangi kereta wisata.
Saat berada di kereta, mereka berdua mengalami kejadian yang sangat mengerikan. Satu persatu gerbong menghilang secara misterius ketika melewati terowongan membuat nyawa penumpang dan petugas kereta dalam bahaya.
4. Pasar Setan (2024)
Pasar setan merupakan film horor terbaru Kiki Narendra yang dijadwalkan akan tayang pada 29 Februari 2024 mendatang.
Film yang disutradarai Wisnu Surya Pratama ini mengisahkan tentang seorang vlogger konten horor dan timnya yang penasaran dan ingin membuktikan keberadaan pasar setan. Namun, mereka malah terjebak dan mendapatkan masalah besar.
Tak hanya Kiki Narendra, film Pasar Setan juga dibintangi oleh Roy Sungkono, Audi Marissa, Michelle Tahalea, Shindy Huang, Pangeran Lantang, dan Epy Kusnandar.
Nah, itulah empat rekomendasi film horor yang dibintangi oleh Kiki Narendra. Selamat menonton!
Tag
Baca Juga
-
Sinopsis When the Phone Rings, Drama Terbaru Yoo Yeon Seok di Netflix
-
3 Film Jepang yang Dibintangi Rena Nounen, Terbaru The Hotel of My Dream
-
Sinopsis Parole Examiner Lee, Drama Terbaru Go Soo dan Kwon Yu Ri
-
Sinopsis Drama Korea Kind Ms Sun Joo, Dibintangi Shim Yi Young dan Song Chang Eui
-
3 Drama dan Film Mei Hata yang Tayang 2024, Ada Uchi no Ototo domo ga Sumimasen
Artikel Terkait
-
Cinta Ibu Tanpa Batas! Wulan Guritno Lakukan Apa Saja Demi Selamatkan Nyawa Anaknya
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?
-
Hari Pertama Tayang! Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadir Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
4 Rekomendasi Film Horor A24, Teror Psikologis hingga Supernatural
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
Entertainment
-
3 Series Maxime Bouttier yang Tayang Tahun 2024, Temanya Dark!
-
Taron Egerton Dipastikan Jadi Bintang Film Apex Bersama Charlize Theron
-
Jadi Detektif, Yuri SNSD Ungkap Latihan Demi Peran di Parole Examiner Lee
-
3 Series Indonesia Tayang November 2024, Seru dan Menegangkan!
-
Bertabur Bintang, Film Wife & Dog Resmi Umumkan Jajaran Pemain
Terkini
-
Ulasan Novel Home Sweet Loan:Impian di Tengah Tantangan Finansial
-
Romantisasi Kesehatan Mental Gen Z: Saatnya Berhenti dan Berpikir Kembali
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita