Mendekati tanggal perilisan mini album pertama bertajuk ‘TEN’, Ten NCT terus membagikan sejumlah teaser dan detail untuk menambah penasaran rasa penggemar. Kali ini detail koreografi untuk lagu utama ‘Nightwalker’ akan disajikan dengan gerakan yang artistik.
Mengutip dari Naver pada Selasa (6/2/2024), koreografi untuk lagu utama ‘Nightwalker’ akan meliputi poin-poin gerakan tangan yang menghipnotis dan artistik.
Mulai dari poin gerakan yang menyihir, dari kiri ke kanan, seolah menguasai jiwa orang lain dengan gerakan tersebut, yang disesuaikan dengan suasana dreamy di dalam lagu.
Tak ketinggalan pula gerakan tutting dance yang menonjolkan detail gerakan tangan dan lengan untuk menyuguhkan koreografi yang intens mengimbangi beat musik yang semakin kuat di pertengahan lagu.
Sementara itu, lagu utama ‘Nightwalker’ sendiri memiliki genre musik pop dance dengan ritme dan beat musik yang adiktif. Dibalut dengan iringan bass dan riff gitar yang misterius.
Lirik lagunya menggambarkan kisah tentang seseorang yang tertarik terhadap sesuatu yang tidak dapat ditolak kehadirannya.
Bersamaan dengan itu, Ten juga telah membagikan teaser image terbaru bertajuk ‘Fauce On’.
Untuk teaser image terbaru kali ini, Ten sukses membuat para penggemar tercengang dengan gayanya yang misterius dan bikin merinding.
Mulai dari menampilkan tampilan mata odd eye, di mana salah satu bola matanya tampak memutih dan tidak normal. Hingga outfit dengan gaya yang unik dan berani, yang hanya bisa dilakukan oleh seorang Ten NCT.
Sementara itu, menyambut perilisan debut mini album pertamanya ‘TEN’ pada tanggal 13 Februari 2024, Ten akan menggelar siaran langsung ‘Countdown Live’ di hari yang sama, mulai pukul 17.00 KST.
Siaran langsung bersama Ten akan ditayangkan secara online melalui kanal YouTube, bilibili, dan TikTok NCT, serta kanal Weverse WayV.
Ten juga dijadwalkan menggelar fan cocert solo pertamanya bertajuk ‘1001’ di sejumlah kota di Asia, mulai dari Seoul pada tanggal 16 dan 17 Februari 2024.
Disusul, Jakarta, Hong Kong, dan Bangkok. Di Bangkok sendiri, Ten akan menggelar fan concert solo pertamanya di Impact Arena pada 3 Maret 2024.
Tambahan hari kedua juga dijadwalkan pada tanggal 2 Maret 2024, setelah tiket hari pertama terjual habis dalam waktu 45 detik saja.
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
Winwin WayV Cedera di Lokasi Syuting, Langsung Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Memperbaiki Kesalahan di Masa Lalu dalam Novel 'Ten Years Challenge'
-
WayV Ajak Kita untuk Bersemangat Maju ke Depan Lewat Lagu Baru 'High Five'
-
3 Pelatih Eropa yang Layak Direkrut jika Shin Tae-yong Dipecat
Entertainment
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam