‘Welcome to Samdal-ri’ telah merampungkan penayangan seluruh episode mereka beberapa minggu lalu. Drama yang dibintangi Ji Chang Wook dan Shin Hye Sun ini mencuri perhatian sejak pertama kali penayangannya.
Para cast ‘Welcome to Samdal-ri’ telah melakukan pekerjaan luar biasa dalam menggambarkan kisah Jo Sam Dal (Shin Hye Sun) dan Jo Yong Pil (Ji Chang Wook), dengan dukungan dari rekan-rekan mereka yang luar biasa.
Menyaksikan romansa mereka yang tidak berubah saat mereka mengatasi berbagai rintangan dan kesalahpahaman yang melemahkan dapat menjadi inspirasi bagi semua orang.
Di sisi lain, drama JTBC itu merupakan paket lengkap dengan komedi yang natural dan kisah romansa yang menghangatkan. ‘Welcome To Samdal-ri’ lebih dari sekadar cerita fiksi. Ia berada di tepi pengalaman kehidupan nyata untuk memberikan berbagai pelajaran hidup yang menyentuh hati kepada pemirsa dari semua lapisan masyarakat.
Oleh karena itu, ada beberapa pelajaran yang dapat dipetik dari ‘Welcome to Samdal-ri’. Menurut laman Kdramastars, ada 5 pelajaran yang dapat dipetik dari drama ini, simak penjelasannya di bawah.
1. Kejarlah Impianmu
Karakter Jo Sam Dal dan Jo Yong Pil digambarkan sebagai orang yang cerdas, pekerja keras, penuh harapan, dan siap menghadapi tantangan apa pun sejak masih kecil. Seiring berjalannya waktu, mereka tumbuh dewasa. Kehidupan keduanya tidak mudah, tapi mereka tidak menyerah.
Dengan kemauan yang tinggi dan etos kerja yang baik, mereka mampu melakukan pekerjaan yang mereka impian mereka.
Sam Dal masih setia dengan kesukaannya terhadap fotografi yang membuatnya menjadi seorang fotografer, dan Young Pil berhasil menjadi peramal cuaca karena keterampilannya.
2. Temukan Kekuatan dalam Kesendirian
Meskipun banyak menampilkan kehangatan, ‘Welcome to Samdal-ri’ juga kerap kali menyinggung soal kesepian hidup.
Kadang-kadang, kesendirian merupakan sebuah pilihan, seperti yang terjadi pada Jo Sam Dal. Putus cintanya yang begitu besar membuat dia memutuskan untuk menjauh.
Namun, dalam kesepian inilah “Welcome To Samdal-ri” mengingatkan karakternya, serta penontonnya pentingnya menjaga orang-orang terkasih tetap dekat.
Seperti dalam ‘Welcome to Samdal-ri’, pada beberapa kesempatan keluarga dan teman-teman Samdal-ri tidak hanya ada, namun juga berlari untuk membantu orang-orang yang dekat dan mereka sayangi. Hal ini menunjukkan hanya karena kita kesepian, tidak menghilangkan kenyataan bahwa masih ada orang yang peduli.
Setelah kesadaran ini terwujud, akan lebih mudah untuk melihat berapa banyak orang yang bersedia menawarkan kekuatan mereka.
3. Ikuti Kata Hatimu
Para karakter dalam ‘Welcome to Samdal-ri’ memiliki sifat percaya diri. Meski kerap kali menghadapi kesulitan, mereka memilih untuk maju dan mengejar impian yang membuat mereka bahagia.
Dalam kasus kisah cinta Sam Dal dan Young Pil pun begitu, meskipun keduanya menahan hasrat batin dan rasa sakit satu sama lain.
Pada akhirnya keduanya akan kembali pulang ke satu sama lain. Ini menunjukkan pentingnya mengikuti keinginan dari lubuk hati kita.
4. Pentingnya Jaga Kesehatan
Selain menunjukkan tentang kesehatan batin dan jiwa, ‘Welcome to Samdal-ri’ juga tak lupa menyoroti pentingnya kesehatan fisik. Hal ini dapat dilihat dari sosok Go Mi Ja (Kim Mi Kyung) yang berjuang untuk kesehatan kondisi jantungnya.
Ini menjadi pengingat bagi pemirsa pentingnya menjaga kesehatan diri, kita harus peduli pada tubuh kita sendiri. Dengan menjaga kesehatan jasmani, artinya kita juga memberikan pelayanan kepada diri sendiri dan orang di sekitar kita.
5. Mulai Berdamai dengan Keadaan
Ada banyak perasaan dendam dan perasaan yang masih janggal di sepanjang episode ‘Welcome to Samdal-ri’. Emosi negatif bisa memakan banyak waktu dan menyebabkan jarak antara kita dengan orang lain.
Namun, di tengah itu semua, ada hikmah yang dapat diambil untuk bisa memaafkan dan mengikhlaskan.
Mungkin memang akan memakan waktu yang cukup lama, seperti kasus Jo Song tae atas kematian istrinya. Namun, ketika momen saat dia mulai berdamai dengan keadaan dan menerima dirinya sendiri, ia bisa melanjutkan hidup dengan lebih bahagia.
Itulah segelintir pelajaran hidup yang bisa kamu petik dari drama ‘Welcome to Samdal-ri’. Berapa rate yang kamu berikan untuk drama ini?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kolaborasi Lee Min Ki dan Han Ji Hyun, Ini 3 Alasan Wajib Nonton 'Face Me'
-
Diangkat dari Kisah Nyata, Santet Segoro Pitu Sajikan Cerita Berdarah-darah
-
Ulasan Film Speak No Evil, Pelajaran Berharga bagi Seorang People Pleaser
-
Remake Film Korea, Persaudaraan Haru di My Annoying Brother Bikin Nangis
-
Diangkat dari Thread Populer, Awi Suryadi Suguhkan Film Horor Bertajuk Perewangan
Artikel Terkait
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
-
Geum Sae Rok Ditawari Bergabung dengan Lee Jun Ho Bintangi Typhoon Company
-
Kim Min Kyu Konfirmasi Perannya di 'Bitch and Rich 2', Jadi Saingan Yeri?
Entertainment
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
Terkini
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?