Netflix kembali mengejutkan penonton melalui Serial Netflix 'A Killer Paradox'. Dalam serial tersebut secara tiba-tiba di episode pertama menghadirkan adegan seks yang vulgar.
Hal ini tentu saja menimbulkan kekagetan bagi penonton. Pemirsa mungkin tidak mengira adegan seks akan muncul dalam serial ini. Apalagi 'A Killer paradox' merupakan sebauh tontonan dengan genre thriler. Awalnya penonton akan mengira serial ini berisi dengan adegan kekerasan brutal bukan?
Melansir KBIZoom, Selasa (13/2/2024) adegan seks tersebut sebenarnya muncul sebagai pelampiasan Lee Tang (Choi Woo Sik) untuk menghilangkan kekhawatirannya. Diketahui Lee Tang baru saja membuat orang terbunuh. Ia merasa bersalah, namun setelah polisi melakukan identifikasi pada korban, ternyata korban adalah pelaku kejahatan.
Untuk melepas perasaan gelisahnya, Lee Tang mencari segala macam hiburan. Ia pergi minum bersama temannya dan berhubungan seks.
Pada bagian ini, adegan seks tiba-tiba muncul di layar tanpa sensor. Seorang wanita itu telanjang tanpa sehelai kain. Lee Tang hanya melepas celananya dan masih mengenakan kaos.
Saat berhubungan seks, Lee Tang menunjukkan ekspresi dingin dan tanpa emosi seolah dia tidak merasakan apa-apa. Sebenarnya lewat adegan ini hanya menekankan bahwa Lee Tang masih gelisah setelah membunuh orang. Hiburan apapun tidak bisa membuatnya merasa lebih baik.
Netflix memang dikenal menyuguhkan banyak tontonan berkualitas. Namun juga sering menghadirkan adegan seks yang dirasa tidak perlu oleh penonton.
Kemunculan adegan seks secara tiba-tiba bukan pertama kalinya bagi Netflix. Sebelumnya hal ini telah terjadi seperti dalam drama 'Squid Game', saat adegan seks di toilet. Serial 'My Name' antara Han So Hee dan Ahn Bo Hyun. Serta dalam serial, 'Money Heist: Joint Economic Area Part 1' antara Denver dan wanita yang ia sandera.
Adegan seks tersebut diangap tidak perlu karena tidak ada hubungannya dengan alur cerita. Beberapa orang mempercayai bahwa Netflix terlalu sering menggunakan adegan provokatif dalam drama.
Mungkinkah Netflix sengaja memberikan bumbu seks karena tidak perlu melewati sensor televisi? Bagaimana menurut kalian, apakah adegan seks Lee Tang sebenarnya juga tidak mempengaruhi cerita?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
-
Geum Sae Rok Ditawari Bergabung dengan Lee Jun Ho Bintangi Typhoon Company
-
Kim Min Kyu Konfirmasi Perannya di 'Bitch and Rich 2', Jadi Saingan Yeri?
Artikel Terkait
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Borong 7 Piala Citra! Ini Link Nonton Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Legal dan Resmi
-
Light Shop Jadi Karya Ambisius Kang Full, Siap Bersaing dengan Squid Game!
Entertainment
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
Novel 'Samuel' Diadaptasi Jadi Sinetron, Rebecca Klopper Jadi Aktris Utama
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
Terkini
-
Akui Man City Sedang Rapuh, Pep Guardiola Optimis Pertahankan Gelar Juara?
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah