Tadi malam (23/2/2024) drama Korea 'Flex X Cop' berhasil meraih rating tertinggi selama penayangannya. Diketahui bahwa drama ini menjadi satu-satunya drama yang tayang pada slot tayang Jumat-Sabtu pekan ini.
Sebelumnya drama MBC 'Knight Flower' memimpin dengan perbedaan rating yang cukup jauh dari drama 'Flex X Cop'. Namun drama 'Knight Flower' telah menayangkan episode terakhirnya minggu lalu.
Menurut Nielsen Korea, episode ke-7 drama 'Flex x Cop' naik ke rata-rata rating nasional sebesar 9,9 %. Ini menandai lonjakan siignifikan sebesar 3,7 % dari episode sebelumnya. Ini juga menandai rekor pribadi baru drama 'Flex X Cop'.
Di episode 7, Tim 1 Kejahatan dan Kekerasan Kepolisian Gangha menemukan beberapa petunjuk janggal terkait penemuan mayat di apartemen kosong.
Diketahui bahwa jasad tersebut adalah Choi Sun Woo (Myung Jae Hwan), yang merupakan seorang pengusaha yang dikenal sebagai legenda di dunia IT Korea.
Saat ditemukan Choi Seon Woo berada di gudang dalam sebuah aparetemen kosong. Ia tidak mengenakan pakaian dan meringkuk di lantai.
Investigasi atas insiden tersebut telah dimulai dan menemukan dakta bahwa penyebab kematiannya adalah dehidrasi.
Kesimpulan sementara menyatakan bahwa Choi Seon Woo tampaknya mengurung diri karena tidak ada tanda-tanda kekerasan, pembunuhan, atau tanda-tanda pengurungan.
Fakta lain yang kemudian terungkap adalah kematiannya karena dehidrasi, padahal di tempat tersebut juga ditemukan air kemasan yang cukup banyak.
Lalu apa yang sebenarnya terjadi? Bagaimana Choi Seon Woo bisa dehidrasi saat tersedia banyak minuman?
Tim 1 Kejahatan dan Kekerasan Kepolisian Gangha terus berusaha untuk memcahkan misteri kematian Choi Seon Woo. Namun perhatian juga akan tertuju apakah drama ini dapat terus mempertahankan rating tingginya?
Mengingat episode 8 yang tayang nanti malam akan kembali memasuki persaingan dengan drama 'Doctor Slump', 'Captivating the King', dan 'My Happy Ending' yang memasuki episode terakhir.
Nanti malam juga akan membuktikan apakah drama 'Flex X Cop' mendapat rating tinggi karena dinantikan oleh pemirsanya, atau menjadi tontonan selingan ketika tidak ada yang dapat disaksikan? Nantikan drama Korea 'Flex X Cop' episode 8 pada 24 Februari 2024 pukul 22.00 KST.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Desakan Krisis Iklim: Pemanfaatan Energi Berkelanjutan dan Green Jobs
-
Rilis Poster, Drama Korea 'Check-in Hanyang' Konfirmasi Tayang Desember
-
Sebelum Nonton Season 2, Simak 3 Poin Penting Drama Korea 'The Fiery Priest 1'
-
Lee Jong Suk Dikonfirmasi Bergabung di Drama 'Seocho-dong', Ini Karakternya
-
Drama Korea When The Phone Rings Rilis Poster Karakter dengan Pesan Tersembunyi
Artikel Terkait
-
4 Alasan yang Bikin Drama China 'Fangs of Fortune' Harus Masuk Watchlist
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Ini 3 Pemain Utama Drama Korea Namib
-
Tuai Perdebatan, Kim Nam Gil Tanggapi Tawaran Main di Drama Get Schooled
-
3 Drama dan Film Korea Dibintangi Lee Min Ki Tayang 2024, Terbaru Ada Devils Stay
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
Entertainment
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM
-
4 Alasan yang Bikin Drama China 'Fangs of Fortune' Harus Masuk Watchlist
-
NCT Dream 'Flying Kiss', Lagu Ungkapan Perasaan Cinta Seindah Bunga
Terkini
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
Jejak Kolonialisme dalam Tindakan Penjarahan: Jajah Bangsa Sendiri?