Drama Korea Queen of Tears kembali mengalami peningkatan rating yang impresif sejak tayang perdana pada 9 Maret.
Memasuki episode 6, drama yang dibintangi Kim Ji-won dan Kim Soo-hyun itu mencapai rating dua digit sepanjang tiga episode terakhir.
Dilansir dari data Nielsen Korea, episode 6 yang tayang pada Minggu (24/3/2024) tercatat mengumpulkan rating hingga 14 persen. Capaian itu meningkat sekitar 3,1 persen dari episode 5 yang meraih rating 10,9 persen.
Perolehan rating tersebut sekaligus menjadi rekor tertinggi yang diperoleh Queen of Tears sejak penayangan perdananya.
Drama Queen of Tears tercatat telah tiga kali memperoleh rating dua digit meski terus mengalami naik turun. Namun, sepanjang episode 4 hingga 6, drama tersebut tampak konsisten dengan rating di atas 10 persen.
Perolehan rating Queen of Tears diprediksi akan terus meningkat terlebih kini hubungan pernikahan antara Baek Hyun-woo (Kim Soo-hyun) dan Hong Hae-in (Kim Ji-won) telah memasuki babak baru. Queen of Tears juga masih memiliki 10 episode yang belum ditayangkan.
Di episode 6, Queen of Tears menilik hubungan pernikahan dari Hyun-woo dan Hae-in yang mulai harmonis setelah menghabiskan waktu di Jerman sebagai tempat berbulan madu ketika awal pernikahan.
Keduanya menjelajahi sejumlah tempat di sela-sela masa pengobatan tumor otak langka yang diidap oleh Hae-in. Namun, di sisi yang berbeda, badai baru mulai menerjang pernikahan keduanya.
Hal tersebut datang dari Yoon Eun-sung (Park Sung-hoon) serta komplotan rahasia di keluarga Queens Group. Kedua pihak bekerja sama untuk menyingkirkan Hyun-woo demi mengambil alih perusahaan.
Drama Queen of Tears ini menjadi proyek terbaru dari Kim Soo-hyun sejak beberapa tahun terakhir. Dalam drama tersebut, Soo-hyun kembali bertemu dengan penulis Park Ji-eun setelah keduanya sempat bersatu dalam drama My Love from the Star dan The Producers.
Drama ini juga menjadi genre romcom pertama yang dibintangi KIm Ji-won setelah berperan dalam drama Fight for My Way di tahun 2017 silam. Sebelumnya, aktris tersebut pernah bermain dalam tiga bagian Arthdal Chronicles dan My Liberation Notes.
Queen of Tears tayang tiap Sabtu dan Minggu di Netflix.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rilis First Look, Sutradara Film Harry Potter Kritik Hagrid Versi Serial
-
Umumkan Tunangan, Taylor Swift dan Travis Kelce Buat Instagram Sempat Crash
-
Kembali Diterpa Rumor, Jimin BTS Disebut Berkencan dengan Song Da-eun
-
Rich Brian Pulang Kampung! Siap Guncang Jakarta di Konser Where Is My Head?
-
Kode Keras, Sutradara Bongkar Ide Cerita untuk Sekuel Kpop Demon Hunters
Artikel Terkait
-
Bintangi Queen of Tears, Kim Ji Won Mengaku Puasa Chinese Food Setahun
-
5 Potret Ji Hyun Woo di Beauty and Mr. Romantic, Aktor Ganteng yang Beradu Akting dengan Im Soo Hyang
-
Nggak Ribet, Ini 3 Ide Outfit Simpel ala Baek Hyun Woo dalam Queen of Tears
-
4 Drama Korea Thriller Dibintangi Yeon Woo Jin, Terbaru Nothing Uncovered
-
Bintangi 'Missing Crown Prince', Kim Min Kyu Bagikan Bocoran Karakternya
Entertainment
-
Luna Maya Bongkar Alasan Absen di Pernikahan Amanda Manopo, Tak Diundang?
-
Film Rangga & Cinta Gagal Bikin Sinefil Jatuh Cinta Lagi?
-
Gachiakuta: Ketika Dunia Manga Dipadukan dengan Seni Jalanan
-
Di Balik Film Gadis dan Penatu: dari Ide Hingga Layar Festival
-
Aksi Seru dan Komedi Berpadu, Prime Video Bagikan Trailer Film Playdate
Terkini
-
Dari Toga Romawi Sampai Baju Virtual: Perjalanan 'Fashion' dari Zaman Batu Hingga Era TikTok
-
5 Ide Terapi Seni yang Bisa Bikin Anak Jadi Lebih Kreatif Sejak Dini
-
AXIS Nation Cup 2025: Terapkan Play for Good dengan Tema Suara Para Juara
-
4 Padu Padan Knitwear ala San ATEEZ, Buat Daily Outfit Biar Makin Cool
-
Puncak TPN XII: Kolaborasi Guru Menuju Pendidikan Berdaya dan Berkelanjutan