Seulgi Red Velvet baru saja merilis lagu terbaru bertajuk ‘You Are My Joy and Luck’ pada Rabu (3/4/2024). Lagu ini merupakan lagu OST part 2 yang dinyanyikan khusus untuk mengucapkan selamat tinggal kepada panda Fu Bao yang akan kembali ke China dari Korea Selatan pada tanggal 3 April 2024.
Mengutip dari Allkpop, lagu ‘You Are My Joy and Luck’ merupakan lagu yang diciptakan untuk menghibur para penggemar panda Fu Bao yang merasa sedih dan kehilangan atas kembalinya Fu Bao ke kampung halamannya.
Seulgi secara khusus membawakan lagu ini dengan vokalnya yang lembut dan menenangkan, diiringi alunan piano dari pianis Im In Gun.
‘You Are My Joy and Luck’ merupakan lagu yang menceritakan pengungkapan perasaan, pemberi ketenangan, sekaligus, menyampaikan rasa bahagia yang dialami saat bertemu dengan panda Fu Bao.
Sekaligus sebagai lagu pengantar Fu Bao dengan perasaan yang lembut, mewakili kasih sayang penjaga kebun binatang, Halbuji, dan semua orang yang memberikan dukungan dan berbagi memori manis dengan panda Fu Bao.
Seulgi Red Velvet sendiri dikenal sebagai artis yang antusias menyangkut panda Fu Bao. Melalui lagu OST yang ia bawakan ini, ia menyampaikan sentimen dalam lagu dengan memperkaya liriknya melalui penghayatan vokal yang tulus.
Dengan lagu ini ia mendoakan awal yang beruntung dan bahagia bagi panda Fu Bao.
Lebih jauh lagi kolaborasi dengan pianis jazz, Im In Gun, membuat vokal Seulgi semakin menyentuh melalui kolaborasi harmoni yang manis.
Bersamaan dengan itu, video musik untuk lagu OST ‘You Are My Joy and Luck’ juga telah dirilis di kanal YouTube Stone Music Entertainment.
Dalam video klip lagu tersebut, tampak Seulgi melakukan perekaman di studio, sedangkan sejumlah video kegiatan Panda Fu Bao selama berada di Korea juga ikut ditampilkan di sepanjang video.
Selain Seulgi, sebelumnya Jungwoo NCT juga membawakan lagu OST part 1 untuk Panda Fu Bao, bertajuk 'Smile Good Bye'. Lagu tersebut merupakan lagu menyentuh yang berisi perpisahan antara Fu Bao dan sang kakek.
Sekali lagi selamat jalan Fu Bao.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Nostalgia Era Tahun 2000, Kiss of Life Resmi Debut Jepang Lewat Lagu Lucky
-
NCT Dream Suguhkan Insting dan Vokal yang Meledak-ledak di Lagu Baru 'Rush'
-
Catat Tanggalnya! RIIZE Bagikan Jadwal Teaser Single Terbaru Bertajuk Fame
-
Say My Name oleh Miyeon i-dle: Perasaan Rindu yang Melekat Setelah Berpisah
-
Intens dan Energetik, NCT Dream Dobrak Batasan Lewat Lagu Utama Beat It Up
Artikel Terkait
-
Ulasan 'Like Water' oleh Wendy Red Velvet: Lagu Healing yang Membasuh Luka dan Memelukmu Erat
-
Lagu Seulgi 28 Reason: Ketika Iblis dan Malaikat Hidup dalam Diri Seseorang
-
Seulgi Feat. Be'O Bad Boy, Sad Girl: Debut Solois yang Menggemparkan KPop
-
Terlalu Sibuk Kerja, Wendy Red Velvet Pernah Dipaksa Liburan oleh Agensi
-
Dua Pekan Tayang, Film Kung Fu Panda 4 Masih Puncaki Box Office Hollywood
Entertainment
-
Cerai dengan Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Masih Anggap Mantan Istrinya Adik
-
Nostalgia Era Tahun 2000, Kiss of Life Resmi Debut Jepang Lewat Lagu Lucky
-
Onad Ditangkap Kasus Narkoba, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Masa Depan Podcast 'Login'
-
Baim Wong Akui Pernah ke Psikolog dan Jalani Tes NPD, Begini Penjelasannya!
-
Pesona Nicole Parham Jadi Wajah Baru Ipar Adalah Maut Gantikan Davina
Terkini
-
Jangan Salah Pilih Warna! 4 Cat Rambut untuk Kulit Sawo Matang
-
Cozy Boy Alert! Intip 4 Daily OOTD ala Soobin TXT yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Inspirasi Outfit Dress ala Yoona SNSD untuk Tampil Elegan di Segala Momen
-
Pengen Berkiprah di Pekerjaan Hijau? Ini Tiga Sektor Pekerjaan Hijau Paling Menjanjikan
-
Bukan Egois tapi Self-Love: Kenapa Punya 'Boundaries' Itu Penting Banget