Kabar kurang menyenangkan kembali datang dari Renjun NCT. Setelah sebelumnya sempat absen dari beberapa jadwal kegiatan grup NCT Dream karena masalah kesehatan, kini Renjun kembali dikabarkan akan absen dari jadwal grup selanjutnya hingga melewatkan konser.
Mengutip dari akun Instagram @nctzenarea pada Sabtu (20/4/2024), pihak agensi SM Entertainment menyampaikan bahwa Renjun mengalami kecemasan yang parah dan terpaksa absen dari jadwal kegiatan NCT Dream untuk sementara waktu.
"Halo, kami ingin memberitahu Anda mengenai aktivitas anggota Renjun. Renjun baru-baru ini mengunjungi rumah sakit karena kesehatannya yang buruk dan gejala kecemasan. Berdasarkan hasil pemeriksaan, staf medis memutuskan bahwa ia memerlukan istirahat yang cukup," jelas pihak agensi.
SM Entertainment juga menegaskan bahwa setelah melakukan diskusi yang panjang dengan Renjun dan para anggota, maka Renjun memutuskan untuk absen dalam jadwal fansign yang digelar pada tanggal 20 April 2024, serta absen dari konser pembukaan 'The Dream Show 3: Dream ()Scape' yang akan digelar di Gocheok Sky Dome pada 2-4 Mei 2024 mendatang.
"Konser solo ketiga NCT Dream 'The Dream Show 3: Dream ()Scape' yang akan diadakan dari tanggal 2 hingga 4 Mei 2024 hanya akan dihadiri 6 anggota saja, yakni Mark, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle, dan Jisung. Jadi kami meminta pengertian dan kemurahan hati penggemar," lanjut SM Entertainment.
Pihak agensi juga meminta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan kepada para penggemar yang telah menantikan Renjun. Dan memastikan akan melakukan yang terbaik untuk membantu Renjun mengembalikan kondisi kesehatannya agar bisa menyapa para penggemar kembali dalam keadaan sehat.
Di lain sisi SM Entertainment juga mengatakan bahwa perusahaan mereka terus memeriksa dan mengajukan keluhan terhadap postingan jahat yang ditujukan kepada Renjun dan artis lainnya. Termasuk fitnah keji, pelecehan seksual, penyebaran fakta palsu, penghinaan, dan pencemaran nama baik.
"Kami berencana untuk meminta pertanggungjawaban pihak terkait secara hukum tanpa keringanan hukuman atau persetujuan apa pun. Dan akan berusaha melindungi hak dan kepentingan artis kami. Terima kasih," tutup SM Entertainment.
Selain absen dari konser NCT Dream di Seoul, Renjun juga dipastikan absen dari konser 'The Dream Show 3: Dream ()Scape' di Jakarta dan Bangkok.
Semoga cepat sembuh untuk Renjun NCT.
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Winwin WayV Cedera di Lokasi Syuting, Langsung Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Ulasan Novel If You Need Me, Cerita Cinta Palsu yang Jadi Nyata
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap