Scroll untuk membaca artikel
Sekar Anindyah Lamase | Rizky Melinda Sari
Teuku Ryan. (Instagram/teukuryantr)

Netizen belakangan ini tengah ramai membicarakan hasil putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia tentang permasalahan yang menimpa rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan.

Sebagaimana diketahui, hasil Putusan ini bisa diakses oleh publik. Oleh sebab itu, beberapa tangkapan layar yang berisi putusan ini pun ramai tersebar di media sosial.

Ada banyak poin yang menjadi perhatian netizen, salah satunya adalah tentang sikap dan peran yang dilakukan oleh Ria Ricis dan Teuku Ryan dalam menjalankan rumah tangga mereka bersama. 

Dikutip dari unggahan akun Instagram @lambe__danu pada Senin (06/05/2024), terlihat tangkapan layar hasil putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia yang menyoroti permasalahan peran sebagai istri dan suami yang baik.

Berdasarkan keterangan tersebut, dikatakan bahwa Penggugat (Ria Ricis) mengatakan bahwa ia telah berusaha mengikuti apa yang Tergugat (Teuku Ryan) lakukan.

Akan tetapi, rupanya Teuku Ryan marah ketika Ria Ricis berkata dan melakukan hal tersebut.

Tergugat tidak terima dan mengatakan bahwa ‘saya yang ikuti kamu’. ‘ kamu bisa jadi istri yang baik, aku bisa jadi suami yang baik buat kamu’," tulis keterangan tersebut.

"Sementara menurut Penggugat justru Tergugat sebagai suami dan pemimpin rumah tangga yang sepatutnya Penggugat ikuti atau tirukan sikap dan perbuatannya, bukan sebaliknya,” lanjut keterangan.

Menanggapi hal ini, Teuku Ryan sebagai pihak Tergugat pun mengatakan bahwa Ria Ricis adalah istri yang keras kepala dan dominan dalam mengambil keputusan dalam segala hal. 

Teuku Ryan juga menyampaikan agar Ria Ricis tidak manipulatif atas satu kondisi, seolah meminta dirinya menjadi suami dan pemimpin rumah tangga tetapi di satu sisi tidak mau diatur dan hanya merasa benar sendiri.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Rizky Melinda Sari