Drama Korea memang dikenal dengan alurnya yang menarik dan bikin ketagihan. Tak heran bila banyak orang suka menonton suatu drama berulang kali karena ketagihan dengan cerita yang disugugkan.
Di antara banyaknya drama Korea yang telah dirilis, "To the Beautiful You" adalah salah satu yang paling legendaris. Dengan genre remaja dan tema olahraga serta gender, berikut 3 alasan kamu harus rewatch "To the Beautiful You" di 2024.
1. Konflik yang ringan tapi padat
Mengusung genre remaja dan latar sekolah khusus laki-laki bagi para atlet, "To the Beautiful You" memang memiliki konflik yang ringan.
Sama seperti kisah remaja pada umumnya, drama ini menyuguhkan persahabatan dan cinta pertama yang rumit serta perjuangan menggapai mimpi.
Meski begitu, drama ini tidak membosankan dan justru sangat menarik. Karena meski ringan tapi alurnya dikemas dengan konflik berlapis yang membuat kisahnya semakin seru seiring dengan pertambahan episode.
2. Visual
Tak dapat dipungkiri kalau visual menjadi salah satu daya jual yang membuat drama Korea laris manis di pasaran. Drama ini dipenuhi dengan banyak aktor dan artis yang keren.
Sebut saja Sulli, Minho SHINee, Kim Jiwon, Kim Woo Bin, Hwang Kwang Hee, Lee Hyun Woo, Kang Ha Neul, dan masih banyak lagi.
3. OST
Drama ini juga dihiasi dengan banyak OST bagus yang semakin menguatkan suasana. Mulai dari Onew, Taemin, Taeyon, Sunny ft Luna, dan J-min. Karena ada sebagian orang yang justru tertarik menonton drama karena mendengar OST-nya yang indah.
4. Kocak
"To the Beautiful You" juga memiliki adegan kocak yang membuatmu terpingkal. Mulai dari para murid hingga guru di sekolah Genie, masing-masing memiliki karakter yang bisa memancing tawa. Tak heran bisa drama ini bisa menjadi tontonan yang segar di saat penat.
5. Eksekusi dan akting memukau
Drama ini memiliki premis sederhana tapi dieksekusi dengan sangat baik dipadu dengan akting para aktornya yang sangat baik. Kasus pembullyan yang dialami Go Jae Hee (Sulli) dan kenekatannya menyamar sebagai laki-laki di sekolah Genie demi bertemu idola mungkin bukan ide yang baru.
Kang Tae Joon (Minho SHINee) juga berjuang mengatasi kesulitannya saat cedera untuk kembali ke lapangan, juga merupakan ide yang umum. Namun saat itu, para tim drama ini berhasil mengemasnya secara baik hingga endingnya pun memuaskan.
Baca Juga
-
Nggak Perlu Inget Umur, Melakukan Hobi di Umur 30 Itu Nggak Dosa Kok!
-
Dog Knows Everything: Kakek, Anjing Pelacak, dan Misteri Pembunuhan
-
Buku Beauty and The Bad Boy: Terus Didesak Nikah dan Dipepet Brondong Tajir
-
Buku Bimalara Cinta: Pedihnya Kehilangan dan Harus Jadi Pengantin Pengganti
-
Minho SHINee dan Ningning Because of You: Hadirnya Mantan saat Mulai Move On
Artikel Terkait
-
Jadi Detektif, Yuri SNSD Ungkap Latihan Demi Peran di Parole Examiner Lee
-
Sinopsis When the Phone Rings, Drama Terbaru Yoo Yeon Seok di Netflix
-
Review Drama Korea Love Next Door: dari Konflik Tetangga hingga Cinta Tak Terduga
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Jang Gyuri, Terbaru Ada When The Phone Rings
-
Rilis Poster, Drakor Han Ji Min dan Lee Jun Hyuk Umumkan Tanggal Tayang
Entertainment
-
3 Series Maxime Bouttier yang Tayang Tahun 2024, Temanya Dark!
-
Taron Egerton Dipastikan Jadi Bintang Film Apex Bersama Charlize Theron
-
Jadi Detektif, Yuri SNSD Ungkap Latihan Demi Peran di Parole Examiner Lee
-
3 Series Indonesia Tayang November 2024, Seru dan Menegangkan!
-
Bertabur Bintang, Film Wife & Dog Resmi Umumkan Jajaran Pemain
Terkini
-
Ulasan Novel Home Sweet Loan:Impian di Tengah Tantangan Finansial
-
Romantisasi Kesehatan Mental Gen Z: Saatnya Berhenti dan Berpikir Kembali
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita