Dai Luwa mulai terjun ke dunia seni peran melalui drama Perfect Wedding (2016). Aktris di bawah naungan Youhug Media ini merupakan lulusan Central Academy of Drama. Lebih dari delapan tahun berkarier, Dai Luwa telah membintangi belasan drama.
Nah, berikut ini 4 drama yang Dai Luwa mainkan sebagai pemeran utama.
1. My Calorie Boy (2022)
My Calorie Boy menceritakan hubungan romansa antar teman sekelas. Xu Jingjing (Dai Luwa) kurang percaya diri karena selalu mendapat nilai terburuk di kelas. Meski begitu, ia jago taekwondo dan menggambar.
Kang Jiawei (Zhai Zilu) kebalikannya. Ia pintar dan selalu mendapat nilai A. Namun, ia kurang percaya diri karena gemuk. Mereka kemudian bekerja sama. Xu Jingjing membantu Kang Jiawei menurunkan berat badan dan Kang Jiawei mengajari Xu Jingjing belajar untuk ujian.
2. Love Crossed (2021)
Love Crossed merupakan drama romcom tentang game dan idol AI. Xu Guanghan (Ming Dao) menciptakan game AI bernama Loveboys. Game ini memiliki empat pria yang bisa dikencani.
Tidak ada yang tahu bahwa empat idol tersebut adalah manusia sebenarnya, bukan karakter AI. Jiang Kele (Dai Luwa) secara tidak sengaja berhubungan dengan pengurus rumah tangga Xu Guanghan. Ia menjalin persahabatan dengan empat idol dan menyelamatkan mereka.
3. Please Classmate (2021)
Please Classmate mengusung tema dari benci menjadi cinta. Siswa di kelas bahasa Inggris dan siswa di kelas lari tidak menyukai satu sama lain. Sekolah memutuskan untuk menggabung dua kelas ini.
Yuan Caixi (Dai Luwa), ketua kelas bahasa Inggris, dan Li He (Xia Zhiguang), bintang kelas lari, berusaha menyatukan dua kelas mereka. Drama ini menyajikan perjuangan meraih impian, persahabatan, serta hubungan dengan guru dan orang tua.
4. The Plough Department of Song Dynasty (2019)
The Plough Department of Song Dynasty mengusung genre wuxia, sejarah, dan detektif dengan latar era Dinasti Song. Anggota Departemen Bajak bertugas memecahkan kasus-kasus abnormal.
Tai Sui (Xu Ke) dan Wu Yaoguang (Dai Luwa) menemukan konspirasi tersembunyi di balik setiap kasus yang mereka temukan. Kasus-kasus berkaitan dengan masa lalu Tai Sui yang tidak diketahui.
Itulah keempat drama yang dibintangi Dai Luwa sebagai pemeran utama. Ada yang pernah kamu tonton?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sambut Akhir Pekan, Ini 5 Drama China Tayang Bulan November 2025
-
Sinopsis Growing Together Season 2, Drama China Baru Bertema Keluarga
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Wild Ambition Bloom, Drama China Baru Bertema Bisnis
-
Sinopsis Drama China Encounter with You, Tayang Ulang di iQIYI
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang The Dauntless Youths, Drama China Baru Zhang Kangle
Artikel Terkait
-
Jadi YouTuber Konten Anak, Ini Karakter Han Sun Hwa dalam My Sweet Mobster
-
25+ Kosakata Bahasa Korea yang Sering Muncul di Drakor
-
Jadi Sopir Para Penipu, Ini Detail Karakter Jang Gyuri dalam 'The Player 2'
-
6 Sosok yang Bertobat Jelang Episode Akhir The Escape of the Seven Season 2
-
Cerdas dan Blak-blakan, Ini Bocoran Karakter Kim Min Ju dalam 'Connection'
Entertainment
-
Curhat Pedih Helwa Bachmid: Bongkar Pernikahan Rahasia dengan Habib Bahar
-
Saling Sindir, Sarwendah Dituding Ingin Rusak Citra Ruben Onsu
-
Film Now You See Me 3 Catat Rekor Rating Tertinggi Sepanjang Franchise
-
Bergenre Musik, Novel Emosional Kyokai no Melody Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Lama Bungkam, Azizah Salsha Ungkap Fakta Perceraian dengan Pratama Arhan
Terkini
-
Tunjuk Ivar Jenner Jadi Kapten, Indra Sjafri Pertimbangkan Banyak Hal?
-
4 Serum dengan Tranexamic Acid untuk Kurangi Produksi Melanin, Bye Noda PIH
-
Kembali Jebol Lewat Sundulan, Mengapa Tim yang Diasuh Indra Sjafri Lemah di Bola-Bola Atas?
-
Literasi dan Numerasi Menurun: Alarm Bahaya untuk Pendidikan Nasional?
-
Final Ketiga Beruntun, BL Gaungkan Nama Gregoria "Kumamoto" Mariska Tunjung