Jelang penayangan series terbarunya di Netflix, Joko Anwar mengumumkan bahwa ia pamit sejenak dari film horor Indonesia. Bagi pengikut setia Jokan dan karya-karyanya, hal ini bukan hal mengejutkan lagi. Sementara orang awam menanggapinya dengan beragam komentar.
Bagi yang sudah bosan dengan film horor, keputusan Jokan ini merupakan kabar bahagia. Mereka justru menantikan gebrakan baru dari sang sutradara untuk menggarap genre lain.
“Ya nggak papa bang. Jangan keseringan horor nanti jadi nggak seru lagi. Istirahat dulu sembari nyari ide film horor yang epik lagi,” tulis akun @bag***.
“Yes, please! Explore yang lain abang. Kangen film kamu genre selain horor,” ujar akun @_pi***.
“Lupa pas di podcast mana, cing Abdel kalau gak salah atau Kemal ya, lupa. Project ke depan bakalan ada film komedi. Udah ada setlist film setelah siksa kubur akan ada beberapa genre film selain horor. Jadi pengen nonton film komedi ala om Joko lagi, setelah Janji Joni,” tambah akun @AGA***.
Diketahui, Joko Anwar memang telah menyiapkan proyek baru bergenre non horor. Salah satunya Nighmares & Daydreams.
Serial orisinal Netflix ini dijadwalkan tayang secara global 14 Juni mendatang. Bergenre fiksi ilmiah, serial ini menjadi gebrakan baru bagi Jokan dan perfilman Indonesia.
Nighmares and Daydreams menyajikan cerita unik, yakni tentang fenomena fiksi ilmiah dan supranatural yang dialami oleh beberapa orang biasa dengan latar waktu tahun 1985 hingga 2002.
Semuanya saling berkaitan dan akan menjawab misteri asal usul dunia dan ancaman di baliknya. Serial ini memiliki tujuh episode yang penuh misteri menegangkan dan plot twist yang mindblowing.
Jokan telah membocorkan beberapa proyek baru yang sedang dalam proses pengembangan. Saat ini ia sedang melakukan proses syuting untuk film ke-11. Dikonfirmasi bahwa film yang tengah digarapnya bukan genre horor.
Selain itu, menurut berbagai sumber, Jokan bekerjasama dengan Prime Video siap menghadirkan film orisinal berjudul Siege At Thorn High serta berniat untuk menggarap film action. Kita tunggu saja kabar terbaru dari proyek-proyek baru Joko Anwar, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ulasan Series 'Bad Guys': Saat Polisi Kerja Bareng Penjahat Lawan Penjahat
-
3 Film dan Series Vonny Felicia, Dari BA Esport ke Dunia Akting
-
4 Rekomendasi Film dan Series Randy Pangalila, Bad Guys Teranyar
-
4 Lagu Romantis Milik Lauv Selain 'I Like Me Better', Bikin Meleleh!
-
3 Rekomendasi Lagu Boyband Why Don't We Selain '8Letters', Ear Catchy!
Artikel Terkait
-
Daftar Pemeran Pengepungan di Bukit Duri, Ada Anak Artis
-
Kunto Aji Sentil Gibran Rakabuming Raka yang Mendadak Bahas Film Jumbo: Doi Ikutan Ambil Credit
-
Habib Jafar Simpan Kritik untuk Film Jumbo, Kini Sedang Fokus Beri Dukungan
-
Pencipta Lagu Selalu Ada di Nadimu, OST Jumbo yang Menggema di Gereja Katedral Semarang
-
Joko Anwar Minta Maaf Usai Minta Dibuatkan Poster 'Pengepungan di Bukit Duri' Cuma-Cuma, Ada Apa?
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan