Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Nurkhuzaeni Azis
Potret Afgan saat manggung (Instagram/@afgan__)

Afgan adalah salah satu solois pria terbaik Indonesia. Pencapaiannya dalam industri musik tanah air tak perlu diragukan. Afgan sukses besar secara komersil dan telah mengantongi 6 piala AMI Awards.

Pria berdarah Minang ini kemudian memutuskan go international setelah menandantangi kontrak dengan label besar AS, EMPIRE. Ia resmi debut internasional lewat album Wallflower (2021) berisi 10 lagu berbahasa Inggris.

Bagi kamu yang ingin menambah playlist lagu bahasa Inggris dari musisi Indonesia, berikut 3 rekomendasi lagu bahasa Inggris Afgan yang cukup ringan dan mudah ‘nyantol’ di telinga.

1. Heaven (2018)

Cuplikan MV Heaven (youtube.com/Isyana Sarasvati)

Sebelum debut internasional, Afgan sudah pernah menelurkan singel bahasa Inggris berjudul “Heaven”. Karya kolaborasi bareng Isyana Sarasvati dan Rendy Pandugo cukup hits pada masanya hingga menyabet piala AMI Awards 2016 untuk Karya Produksi Urban Terbaik.

Lagu “Heaven” ini seperti mengingatkan pendengarnya untuk mengingat masa-masa bahagia bersama pasangan ketika berada di titik jenuh dalam hubungan. 

Lewat lagu ini, kita yang relate dengan liriknya bisa menyadari bahwa kebahagiaan kecil itu bisa didapatkan dari manapun, termasuk saat berada di samping orang yang dicintai. 

2. Say Im Sorry (2021)

Cuplikan MV Say I'm Sorry (youtube.com/Afgan)

Say I’m Sorry adalah singel perdana yang Afgan rilis untuk menandai debutnya di kancah internasional. Lagu dari album Wallflower ini mengusung genre slow burning R&B dengan sentuhan instrumen synthesizer.

Lagu ini bercerita tentang penyesalan karena putus cinta, di mana kita tidak bisa memberikan penghargaan yang seharusnya kepada orang yang kita cintai karena sudah terbiasa dengan keberadaannya.

Namun, penyesalan tersebut harus menjadi pembelajaran agar tidak mengulanginya di kemudian hari.

3. Shallow (2018)

Cuplikan MV Shallow Water (youtube.com/Afgan)

Sukses dengan Wallflower, Afgan akan merilis album bahasa Inggris kedua bertajuk Sonder tahun ini. “Shallow Water”, singel pertama di album ini rilis lebih dulu pada 2 Februari 2024.

Lagu bernuansa emotional ballad ini tercipta berdasarkan kisah nyata Afgan sendiri. Bercerita tentang seseorang yang memiliki trauma dari masa lalu. Luka batin itu sulit disembuhkan sehingga menghalanginya untuk memulai hubungan baru.

Album Sonder dijadwalkan rilis pada pertengahan 2024. Sementara itu, Afgan saat ini disibukkan dengan persiapan konser di Seoul pada 29 Juni 2024, titik pertama dari rangkaian Sonder Asia Tour. 

Nurkhuzaeni Azis