Jadwal mulai syuting film aksi Nobody 2 yang kembali dibintangi oleh Bob Odenkirk baru-baru ini diumumkan. Film pertamanya dirilis pada tahun 2021 dan mengisahkan kisah Hutch Mansell. Kesuksesan film tersebut membawa konfirmasi bahwa Nobody 2 akan segera dibuat.
Menyadur dari Collider pada Minggu (16/6/2024), produksi film Nobody 2 akan dimulai pada Agustus mendatang di Winnipeg, Manitoba, Kanada, dan akan selesai pada Oktober tahun ini.
Laporan juga menyebut Ilya Naishuller tidak akan kembali untuk mengarahkan sekuelnya sehingga mereka dalam proses mencari pengganti sutradara.
Proses casting untuk Nobody 2 sedang berlangsung dan Connie Nielsen diperkirakan akan kembali berperan bersama Bob Odenkirk dalam sekuel ini.
Film pertama Nobody juga sebagian besar difilmkan di Manitoba, jadi penonton bisa mengharapkan setting yang serupa untuk sekuelnya.
Namun, dengan Naishuller tidak lagi menjadi sutradara, kemungkinan besar sekuel ini akan menampilkan visual dan gaya yang berbeda dibandingkan film pertamanya.
Nobody adalah sebuah film aksi yang mengisahkan tentang Hutch Mansell, seorang pria keluarga yang hidupnya sehari-hari terlihat biasa-biasa saja.
Keadaan berubah ketika dua pencuri masuk ke rumahnya hingga Hutch pun menghadapi dilema yang membangkitkan kembali masa lalu gelapnya.
Hutch memilih untuk mengejar dan melacak para pencuri. Namun, aksinya tersebut membawanya berurusan dengan seorang bos mafia Rusia Yulian Kuznetsov.
Kehidupan masa lalu Hutch yang diwarnai dengan operasi-operasi rahasia sebagai "auditor" untuk lembaga-lembaga pemerintah mulai terkuak. Sebagai seorang auditor, ia adalah pilihan terakhir untuk menghilangkan ancaman yang sulit diatasi oleh pihak lain.
Nobody menghadirkan kombinasi yang segar dalam genre aksi dengan dark comedy dan pertarungan brutal yang intens. Kesuksesan film ini di pasar global sangat signifikan dengan berhasil meraih pendapatan sekitar $57,5 juta.
Di Amerika Serikat sendiri, film ini berhasil mengumpulkan sekitar $27,6 juta, sementara dari pasar internasional kontribusi tambahan mencapai $29,9 juta.
Performanya terbilang mengesankan, mengingat produksi film ini hanya menggelontorkan biaya sebesar $16 juta. Keberhasilan tersebut menjadi landasan kuat mereka akhirnya memutuskan memproduksi sekuelnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
Artikel Terkait
-
Berapa Honor Amanda Manopo dari Syuting? Ngaku Sering Beli Baju Cuma buat Sekali Pakai
-
Review Film Officer Black Belt, Kisah Kim Woo Bin dalam Menangkap Penjahat
-
Review Film We Live in Time, Kisah Romansa yang Dibintangi Andrew Garfield
-
Perayaan Kreativitas: Alternativa Film Awards & Festival 2024 Dibuka Bersama Refleksi Hak-Hak Disabilitas
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
Entertainment
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
Terkini
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang